Cara Memiliki Tabungan Emas Pegadaian bagi Pelajar

Pelajar pun saat ini bisa investasi emas lho!

Jakarta, IDN Times - Investasi emas saat ini tak hanya bisa dilakukan dengan membeli logam mulai secara fisik. Perkembangan teknologi saat ini memungkinkan kamu untuk melakukan investasi emas online.

Pegadaian Digital pun kemudian hadir dan bisa dibilang sebagai pelopor investasi emas online di Indonesia. Cara investasi emas online melalui Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini mirip dengan sistem menabung pada umumnya.

Oleh karena itu, investasi emas secara online di Pegadaian Digital bisa kamu lakukan melalui layanan Tabungan Emas. Layanan ini pun bisa digunakan oleh semua kalangan, termasuk kamu yang statusnya masih pelajar.

Berikut ini beberapa informasi mengenai Tabungan Emas termasuk cara menabung emas bagi pelajar seperti dikutip dari situs resmi Pegadaian.

Baca Juga: Hindari 4 Kesalahan ini saat Investasi Emas, Biar Cuan!

1. Definisi Tabungan Emas

Cara Memiliki Tabungan Emas Pegadaian bagi PelajarIlustrasi Emas (IDN Times/Aditya Pratama)

Tabungan Emas Pegadaian merupakan layanan penitipan saldo emas yang bisa memudahkan masyarakat umum untuk berinvestasi emas. Adapun kategori masyarakat umum di sini termasuk pelajar yang tentunya sudah memenuhi syarat menggunakan Tabungan Emas.

Produk Tabungan Emas Pegadaian memungkinkan kamu sebagai nasabah berinvestasi emas secara mudah, murah, aman dan terpercaya.

2. Keunggulan Tabungan Emas

Cara Memiliki Tabungan Emas Pegadaian bagi Pelajarilustrasi emas.(unsplash.com/Jingming Pan)

Bagi para pelajar dan masyarakat, ada beberapa keunggulan yang bisa didapatkan dari Tabungan Emas. Berikut di antaranya:

  • Tersedia diseluruh outlet Pegadaian dan melalui Pegadaian Digital Service, agen Pegadaian dan marketplace.
  • Order cetak emas dapat dilakukan mulai dari kepingan 1 gram.
  • Harga jual dan buyback yang kompetitif.
  • Biaya administrasi dan pengelolaan ringan.
  • Dijamin karatase 24 karat.
  • Nasabah dapat melakukan buyback mulai dari 1 gram.
  • Nasabah dapat melakukan transfer ke rekening Tabungan Emas mulai dari 0,1 gram.
  • Dikelola secara profesional dan transparan.
  • Nasabah dapat melakukan pembelian Tabungan Emas (Top Up) mulai dari 0,01 gram

3. Cara memiliki Tabungan Emas di Pegadaian bagi pelajar

Cara Memiliki Tabungan Emas Pegadaian bagi PelajarIlustrasi Emas. (IDN Times/Aditya Pratama)

Sebelum memiliki Tabungan Emas, ada baiknya kamu melengkapi sejumlah persyaratan seperti kartu identitas yang masih berlaku seperti KTP atau Paspor.

Namun, jika kamu pelajar yang belum memiliki kartu identitas diri maka kamu wajib dibantu orang tua dalam pembukaan rekening Tabungan Emas. Orang tua nantinya akan membuka rekening Tabungan Emas terlebih dahulu baru kemudian membukakan rekening atas nama anaknya.

Setelah memastikan sejumlah kelengkapan tersebut, maka kamu bisa memulai pembukaan Tabungan Emas melalui aplikasi Pegadaian Digital. Aplikasi tersebut bisa kamu unduh di Playstore maupun App Store.

Melalui aplikasi Pegadaian Digital, kamu akan diminta untuk mengisi formulir permohonan pembukaan rekening tabungan emas dan melampirkan kartu identitas diri seperti KTP atau Paspor yang telah disiapkan sebelumnya.

Kamu pun bisa langsung mulai menabung emas atau melakukan top up lewat aplikasi tersebut. Untuk transaksi top up tersebut mulai dari 0,01 gram dan maksimal 100 gram per hari per CIF.

Adapun pembukaan Tabungan Emas secara online melalui Pegadaian Digital hanya memerlukan setoran awal sebesar Rp50.000.

Setelah membuka rekening Tabungan Emas, kamu bisa mendapatan buku Tabungan Emas. Caranya dengan mengambilnya di Pegadaian cabang terdekat yang sebelumnya telah kamu pilih pada saat proses pendaftaran.

Baca Juga: Hindari 4 Kesalahan ini saat Investasi Emas, Biar Cuan!

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya