Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Hery Gunardi Jadi Dirut Bank Syariah Indonesia Milik BUMN

Hery Gunardi, Ketua Project Management Office Integrasi dan Peningkatan Nilai Bank Syariah BUMN sekaligus CEO Bank Syariah Mandiri (IDN Times/Auriga Agustina)

Jakarta, IDN Times - PT Bank BRIsyariah Tbk menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Selasa, 15 Desember 2020. Dalam RUPSLB tersebut, Hery Gunardi, ditunjuk sebagai Direktur Utama Bank Syariah Indonesia Tbk.

Sebelumnya, Hery menjabat sebagai Ketua Project Management Office tiga bank syariah milik BUMN yang mergerĀ menjadi Bank Syariah Indonesia. Dalam RUPSLB itu juga, para pemegang saham BRIS menyepakati penggabungan perusahaan dengan PT Bank BNI Syariah (BNIS) dan PT Bank Syariah Mandiri (BSM).

"Kedua perusahaan tersebut telah disepakati untuk digabung ke dalam BRIsyariah, dan akan beroperasi pasca tuntasnya proses merger dan persetujuan merger diperoleh dari regulator dengan nama baru, yakni PT Bank Syariah Indonesia Tbk," katanya melalui keterangan tertulis, Selasa (15/12/2020).

1. Ada relawan Jokowi jadi komisaris independen

Ilustrasi Presiden Jokowi (IDN Times/Arief Rahmat)

Selain itu perseroan juga merombak susunan direksi, dewan komisaris, dan dewan pengawas syariah bank hasil penggabungan. Dalam susunan komisaris independen ada nama Arief Rosyid Hasan.

Arief dikenal sebagai relawan Presiden Joko "Jokowi" Widodo pada Pilpres 2019.

2. Susunan komisaris dan dewan pengawas syariah

Dok. BRIsyariah

Dengan begitu, berikut susunan Komisaris dan Dewan Pengawas Syariah berdasarkan hasil RUPSLB:

Dewan Komisaris:

  • Komisaris Utama merangkap komisaris independen: Mulya E. Siregar
  • Komisaris: Suyanto
    Komisaris: Masduki Baidlow
    Komisaris: Imam Budi Sarjito
  • Komisaris: Sutanto
  • Komisaris Independen: Bangun S. Kusmulyono
  • Komisaris Independen: M. Arief Rosyid Hasan
  • Komisaris Independen: Komaruddin Hidayat
  • Komisaris Independen: Eko Suwardi

Sementara berikut susunan Dewan Pengawas Syariah:

  • Ketua Dewan Pengawas Syariah: Mohamad Hidayat
  • Anggota Dewan Pengawas Syariah: Oni Syahroni
  • Anggota Dewan Pengawas Syariah: Hasanudin
  • Anggota Dewan Pengawas Syariah: Didin Hafidhuddin

3. Berikut susunan direksi baru Bank Syariah Indonesia Tbk

Penandatanganan rancangan penggabungan Bank Syariah (Dok. Humas Mandiri Syariah)

Sementara susunan direksi sebagai berikut:

  • Direktur Utama: Hery Gunardi
  • Wakil Direktur Utama 1: Ngatari
  • Wakil Direktur Utama 2: Abdullah Firman Wibowo
  • Direktur Wholesale Transaction Banking: Kusman Yandi
  • Direktur Retail Banking: Kokok Alun Akbar
  • Direktur Sales and Distribution: Anton Sukarna
  • Direktur Information Technology: Achmad Syafii
  • Direktur Risk Management: Tiwul Widyastuti
  • Direktur Compliance and Human Capital: Tribuana Tunggadewi
  • Direktur Finance and Strategy: Ade Cahyo Nugroho

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Anata Siregar
Auriga Agustina
Anata Siregar
EditorAnata Siregar
Follow Us