TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Street Food Populer di Argentina, Cocok untuk Food Hunting!

#IDNTimesFood Ada yang manis dan ada yg gurih lho!

cubanitos (instagram.com/elombu_saborescaseros)

Argentina adalah salah satu negara yang populer dengan beragam menu makanannya yang nikmat. Setiap tahunnya, banyak wisatawa yang berkunjung untuk menikmati makanan khas langsung dari negaranya.

Salah satunya adalah street food yang terkenal dengan harganya yang terjangkau dan memiliki kelezatan yang mampu menggoyang lidah.

Berikut lima street food populer yang ada di Argentina. Cocok untuk food hunting!

1. Sandwich de Lomo

sandwich de lomo (instagram.com/florfoodstyling)

Sandwich de lomo merupakan sandwich yang memiliki isian berupa irisan tipis steak lomo, tomat, bawang, selada, mayones, saus chimichurri, ham, keju, dan telur goreng. Makanan ini memiliki porsi yang besar, sehingga akan sangat mengenyangkan.

Sandwich nikmat ini tak hanya populer di Argentina, namun juga sangat mudah ditemukan di Uruguay.

Baca Juga: 6 Street Food Manis Terenak dari Berbagai Negara, Ada Serabi, Lho!

2. Choripán

choripán (instagram.com/sebaslarocca)

Choripán merupakan jenis sandwich yang menjadi salah satu street food terbaik di negara ini. Makanan ini terdiri dari sosis chorizo ​​dan berbagai bumbu dalam roti kering. Selain menjadi street food, makanan ini biasanya dinikmati sebagai bekal untuk bepergian.  

3. Tortilla Santiagueña

tortilla santiagueña (instagram.com/lo_detete)

Tortilla santiagueña merupakan makanan sejenis roti pipih yang terbuat dari tepung terigu, lemak sapi cair, dan garam kasar. Cara pembuatannya yaitu, adonan dari bahan-bahan tersebut dipanggang di atas parrilla sampai berwarna cokelat. Makanan ini paling nikmat dinikmati dalam keadaan panas dan diberi isian ham dan keju.

4. Cubanitos

cubanitos (instagram.com/elombu_saborescaseros)

Cubanitos merupakan makanan yang berbentuk tabung wafer Argentina yang manis dan renyah. Kue ini juga memiliki varian isi yang bisa berupa cokelat, krim rasa lemon, krim kacang, atau olesan karamel seperti susu yang nikmat.

Kue ini terbuat dari kombinasi tepung, gula, mentega, ekstrak vanila, kayu manis, dan juga terkadang putih telur. Setelah dipanggang, wafer digulung menjadi bentuk cerutu Kuba.

Baca Juga: 5 Korean Street Food Populer di Jakarta, Rasanya Autentik!

Verified Writer

Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya