6 Kuliner di Film Thriller Korea "Unlocked", Terselip di Adegan Sadis!

Ada minuman segar hingga makanan pendamping 

Unlocked resmi dirilis di Netlix pada 17 Februari 2023 lalu. Film Korea Selatan ini diadaptasi dari novel "Sumaho o Otoshita dake (2017)" karya Akira Shiga dari Jepang.

Bergenre thriller, Unlocked mengisahkan Oh Jun Yeong (Im Si Wan) yang merencanakan pembunuhan pada siapa saja yang gawainya tak sengaja ditemukannya. Salah satu korbannya adalah Lee Na Mi (Chun Woo Hee), namun berhasil selamat.

Ternyata, Oh Jun Yeong mencuri identitas korban pertamanya sekaligus anak dari detektif Woo Ji Man (Kim Hee Won). Di balik sisi mencekam, ternyata beberapa kali terselip hidangan lezat seperti di bawah ini. Ada apa saja?

1. Ramyeon 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)

Pada sekitaran adegan pembuka, Oh Jun Yeong diperlihatkan sedang memasak ramyeon. Mi instan populer Korea Selatan ini terdiri dari aneka varian cita rasa.

Ada olahan laut, sapi, ayam, sayuran, dan lainnya. Mi instan itu juga dilengkapinya dengan banchan (hidangan pendamping), lalu ditata dan difoto untuk diunggah ke media sosial.

2. Kimchi 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)

Sebagai pelengkap ramyeon tersebut, Oh Jun Yeong menambahkan chamnamul dan kimchi. Kimchi merupakan asinan sayur yang diolah melalui proses fermentasi.

Umumnya, bahan utama kimchi yakni sawi putih dan lobak, kecap ikan, dan gochugaru (bubuk cabai merah ala Korea). Cita rasa banchan (makanan pendamping) ini asin-asam.

3. Plumade 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)

Sebagai bagian dari rencana mendekati calon korban, Oh Jun Yeong menyambangi kafe dimana Lee Na Mi kerja paruh waktu. Dia memesan menu langka, yakni plumade.

Ini adalah akronim dari "plums and lemonade". Sesuai namanya, minuman ini memang memadukan buah plum dan limun sehingga cita rasanya manis-asam namun segar.

Baca Juga: 5 Perbedaan Antara Ramen dan Ramyun, Beda Banget Lho!

4. Soondae-guk 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)ilustrasi soondae-guk (instagram.com/mstgr91)

Detektif Woo Ji Man mengulik informasi tentang para korban Oh Jun Yeong. Dia mengunjungi ibu salah satu korban, yang mengelola restoran soondaeguk

Soondae (juga dikenal sebagai sosis darah) diolah dari usus sapi atau babi yang diisi berbagai bahan lalu dikukus (atau direbus). Soondae dapat disantap langsung maupun dicampurkan ke dalam sup sehingga menjadi soondaeguk.

5. Samgak-kimbap 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)

Lee Na Mi tampak sedang terburu-buru lalu mengambil samgak-kimbap di rak supermarket. Kimbap merujuk pada nasi berbumbu yang dibalut rumput laut. 

Kimbap kerap dibawa piknik ataupun pengganjal perut. Ada pula isian seperti tuna, bulgogi, dan lainnya. Untuk samgak-kimbap, bentuknya khas seperti segitiga. 

6. Chamnamul 

6 Kuliner di Film Thriller Korea Unlocked, Terselip di Adegan Sadis!cuplikan adegan di film Unlocked (dok. Netflix/Unlocked)ilustrasi chamnamul (instagram.com/hyunsun.kim2)

Menduga anaknya yang kabur dari rumah sebagai pelaku pembunuhan berantai, detektif Woo Ji Man menemui isterinya untuk mencari tahu keberadaan Oh Jun Yeong. Mereka menyantap chamnamul, makanan favorit anaknya.

Namul merujuk pada sajian urap ala Korea yang disajikan mentah maupun diberi tambahan bumbu sederhana termasuk minyak wijen. Chamnamul adalah salah satu variannya.

Sejak awal rilis, Unlocked meraup atensi yang cukup besar. Proyek ini juga adalah peran ke sekian kali dari Im Si Wan sebagai psikopat. Sebagaimana film dan serial drama Korea Selatan pada umumnya, Unlocked juga tak lupa menyelipkan kuliner. Sadis, tapi bikin ngiler!

Baca Juga: 10 Makanan Korea yang Dibuat dari Gochujang, Pedasnya Nagih!

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya