5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pas

Ini dia rahasia bakso sapi kenyal tanpa pengenyal

Sudah mencoba mengikuti berbagai resep dan cara tapi bakso sapi buatanmu masih saja gagal? Membuat bakso sapi rumahan memang lumayan susah-susah gampang. Seringkali bakso sapi yang dibuat teksturnya menjadi lembek, lengket, dan hancur gak berbentuk saat direbus. 

Ada beberapa faktor penyebabnya, entah karena mesin penggiling yang gak mendukung, takaran bahan yang gak sesuai, atau kualitas bahan yang kurang bagus. Padahal selama ini kamu sudah mengidam-idamkan bakso sapi buatanmu punya tekstur yang pas, kenyal, dan sedikit renyah meskipun tanpa tepung pengenyal.

Jika selama ini kamu masih belum menemukan titik terang atas kegagalanmu dalam membuat bakso sapi rumahan yang teksturnya pas, beberapa rahasia berikut ini mungkin bisa jadi jawaban dan solusinya. Mari disimak!

1. Gunakan daging giling

5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pasilustrasi daging sapi giling (freepik.com/Freepik)

Sebagian orang biasanya menggunakan bantuan food processor, seperti chopper saat membuat bakso di rumah baik untuk menggiling daging sapi ataupun mencampurkan adonan bakso. 

Dibandingkan mencampurkan seluruh bahan secara langsung untuk digiling, sebaiknya giling daging sapi secara terpisah atau gunakan daging giling siap pakai. Ini bertujuan agar food processor yang kamu gunakan lebih mudah melumat adonan bakso sehingga hasilnya bakal lebih lembut dan halus.

Namun, sebelum menggiling daging sapi sendiri, kamu perlu memotong-motong daging yang akan kamu gunakan menjadi ukuran kecil, lalu bekukan di dalam freezer selama 15 menit sebelum digiling menggunakan food processor. Untuk hasil yang lebih halus, kamu bisa giling daging sapi secara bertahap, lalu serap kandungan airnya menggunakan tisu biar gak terlalu basah.

2. Takaran tepung secukupnya saja

5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pasilustrasi tepung tapioka (freepik.com/Freepik)

Saat membuat bakso, sebenarnya cukup sulit untuk menentukan dan menggunakan takaran bahan yang pasti dan sama dalam proses pembuatannya. Terutama dalam menentukan takaran tepung sagu atau tepung tapioka yang diperlukan bisa bervariasi tergantung pada preferensi pribadi dan resep yang digunakan.

Tapi, umumnya takaran tepung yang dianjurkan adalah sekitar seperempat hingga sepertiga bagian dari jumlah daging sapi yang digunakan. Contohnya, jika kamu menggunakan 500 gram daging sapi giling berarti kamu bisa menggunakan sekitar 4-5 sendok makan tepung sagu atau tepung tapioka. 

Karena itu, sebaiknya coba adonan sedikit demi sedikit dengan mengamati konsistensi yang dihasilkan sebelum menambahkan lebih banyak tepung sagu atau tepung tapioka. Terlalu sedikit tepung bisa membuat bakso menjadi lembek, sedangkan terlalu banyak tepung bisa membuat teksturnya menjadi keras, kering, dan kurang gurih.

Baca Juga: Resep Kuah Bakso Kampung yang Berkaldu tapi Tetap Nikmat di Lidah

3. Jangan lupa tambahkan es batu

5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pasilustrasi es batu (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Adonan bakso yang cenderung cair atau kering bisa menghasilkan tekstur bakso sapi yang lembek ataupun keras. Untuk mengatasi itu, kamu butuh bantuan es batu, bukan air dingin atau air es. Ketika daging diolah dan digiling, es batu yang dicampurkan ke dalam adonan akan membantu mendinginkan daging dan mencegah lemak dalam daging meleleh.

Es batu memberikan efek pendinginan pada adonan bakso sehingga membantu proses pemadatan adonan. Saat adonan dingin, lemak dan bahan lain di dalam adonan bakso sapi akan menjadi lebih kaku sehingga memungkinkan adonan untuk mempertahankan bentuk bola bakso yang lebih baik.

Namun, penting buat gak menggunakan terlalu banyak es batu dalam adonan atau secukupnya saja, seperti 4-6 sendok makan es batu untuk 500 gram daging giling. Karena jika terlalu banyak atau gak menggunakan es batu, juga bisa menyebabkan adonan bakso menjadi encer dan terlalu basah.

4. Tambahkan putih telur, baking powder, dan bubuk agar-agar plain

5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pasilustrasi putih telur (freepik.com/jcomp)

Mungkin kamu sering bertanya-tanya akan alasan penggunaan putih telur, baking powder, dan bubuk agar-agar plain, apakah bisa dihilangkan atau dilewatkan? Ya, kamu bisa melewatkannya jika kamu membuat adonan bakso sapi di tempat penggilingan daging.

Tapi jika kamu membuat bakso menggunakan food processor di rumah, sebaiknya jangan pernah melewatkan bahan-bahan ini. Karena ketiga bahan ini punya peran penting dalam menentukan tekstur, bentuk, dan kekenyalan bakso sapi buatanmu.

Putih telur dan bubuk agar-agar plain berfungsi sebagai bahan pengikat dan pengental adonan bakso sehingga bakso bisa bertekstur, kenyal, dan gak hancur saat dimasak. Sementara itu, baking powder punya peran sebagai pengembang yang  membuat bakso sapi jadi renyah dan ringan setelah matang.

5. Adonan bakso sapi harus tetap dalam kondisi dingin

5 Rahasia Bikin Bakso Sapi Rumahan yang Teksturnya Pasilustrasi adonan bakso (freepik.com/KamranAydinov)

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, suhu yang tinggi menyebabkan lemak dalam daging giling meleleh terlalu cepat. Hal ini bisa mengakibatkan perubahan tekstur adonan bakso, membuatnya menjadi cair, lembek atau berminyak. Karena itu, penting buat menjaga suhu adonan bakso tetap dingin selama proses penggilingan dan pencampuran sebelum dibentuk dan dimasak.

Buat mengatasi persoalan ini, kamu bisa meletakkan wadah berisi adonan bakso sapi di atas wadah berisikan es batu sama seperti cara melelehkan cokelat. Selain itu, kamu juga bisa menyimpan adonan bakso di dalam freezer selama 15 menit sebelum dibentuk atau dimasak, tapi gunakan wadah tertutup biar adonan gak mengering. Setelah itu, bentuk dengan cepat dan rebus seluruh adonan bakso sapi hingga mengapung dan matang di dalam air mendidih.

Bisa disimpulkan jika kunci keberhasilan dalam membuat bakso sapi rumahan ditentukan oleh kualitas daging giling, takaran bahan, dan kesegarannya. Dengan memperhatikan beberapa penjelasan dan tips di atas, kini kamu sudah tahu rahasia penting dalam membuat bakso sapi rumahan yang teksturnya pas. Semoga berhasil!

Baca Juga: [QUIZ] Caramu Makan Bakso Mengungkap Karaktermu Sebenarnya Lho!

Tyara Motik Photo Verified Writer Tyara Motik

The beginner

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya