TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Tes Online Tahap II Dimulai!

Tes untuk lulusan D3 hingga S2 berlangsung sampai 18 Juli

Ilustrasi Bekerja dalam tenggat waktu (IDN Times/Arief Rahmat)

Jakarta, IDN Times - Tes online tahap II Rekrutmen Bersama BUMN 2023 telah dimulai. Tes online tahap II ditujukan kepada pelamar yang lolos di tes online tahap I sebelumnya.

Kali ini, tesnya adalah kemampuan Bahasa Inggris untuk lulusan D3, D4/S1 sampai dengan S2. Tes Bahasa Inggris dilaksanakan sampai Selasa, (18/7/2023). Sementara itu, untuk lulusan SMA, dilaksanakan tes AKHLAK pada Kamis, (20/7/2023).

Baca Juga: Hari Ini Pengumuman Test Online Tahap I Rekrutmen BUMN, Cek Akunmu!

1. Informasi dan jadwal tes bisa diperoleh di situs web Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Portal pendaftaran program Rekrutmen Bersama BUMN 2023. (dok. Tangkapan Layar IDN Times/Vadhia Lidyana)

Bagi peserta yang lolos ke tahap II, bisa memeriksa rincian jadwal tes melalui situs resmi Rekrutmen Bersama BUMN 2023, atau email yang didaftarkan di situs web tersebut.

Adapun mekanisme tes seluruhnya dilaksanakan secara online dan langsung alias live.

Baca Juga: Catat! Ini Komponen Penilaian Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2023 

2. Hal yang perlu diperhatikan selama tes online tahap II

Ilustrasi Work From Home. (IDN Times/Aditya Pratama)

Selama tes online tahap II, peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2023 perlu memperhatikan beberapa hal, sebagai berikut:

  • Wajib menyalakan kamera selama tes berlangsung.
  • Pastikan wajah muncul pada layar di sudut kiri atas dari awal hingga akhir tes.
  • Hanya ada peserta di dalam frame kamera/webcam selama tes.
  • Tidak membuka tab/windows lain selain halaman tes.
  • Tidak melakukan aktivitas lain selama mengerjakan tes.

Baca Juga: Pendaftaran Ditutup, Ini Tahapan Lengkap Rekrutmen Bersama BUMN 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya