5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! 

Tekstur legitnya bikin nagih

Makanan berserat sangat dibutuhkan oleh setiap orang, terlebih bagi kamu yang menjalankan ibadah puasa. Kamu pun harus rajin-rajin mengonsumsi makanan berserat seperti sayuran dan buah-buahan agar pencernaan sehat.

Nah, pisang adalah salah satu buah masuk kategori kaya serat, lho. Selain dinikmati langsung, pisang juga bisa menjadi olahan nan lezat untuk menu berbuka. Apalagi jika diolah dengan cara dikukus, pasti makin nampol rasanya.

Kira-kira olahan pisang kukus apa aja yang bisa kamu coba olah untuk menu buka puasa? Yuk, cari tahu lima ide menunya di bawah ini.

1. Benjak enjak 

5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! benjak enjak (instagram.com/mamanauboulot)

Benjak enjak adalah kue tradisional khas Lampung berbahan dasar pisang, ketan putih, dan gula yang dikolaborasikan menjadi satu. Jenis pisang yang sering digunakan untuk benjak enjak adalah pisang raja.

Sebelum dikukus, benjak enjak dibungkus dengan daun pisang. Sebab menyertakan ketan sebagai bahan pembuatannya, cita rasa benjak enjak tak jauh beda dengan wajik, lho.

2. Amparan tatak 

5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! amparan tatak (instagram.com/dtndy)

Pisang, tepung beras, santan, gula, dan garam adalah komposisi dari amparan tatak. Kue khas Banjarmasin ini sekilas mirip nagasari, tapi beda cara pembuatan.

Adonan untuk amparan tatak tidak dibungkus dengan daun pisang selama proses pengukusannya. Sebab hal tersebut, amparan tatak pun menjadi layaknya kue iris yang bisa dikonsumsi oleh banyak orang.

Baca Juga: Resep Amparan Tatak Pisang Khas Kalimantan yang Manis dan Lembut

3. Barongko 

5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! instagram.com/mrssyafrina

Barongko khas Makassar sepintas juga mirip dengan carang gesing khas Jawa. Kedua penganan tersebut sama-sama berbahan pisang, santan, gula, dan telur.

Perbedaan barongko terletak pada buah pisangnya yang dilembutkan bersama bahan adonan lainnya. Sedangkan carang gesing akan menggunakna pisang yang sudah dipotong-potong baru disatukan dengan bahan lainnya.

4. Pisang ina bo’i 

5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! ilustrasi pisang ina bo'i (instagram.com/donnyibnuakbar)

Ada yang baru dengar dengan olahan pisang kukus ini? Pisang ina bo’i populer sekali di Nusa Tenggara Timur. Bahan yang diperlukan untuk membuat pisang ina bo’i terdiri dari pisang, kelapa parut, garam, dan gula merah.

Nantinya, pisang yang sudah dipotong-potong akan dibungkus dengan bahan lain dengan daun pisang. Ketika bahan sudah bersatu, kukus adonan sampai matang. Cita rasa olahan pisang kukus ini unik sekaligus khas.

5. Getuk pisang 

5 Olahan Pisang Kukus untuk Ide Menu Berbuka, Rasanya Lokal Abis! getuk pisang (instagram.com/mrs.renjana)

Jika kamu terbiasa bikin getuk dengan singkong, sekali-kali bisa mencoba manisnya getuk pisang khas Kediri. Olahan pisang yang mudah dijumpai sebagai oleh-oleh ini ternyata bisa dibuat sendiri di rumah, lho.

Komposisinya terdiri dari pisang, gula, dan garam yang dilembutkan sampai halus, baru kemudian dikukus menggunakan daun pisang.

Gak usah bingung untuk menghidangkan menu berbuka puasa karena banyak kuliner lokal yang bisa dijadikan inspirasi seperti lima olahan pisang kukus tadi. Kamu tertarik mencoba buat yang mana, nih?

Baca Juga: Resep 5 Menu Buka Puasa Olahan Pisang Khas Makassar

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya