5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!

Pertimbangkan banyak hal kalau gak mau menyesal

Jakarta, IDN Times - Punya mobil memang jadi impian bagi setiap orang. Namun belum tentu memilki mobil menjadi suatu kebutuhan yang harus dimiliki saat ini juga loh. Menurut Financial Educator dan Periset Lifepal, Aulia Akbar dengan memilki mobil akan menimbulkan biaya-biaya yang harus dipersiapkan. 

"Belum lagi, ada banyak risiko yang kemungkinan muncul di kemudian hari dan kamu alami," kata Aulia dalam keterangan tertulis kepada IDN Times, Rabu (10/2/2021).

Berikut ini adalah hal-hal yang harus diperhatikan jika kamu berniat membeli mobil menurut tim riset Lifepal.

Baca Juga: 5 Pertimbangan sebelum Nambah Mobil agar Keuanganmu Tetap Sehat

1. Beli mobil jika sudah menjadi 'keharusan'

5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!ilustrasi membeli mobil (pexels.com/ANTONI SHKRABA)

Pertimbangkan dua kali untuk membeli mobil. Menurut Aulia, ada beberapa kondisi di mana kamu boleh membeli mobil:

  • Ketika lokasi tempat kerja terlampau jauh dan harus melewati tol
  • Tidak ada sarana transportasi umum dengan biaya terjangkau dari rumah ke kantor
  • Karena alasan keamanan, dan kamu membutuhkan bantuannya untuk segala aktivitas di lingkungan rumah

2. Sesuai bujet, kalau bisa tidak perlu kredit

5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!(ilustrasi budget bulanan) www.pexels.com

Menurut Aulia, tidak masalah untuk membeli mobil dengan kapasitas mesin di bawah 1.400 cc untuk menghemat pengeluaran BBM. Jangan sungkan pula membeli mobil bekas jika kondisinya masih sangat prima dan surat-surat legalitasnya masih lengkap, karena orang tua tentu bisa menghemat pembayaran pajak tahunan.

"Bila perlu, tidak usah mengkredit mobil ini agar tidak ada beban bunga yang kamu bayarkan," ujar Aulia.

Baca Juga: Wajib Tahu 5 Tips Ini Sebelum Beli Mobil di 2021

3. Rencanakan pembelian mobil dalam beberapa tahun sebelumnya

5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!ilustrasi showroom mobil (flickr.com/Mercedes-Benz of Encino)

Jangan impulsif dalam membeli mobil, lakukanlah perencanaan yang baik untuk membeli. Hal ini pun bisa sangat membantu jika kamu berniat membeli mobil dengan cara tunai.

Tentukan harga mobil yang ingin kamu beli, rencanakan hal ini satu, dua, atau tiga tahun sebelum membeli. Lalu sisihkanlah dana setiap bulan atau tahun dalam jumlah yang sudah ditentukan agar proses pengumpulan dana menjadi semakin ringan.

4. Tak perlu cairkan investasi jangka panjang untuk beli mobil

5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!pertimbangan membeli mobil baru atau bekas (topautobuys.com)

Aulia menyarankan agar kamu menghindari mencairkan dana investasi tersebut hanya untuk membeli mobil. Setiap investasi tentu memiliki tujuan yang berbeda-beda.

"Mencairkan dana investasi jangka panjang sebelum waktunya hanya akan menghambat realisasi tujuan finansial tersebut.

5. Lindungi mobil yang dibeli dengan baik

5 Pertimbangan Finansial sebelum Kamu Beli Mobil, Jangan Maksain ya!Agen asuransi mobil (Pexels/Mikhail Nilov)

Melindungi mobil bukan hanya sebatas mengenalkan anak tentang pengetahuan keamanan berkendara, namun juga dengan mengasuransikan mobil kamu. Kata Aulia, mobil tanpa asuransi mobil tentu saja tidak lengkap karena hanya asuransi lah satu-satunya yang bisa memberikan perlindungan atas kerugian finansial, terhadap segala risiko finansial yang muncul.

Kenali beberapa komponen yang berkaitan dengan besaran premi asuransi mobil. Pertama adalah domisili mobil, kedua adalah kategori harga mobil, dan yang terakhir adalah jenis asuransi yang dipilih yaitu All Risk (comprehensive) atau Total Loss Only (TLO).

Baca Juga: Cara Mengajukan Klaim Asuransi Mobil yang Terkena Banjir

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya