5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!

Bisa buat camilan atau makan besar, nih

Telur puyuh merupakan salah satu jenis telur yang cukup sering ditemui di pasaran. Telur ini dari segi ukuran tentu jauh lebih kecil bila dibandingkan dengan telur ayam. Hal lainnya yang unik adalah warna dan corak yang dimiliki dari telur puyuh, yaitu berwarna hitam dengan dasar putih.

Kira-kira apa saja ya menu yang dapat diolah dengan menggunakan bahan telur puyuh? Berikut lima daftarnya.

1. Scotch quail eggs

5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!quailegg.recipes

Jika biasanya scotch egg terbuat dari telur ayam, kamu dapat menggantinya dengan menggunakan telur puyuh. Meskipun dari segi ukuran jelas lebih kecil, namun menu ini dapat menjadi camilan di kala santap santaimu. Kamu juga dapat mengatur kematangan telur sesuai selera dan menyajikannya dengan berbagai saus.

2. Pickled quail eggs

5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!chowhound.com

Dari warnanya saja sudah sangat menarik dengan tampilan merah mudah cerah. Lalu, kira-kira menu apakah ini? Ini adalah acar yang terbuat dari telur puyuh. Cita rasanya mungkin akan cenderung asam dari cuka yang digunakan.Selain itu, untuk warnanya yang menarik juga berasal dari buah bit.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Kentang Telur Puyuh yang Sederhana, Sedap Banget!

3. Beef lasagna with porcini and quail eggs

5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!sodelicious.recipes

Siapa yang tidak menyukai lasagna? Rasanya hampir semua orang pasti menggemari olahan lembut yang gurih dan lezat ini. Lasagna biasanya memiliki isian berupa daging dan keju leleh. Namun, kamu dapat mengombinasikannya kembali dengan telur puyuh di atasnya atau di setiap bagian lapisannya.

4. Mini croque madames

5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!chowhound.com

Olahan yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan menu pembuka yang lezat. Selain itu, ukurannya juga terbilang mungil untuk satu suapan saja. Olahan sandwich mini ini berisikan keju di dalamnya yang juga dipadukan dengan telur puyuh ceplok pada bagian atasnya. Mencicipi satu saja rasanya tak akan cukup.

5. Stuffed tomato

5 Kreasi Olahan Berbahan Telur Puyuh, Mungil dan Bikin Laper!yummly.com

Olahan tomat yang diberikan isian memang sudah cukup populer saat ini. Tomat yang bertekstur lembut dan kaya akan kandungan air dirasa sangat tepat dipadukan dengan isian di dalamnya. Sebagai contoh, kamu dapat mengisi tomat dengan keju dan telur puyuh, lalu mengukusnya. Dijamin kombinasinya akan sangat menggiurkan.

Nah, beberapa kreasi olahan berbahan telur puyuh di atas semoga dapat menginspirasimu yang bingung dalam mengolahnya. Mana yang paling lezat?

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Telur Gulung Bayam yang Menyehatkan 

Abdi K Tresna Photo Verified Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya