10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diri

Gak semuanya baik untuk kesehatan, lho

Banyak cara orang menghadapi masalah atau suatu kesedihan. Sebagian bisa mengatasinya dengan cara menenangkan diri dengan menyendiri sementara waktu. Namun ada yang juga yang mengalihkan pikiran dari masalah dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang dapat membuat hati merasa lebih baik.

Pilihan makanan dan minuman bergantung kepada selera masing-masiing orang. Berikut ini adalah beberapa makanan yang sering menjadi pilihan.

1. Cokelat

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi coklat (pexels.com/ Budgeron Bach)

Cokelat banyak menjadi pilihan untuk dimakan saat bad mood, ada perasaan bahagia saat menikmati cokelat yang meleleh dalam mulut. Perasaan senang ini memengaruhi emosi dan membuat orang dapat sedikit teralihkan dari permasalahan. Cokelat juga seringkali menghadirkan kenangan masa kecil, terutama bagi yang sering memperoleh hadiah cokelat dari orang tua sebagai reward.

Hasil studi The Center for Human Pharmacology at the Swinburne University of Technology di Melbourne, Australia menyatakan bahwa beberapa komponen dalam cokelat dapat memperbaiki mood dan otak. Komponen tryptophan yang merupakan amino acid membantu otak memproduksi serotonin yang membuat perasaan bahagia dan puas.

Cokelat juga mengandung komponen phenylethylalanine yang secara alami bersifat sebagai antidepressant yang menimbulkan perasaan sama ketika orang jatuh cinta seperti jantung yang berdebar-debar. Pada cokelat terdapat juga komponen theobromine  yang dapat membuat rileks dan meringankan stres.

2. Es krim

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi es krim (pexels.com/Daria Shevtsova)

Ahli Sains mengungkapkan bahwa sesendok es krim yang dingin bisa menghadirkan perasaan senang pada pusat otak, sebagaimana rasa senang ketika memenangkan hadiah atau mendengarkan musik, seperti dilansir The Guardian.

Di samping itu, es krim juga sering diidentikkan sebagai makanan menyenangkan yang menyegarkan di cuaca yang panas, saat liburan dan piknik bersama keluarga atau kawan-kawan.

3. Permen kapas

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi permen kapas (pexels.com/Satoshi Hirayama)

Rasanya yang manis dan meleleh dalam mulut ternyata dapat memberi perasaan senang. Permen kapas yang sering ditemukan di pasar malam, acara karnaval atau pun pertunjukan lapangan lainnya sering membuat orang teringat akan kenangan masa kecil. Permen kapas ini memang banyak disukai anak-anak. Selain rasanya manis, terksturnya lembut dan memiliki warna-warna yang cantik.

4. Permen

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi permen (pexels.com/Monstera)

Permen yang manis dengan bentuk-bentuk lucu dan warna-warni ceria bisa membawa perasaan gembira hingga ke dalam hati. Anak-anak yang menyukai keceriaan kebanyakan adalah penggemar permen. Orang dewasa pun tak jarang mencari penghiburan diri dengan memakan permen yang manis. Bagaimana dengan kamu?

5. Kopi

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi secangkir kopi (pexels.com/Elle Hughes)

Kopi memilki banyak penggemar di seluruh dunia. Saat suntuk, secangkir kopi dapat membuat tubuh waspada dan  mengubah perasaan hati menjadi lebih baik. Menurut Dr. Alan Leviton dari Harvard University, peminum kopi lebih jarang terserang depresi dibandingkan dengan yang tidak.

Kafein pada kopi menghalangi reseptor adenosin penyebab kantuk. Itulah sebabnya kopi bisa membuat orang tetap terjaga. Saat reseptor adenosin terblokir, tubuh mengeluarkan dopamin dan glutamat yang merupakan stimulan pembawa perasaan senang pada manusia. Namun demikian, konsumsi kopi sebaiknya tidak berlebihan karena akan berakibat kurang baik bagi tubuh.

Baca Juga: 5 Manfaat Baik Minum Kopi Asal Konsumsi Tak Berlebihan 

6. Cake

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi kue (pexels.com/Gustavo Fring)

Sesuatu yang indah membawa perasaan senang. Begitu juga dengan cake yang terlihat cantik dan imut, makanan ini mampu membuat yang melihatnya tersenyum. Sebuah senyum tentulah awal yang baik bagi datangnya rasa bahagia. Apalagi jika ditambah rasanya yang lezat, sering mendatangkan kepuasan hati.

7. Biskuit

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi biskuit (pexels.com/Pixabay)

Bukan hanya sekadar teman minum teh atau kopi, beberapa keping biskuit yang dinikmati perlahan bisa membuat perasaan menjadi lebih santai. Biskuit hadir dalam aneka varian. Tidak selalu manis, namun ada juga biskuit yang gurih. Selain itu, ada pula biskuit dengan aroma buah, seperti biskuit lemon.

8. Smoothie

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi smoothie (pexels.com/ Farhad Ibrahimzade)

Rasa segar dan tampilan warna-warni yang cantik memang merupakan hal yang dapat membuat hati gembira. Aneka ragam rasa bisa menjadi pilihan sesuai dengan selera. Bahan dasar yang berasal dari buah dan yogurt atau susu juga bisa mendatangkan rasa puas karena merasa telah mengonsumsi makanan sehat yang kaya protein.

9. Keripik

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi keripik (pexels.com/ icon0.com)

Camilan yang satu ini disukai oleh penggemar makanan gurih. Bahkan suaranya yang crunchy pun bisa mendatangkan sensasi tersendiri yang menyenangkan bagi penyuka makanan crispy. Maka dari itu, gak jarang kalau camilan ini sering dikonsumsi untuk menghibur diri.

10. Permen karet

10 Makanan dan Minuman ini Sering Dikonsumi untuk Menghibur Diriilustrasi permen karet (pexels.com/Karolina Grabowska)

Banyak orang mengunyah permen karet untuk merasa santai. Permen karet dapat mengurangi rasa bosan dan suntuk yang menyerang. Bahkan ahli mengatakan bahwa mengunyah permen karet dapat membantu meredakan ketegangan. Bahkan banyak orang menghibur diri dengan mengunyah permen karet saat sedang cemas. Bagi mereka, ini adalah  pilihan yang lebih baik daripada menggigit kuku.

Sebuah penelitan yang diterbitkan dalam Journal of Clinical and Translational Research mengungkapkan bahwa orang yang mengunyah permen karet secara teratur mempunyai risiko stres lebih rendah daripada yang tidak, lho.

Nah, dari daftar makanan dan minuman di atas, mana yang paling kamu suka? Apapun pilihanmu, sesuaikan dengan kondisi tubuh, ya. Perhatikan komposisi bahan makanan jika kamu mempunyai alergi terhadap bahan pangan tertentu agar bisa kamu hindari. Dan jangan lupa untuk mengonsumsi secukupnya. Jangan berlebihan karena semua yang berlebihan tentu bisa berakibat tidak baik bagi tubuh. Ingatlah bahwa ika ingin gembira, mulailah dari hati dan pikiran.

Baca Juga: 5 Fakta Sejarah Sirup, Minuman yang Wajib Ada saat Ramadan

Dream Praire Photo Verified Writer Dream Praire

Menulis, membaca, officer. IG :@Dream_Praire

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya