Jakarta, IDN Times - Tak banyak yang pernah mendengar nama Ninis Kesuma Adriani, kecuali mereka yang bekerja di PT Pupuk Indonesia (Persero) dan lingkungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Meski begitu, Ninis dikenal sebagai salah satu sosok di belakang keberhasilan Pupuk Indonesia.
Ninis dianggap perempuan sumber inspirasi di lingkungan BUMN yang sukses menjalankan tugasnya menjaga keseimbangan industri serta ketahanan pangan dalam negeri.
Menjalankan kariernya sebagai Direktur Manajemen Risiko di Pupuk Indonesia, Ninis mengemban tugas untuk memastikan kelancaran dan keberlangsungan produksi pupuk nasional. Hal itu menjadi sebuah tanggung jawab besar berkaitan dengan sukses tidaknya negara kita mencapai ketahanan pangan nasional.
Lantas bagaimana perjalanan Ninis sampai saat ini menempati posisi Direktur Manajemen Risiko Produk Indonesia? Berikut profilnya:
