Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cirebon

Punya rasa yang berbeda dari kebanyakan kerupuk pada umumnya

Kerupuk melarat merupakan oleh-oleh khas dari Cirebon. Kerupuk ini punya rasa gurih yang khas dan berbeda dari kebanyakan kerupuk pada umumnya. Selain itu kerupuk ini juga dijual dengan harga murah meriah dan mudah ditemukan.

Buat kamu yang penasaran sama kerupuk unik ini, yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah.

1. Memiliki warna dan nama lain yang beragam

Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cireboninstagram.com/nursyiahrs/

Kerupuk melarat punya nama lain seperti kerupuk mares atau kerupuk useg di daerah Jawa Tengah. Kerupuk ini berwarna mencolok yang umumnya terdiri dari warna pink, putih, dan kuning. 

2. Sejarah singkat kerupuk melarat

Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cireboninstagram.com/info_kulinercirebon/

Siapa sangka jika kerupuk ini sudah tercipta sejak tahun 1920an lho? Tepatnya saat bangsa Indonesia masih dijajah dan mengalami ketidakstabilan ekonomi.

Ada alasan mengapa kerupuk ini dinamai kerupuk melarat, yaitu karena pada saat itu harga minyak sangatlah tinggi sehingga tidak bisa dibeli oleh masyarakat ekonomi bawah. Akhirnya dipakailah pasir gunung sebagai pengganti minyak untuk menggoreng.

Baca Juga: Plesiran ke Jawa Timur? Wajib Boyong 7 Aneka Kerupuk Ini, Renyah Abis!

3. Pasir yang digunakan bukan pasir sembarangan

Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cireboninstagram.com/kerupukkencring

Meskipun terkesan tidak higienis tapi kenyataannya kerupuk ini digoreng dengan pasir yang bersih. Pasir yang digunakan adalah pasir gunung yang berwarna hitam. Pasir-pasir tersebut harus disangrai lalu dijemur sebelum digunakan agar kering dan bersih. Setelah dijemur, baru pasir akan dipanaskan dalam wajan lebar untuk dimasak menjadi pegganti minyak goreng.

4. Kudapan sederhana namun punya rasa yang luar biasa

Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cireboninstagram.com/kulinercirebon

Pengolahan kerupuk yang terbilang sederhana dan dilakukan di tengah keterbatasan bahan tersebut tidak disangka bisa menciptakan kerupuk dengan rasa yang lebih enak. Kerupuk melarat memiliki rasa gurih yang berbeda. Padahal bahan pokoknya sama dengan kerupuk lain, yaitu tepung tapioka, bawang putih dan garam. 

Kerupuk khas ini lebih nikmat saat disantap bersama bumbu asam, saus kacang, atau saus oncom. Menjadi pelengkap sajian lain juga bisa banget lho!

5. Menjadi daya tarik wisatawan dalam berburu oleh-oleh

Kenalan dengan Kerupuk Melarat, Camilan Populer dari Cireboninstagram.com/sianto2092

Sepanjang jalur Pantura kamu akan banyak menemui penjual kerupuk melarat. Dan kerupuk ini termasuk salah satu makanan yang selalu dicari para wisatawan. Sebungkus kerupuk melarat dijual dengan harga murah meriah, mulai dari Rp15.000 saja. Terjangkau bukan?

Pokoknya wajib banget cicipi kerupuk melarat khas Cirebon tadi. Rasanya enak dan murah meriah! 

Baca Juga: 8 Jenis Ikan Ini Kerap Dijadikan Bahan Kerupuk, Enak Semua!

dewi dewi Photo Verified Writer dewi dewi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya