6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahui

Proses penarikan uangnya berbeda

Intinya Sih...

  • Giro dapat ditarik kapan saja dengan cek, bilyet giro, atau ATM tanpa batasan transaksi harian.
  • Tabungan memiliki batasan transaksi harian dan ditujukan untuk individu atau perusahaan dengan aktivitas transaksi yang tidak terlalu besar.

Lembaga perbankan memiliki sejumlah produk yang bisa digunakan para nasabah, antara lain rekening giro dan tabungan. Meski giro dan tabungan sama-sama merupakan produk perbankan yang berbentuk rekening, tapi keduanya memiliki beberapa perbedaan mendasar.

Perbedaan giro dan tabungan terletak pada target nasabah, jumlah dan waktu transaksi, proses penarikan dana, hingga metode pencairan dana. Lebih lanjut, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini, yuk!

1. Pengertian giro dan tabungan

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahui(pexels.com/carolinagrabowska)

Perbedaan giro dan tabungan yang paling mendasar adalah dari pengertiannya. Giro adalah produk perbankan berupa simpanan individu atau perusahaan yang bisa ditarik menggunakan cek, bilyet giro, ataupun ATM sewaktu-waktu. Biasanya akan ada biaya administrasi per bulan pada rekening giro tergantung kebijakan setiap bank.

Sementara tabungan adalah produk perbankan berupa simpanan yang bisa ditarik dengan metode dan syarat tertentu. Contohnya, penarikan menggunakan ATM dan ada batasan transaksi harian.

2. Target nasabah

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahuiilustrasi nasabah bank (freepik.com)

Perbedaan giro dan tabungan yang kedua terletak pada target nasabahnya. Target nasabah untuk rekening giro, biasanya merupakan individu atau perusahaan yang membutuhkan aktivitas transaksi yang sering dan jumlahnya besar.

Sedangkan rekening tabungan biasanya ditujukan untuk individu atau perusahaan dengan aktivitas transaksi yang tidak terlalu besar karena produk bank ini memiliki batasan transaksi harian.

3. Jumlah transaksi

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib DiketahuiNasabah Bank Mandiri tengah menggunakan aplikasi Livin by Mandiri (dok. Bank Mandiri)

Seperti yang sempat disinggung, rekening giro memungkinkan nasabahnya melakukan transaksi penarikan dalam jumlah besar setiap harinya. Bahkan, tidak ada batasan transaksi dan hanya bergantung pada permintaan nasabah.

Sedangkan rekening tabungan memiliki batasan jumlah transaksi penarikan dan transfer dalam sehari. Biasanya bank memiliki beberapa jenis produk tabungan dengan batasan transaksi harian yang berbeda-beda.

Namun, nasabah rekening tabungan tetap bisa bertransaksi dalam jumlah besar melalui teller bank.

Baca Juga: Cara Pinjam Uang di Bank BCA via Offline dan Online, Mudah

4. Waktu transaksi

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahuiilustrasi cek atau bilyet giro (freepik.com)

Meski tidak ada batasan transaksi harian, rekening giro memiliki batas waktu berupa tanggal terbit dan tanggal efektif yang tertulis dalam cek atau bilyet giro. Tanggal tersebut berlaku untuk menentukan kapan transaksi bisa dilakukan.

Sedangkan rekening tabungan biasanya lebih fleksibel karena tidak ada batasan waktu seperti yang terdapat pada rekening giro. Nasabah rekening tabungan bisa melakukan transaksi kapan pun menggunakan ATM selama saldonya cukup.

Baca Juga: 10 Daftar Bank Tanpa Biaya Admin, Lebih Hemat dan Aman!

5. Proses penarikan dana

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahuiilustrasi cek atau bilyet giro (freepik.com)

Perbedaan giro dan tabungan berikutnya terletak pada proses penarikan dananya. Penarikan dana pada rekening giro hanya bisa dilakukan lewat ATM, cek, atau bilyet giro.

Bagi yang belum familiar, cek adalah alat penarikan giro yang mencantumkan nilai di dalamnya dan bisa dicairkan sesuai nilai yang tertera.

Sedangkan bilyet giro adalah alat pemindahbukuan yang memungkinkan nasabah memindahkan sejumlah dana yang tertera ke rekening penerima. Setelah dana masuk ke rekening, nasabah baru bisa menariknya.

Adapun rekening tabungan, umumnya menggunakan kartu ATM untuk melakukan berbagai transaksi, termasuk penarikan dana. Kartu ATM bisa digunakan untuk melakukan penarikan, transfer, cek saldo, pembayaran, dan sebagainya.

Baca Juga: 34 Istilah dalam Perbankan yang Penting Diketahui dari A-Z

6. Laporan bulanan

6 Perbedaan Giro dan Tabungan yang Wajib Diketahuiilustrasi cek atau bilyet giro (freepik.com)

Laporan bulanan pada rekening giro biasanya berupa rekening koran yang dikirimkan setiap bulan ke alamat rumah atau kantor nasabah. Sedangkan laporan bulanan pada rekening tabungan awalnya bisa didapatkan dengan mendatangi bank untuk mencetak buku tabungan.

Namun, seiring perkembangan teknologi, laporan bulanan rekening tabungan bisa dilihat lewat aplikasi mobile banking. Bahkan, beberapa bank juga menyediakan layanan laporan bulanan rekening tabungan yang dikirim ke alamat email nasabah setiap bulan.

Demikianlah beberapa perbedaan giro dan tabungan dalam dunia perbankan yang penting diketahui. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Rincian Biaya Admin Bank Terbaru 2024, Mandiri hingga BCA

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Jujuk Ernawati
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya