Daftar Harga Bahan Pangan Pokok pada H-12 Lebaran, Apa Saja yang Naik?

Harga kebutuhan pokok mulai dari beras, gula, hingga daging

Jakarta, IDN Times - Menteri Perdagangan (Mendag), Muhammad Lutfi memastikan harga kebutuhan pokok stabil menjelang Idulfitri. Tidak ada kenaikan harga yang signifikan pada hampir keseluruhan bahan pokok.

"Per tanggal 20 April 2022 atau H-12 sebelum Idulfitri dapat kami sampaikan rata-rata harga nasional bahan pokok masih stabil dan stoknya terjaga dengan aman," kata Lutfi, dalam pernyataan via YouTube, Kamis (21/4/2022).

Berikut ini daftar harga kebutuhan pokok per 20 April 2022.

Baca Juga: Daftar Harga Pangan yang Naik di Ramadan, Minyak Goreng Melesat! 

1. Beras dan gula pasir

Daftar Harga Bahan Pangan Pokok pada H-12 Lebaran, Apa Saja yang Naik?IDN Times/Galih Persiana

Untuk beras medium, harganya terpantau stabil pada kisaran Rp10.400 per kilogram.

Sementara itu, beras premium harganya Rp12.400 per kilogram.

Adapun harga gula pasir juga stabil pada level Rp14.700 per kilogram.

2. Daging sapi, daging ayam, dan telur

Daftar Harga Bahan Pangan Pokok pada H-12 Lebaran, Apa Saja yang Naik?Ilustrasi pedagang daging sapi di Makasssar, Sulawesi Selatan. ANTARA FOTO/Arnas Padda

Untuk daging sapi, Lutfi menyatakan ada kenaikan harga yang cukup tipis, yakni 0,45 persen. "Daging sapi di Rp133.600 per kilogram, naik tipis 0,45 persen atau Rp600 dibandingkan 19 April," kata Lutfi.

Pun halnya dengan harga daging ayam yang mengalami kenaikan sebesar Rp200 menjadi Rp37.200 per kilogram.

"Harga telur juga naik Rp200 menjadi Rp26.300 per kilogram," ujar Lutfi.

Baca Juga: PPN Naik Jadi 11 Persen, Berikut Daftar Barang yang Terkena Dampaknya

3. Bawang merah, bawang putih, dan cabai

Daftar Harga Bahan Pangan Pokok pada H-12 Lebaran, Apa Saja yang Naik?IDN Times/Holy Kartika

Harga bawang merah stabil di Rp34.000 per kilogram atau turun 0,87 persen dibandingkan minggu lalu.

Lalu, harga bawang putih stabil di kisaran Rp31.000 sampai Rp32.900 per kilogram tergantung jenisnya.

"Sementara harga cabai kembali turun sekitar 1,93 persen dibandingkan kemarin di kisaran Rp41.100 sampai dengan Rp48.300 per kilogram," kata Lutfi.

Baca Juga: Tips Survive saat Harga Komoditas dan Barang-Barang Naik, Bisa yuk!

4. Kedelai, tepung terigu, dan minyak goreng

Daftar Harga Bahan Pangan Pokok pada H-12 Lebaran, Apa Saja yang Naik?Ilustrasi minyak goreng. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Kemudian harga kedelai dan tepung terigu stabil pada level Rp13.900 dan Rp11.300 per kilogram.

"Minyak goreng kemasan premium turun Rp100 ke Rp26.300 per liter, sementara kemasan sederhana stabil di Rp23.800 per liternya," ucap Lutfi.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya