5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!

Bikin ngiler!

Jamur merupakan bahan makanan favorit di kalangan masyarakat Eropa yang banyak diolah ke berbagai jenis hidangan lezat salah satunya adalah sup. Beberapa negara di Eropa seperti Italia, Kroasia, Polandia dan lain-lain mempunyai hidangan sup jamur andalannya masing-masing yang menawarkan cita rasa yang khas.

Memiliki tampilan penyajian yang menggugah selera dan cocok dinikmati saat cuaca dingin. Inilah lima hidangan sup jamur paling populer di Eropa, sebagai berikut:

1. Juha od suhih gljiva (Kroasia)

5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!Juha od suhih gljiva (instagram.com/dr_chef_icu)

Juha od suhih gljiva merupakan hidangan tradisional yang berasal dari wilayah Virovitica, Kroasia. Untuk membuat sup ini, kamu harus menyiapkan jamur kering sebagai bahan utama. Proses selanjutnya, jamur yang telah dibersihkan dicincang dan direbus terlebih dahulu di dalam air mendidih. Setelah itu, jamur ditumis dengan mentega dan bawang bombay kemudian ditambahkan air dan cuka.

Sup jamur ini dikenal akan cita rasa kuahnya yang sedikit asam yang berasal dari cuka. Sebelum dihidangkan juha od suhih gljiva biasanya dicampurkan dengan krim kental.

2. Chanterelle soup (Finlandia)

5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!Chanterelle soup (instagram.com/fabiana_jzc)

Dibutuhkan teknik khusus saat memasak chanterelle soup agar rasa yang dihasilkan terasa autentik. Sesuai namanya, sup ini memakai jamur jenis chanterelle yang dimasak dengan beberapa bahan-bahan lainnya seperti peterseli, kaldu sayur, mentega, tepung dan bawang bombay. Sedangkan untuk memberikan rasa, chanterelle soup hanya ditambahkan garam dan merica.

Semua bahan-bahan di atas dimasak secara bertahap dengan api yang tidak terlalu besar. Di negara asalnya, Finlandia, chanterelle soup dikenal dengan nama kanttarellikeitto.

3. Cobanska krem supa od vrganja (Montenegro)

5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!Cobanska krem supa od vrganja (instagram.com/foodfiesta11)

Berkunjung ke Montenegro jangan lupa mencicipi cobanska krem supa od vrganja yang menjadi hidangan paling populer di negara tersebut. Sup ini dikenal akan tekstur kuahnya yang kental dan memiliki kandungan nutrisi tinggi karena terbuat dari berbagai jenis sayur-sayuran di antaranya jamur porcini, kentang, wortel, seledri dan daun bawang.

Untuk proses pembuatannya, semua sayuran ditumis dengan minyak zaitun di dalam panci lalu masukan air dan tutup bagian atas panci. Setelah tekstur semua sayur menjadi halus tambahkan krim kental dan aduk selama beberapa menit sebelum disajikan.

Baca Juga: Resep Sup Tomat Homemade, Rasanya Gurih, Asam, Segar!

4. Zagorska juha s vrganjima (Kroasia)

5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!Zagorska juha s vrganjima (instagram.com/prx1985)

Zagorska juha s vrganjima menggunakan jenis jamur boletus yang dikenal akan rasanya yang lezat. Selain itu, sup ini juga ditambahkan dengan produk daging olahan sebagai sumber protein. Untuk bahan-bahan lainnya, kamu harus menyiapkan wortel, kentang, bawang putih, merica, garam, daun salam dan anggur putih.

Bagi masyarakat Kroasia, zagorska juha s vrganjima dapat dijadikan sebagai obat yang ampuh bagi orang yang sedang mabuk berat. Hidangan ini biasanya disajikan dengan roti kering di sampingnya.

5. Zupa grzybowa (Polandia)

5 Jenis Sup Jamur Paling Terkenal di Eropa, Kaya Nutrisi!Zupa grzybowa (instagram.com/chillout_in_my_kitchen)

Zupa grzybowa merupakan sup jamur yang diperuntukkan bagi kamu yang vegetarian. Kepopuleran zupa grzybowa membuat sup ini menjadi salah satu hidangan nasional dari negara Polandia.

Kuah zupa grzybowa terbuat dari kaldu sayur yang dicampurkan garam, lada hitam, krim asam dan tepung agar teksturnya lebih creamy. Dibutuhkan waktu lebih dari satu jam untuk memasak zupa grzybowa. Untuk menambah kelezatan sup ini, kamu bisa mencampurkan mie kluski khas Polandia.

Nah, itulah beberapa jenis sup jamur yang paling terkenal di Eropa yang patut kamu coba. Dipadukan dengan berbagai jenis sayuran membuat hidangan sup tersebut sangat baik untuk kesehatan.

Baca Juga: 5 Jenis Sup Khas Guangdong yang Cocok Disantap saat Musim Dingin

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya