10 Hidangan Buka Puasa Favorit dari Seluruh Dunia, Ada Kolak!

Umat muslim di seluruh dunia dengan suka cita menyambut bulan suci Ramadhan. Banyak persiapan pastinya sudah dilakukan, nih, termasuk resep-resep masakan yang patut dicoba dan wajib ada selama menjalani puasa.
Berikut adalah hidangan berbuka puasa dari seluruh dunia yang bisa dijadikan referensi kala memasak. Ada kolak yang jadi favorit warga lokal, lho. Simak daftarnya di bawah ini!
1. Pidesi dari Turkiye adalah roti pipih yang diisi dengan daging dan sayuran. Tak lupa atasnya diberi taburan biji wijen, menggugah selera!
2. Adas soup yang terbuat dari lentil jeruk, nasi, sayuran, dan rempah-rempah berasal dari Lebanon tetapi juga terkenal di Palestina dan Jordan
3. Bikinnya mudah, kolak dari Indonesia terbuat dari santan, gula, daun pandan yang diberi isian pisang, hingga singkong. Favoritnya siapa, nih?
4. Qatayef merupakan hidangan yang ada saat Ramadhan di Mesir hingga Palestina, ya. Bentuknya mirip pancake yang diisi krim manis, kemudian ditaburi kacang dan madu
5. Chorba frik dari Algeria berisi sayuran seperti buncis, tomat, dan rempah-rempah seperti kayu manis, kunyit, dan ketumbar. Tambahan daging dombanya, buat sup ini makin nikmat!
Editor’s picks
Baca Juga: 5 Resep Olahan Tumis Udang, Menu Buka Puasa yang Masaknya Gampang
6. Haleem terbuat dari daging, gandum, lentil, kacang-kacangan, dan rempah-rempah yang dimasak hingga lembut. Hidangan ini berasal dari Pakistan
7. Cambaabur dikenal sebagai Somalian crepes yang disajikan dengan yogurt dan taburan gula di atasnya. Cocok buat yang suka hidangan manis!
8. Falooda dari Bangladesh terbuat dari campuran bihun manis, sirup mawar, jello, biji basil, mutiara tapioka, dan kacang cincang. Ditambah susu dan es krim di atasnya, dijamin menyegarkan!
9. M'battan dari Libya miliki tekstur renyah di luar, lembut di dalam, irisan kentang diisi dengan daging cincang yang dibumbui bawang putih
10. Dolma adalah nasi berbumbu, sayuran, daging cincang yang dibungkus dengan daun anggur. Hidangan ini berasal dari Iraq dan negara Arab sekitarnya
Hidangan yang disajikan menjalang berbuka puasa memang menjadi daya tarik tersendiri. Setelah menahan lapar dan dahaga, pastinya akan sangat melegakan. Dengan berbagai hidangan yang telah disebutkan di atas, mencoba salah satunya pasti akan menyenangkan.
Baca Juga: Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Hotel Tangerang
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
