Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman Unik

Serasa langsung makan makanan Jepang di negara aslinya

TAO Group dan Marina Bay Sands resmi membuka restoran Jepang terbaru, KOMA, pada 26 Juli lalu. Restoran ini menyajikan berbagai makanan khas Jepang dengan gaya sushi, robata dan Izakaya (bar tradisional khas Jepang).

Terdapat area bar dan lounge yang akan memanjakanmu dengan lebih dari 30 pilihan jenis sake asli Jepang. Tak hanya itu, KOMA juga menyajikan berbagai kreasi autentik Chef Eksekutif KOMA, Kunihiro Moroi.

Nah, kali ini IDN Times berkesempatan langsung merasakan keunikan suasana dan menu-menu khas KOMA. Seperti apa keseruannya? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

1. Banyak restoran Jepang di Singapura, tapi kali ini beda

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Reza Iqbal

Kental dengan nuansa Jepang yang autentik, KOMA bisa menampung sekitar 230 orang. Restoran, bar, dan lounge garapan firma ternama asal Amerika, Rockwell Group, ini didapuk sebagai karya seni yang unik dan memukau. 

"KOMA lahir karena ingin mengekplorasi rumah makan bernuansa Jepang di Singapura," kata Managing Partner TAO Group, Jared Boles, di KOMA Singapore, Jumat (24/8).

Boles menerangkan, KOMA Singapore ingin mengenalkan kuliner Jepang dengan nuansa yang berbeda, ramah lingkungan, dan konsep makanan yang lain daripada yang lain. Kata dia, restoran Jepang di Singapura ada di mana-mana.

"Tapi yang ditawarkan KOMA beda dengan restoran Jepang kebanyakan. KOMA menawarkan nuansa yang menyenangkan serta nyaman untuk berbagai acara dan pesta," ujar Boles.

2. "Gerbang Torii jadi pintu masuk ke Negeri Sakura"

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Lorong sepanjang 20 meter berwarna oranye dengan tulisan kanji khas Jepang seakan membawamu ke Negeri Sakura secara langsung. Lorong ini terinspirasi dari gerbang Torii (gerbang kuil tradisional khas Jepang) pada Kuil Fushimi Inari di Kyoto. 

Setelah itu, hiasan kaca berbentuk burung hantu pada sisi bagian bar dan lounge akan menyambutmu. Burung hantu tersebut menjadi simbol kebijaksanaan, keberuntungan, dan nasib baik.

3. Setiap detail desainnya bakal membuatmu terpukau

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Selangkah demi selangkah, kamu akan dibuat takjub dengan segala desain KOMA yang begitu detail dan memukau. Yang paling ikonik selanjutnya yakni lonceng Jepang setinggi 2,5 meter dengan 20 muka berbeda. Uniknya lagi, terdapat jembatan tradisional Jepang dan kolam pantulan, membuat kita benar-benar berada di Negeri Sakura. 

KOMA tampaknya tak main-main soal desain. Semua sisi diperhatikan sangat matang dan benar-benar rinci. Seperti langit-langit setinggi tujuh meter yang menjulang menampilkan panel dinding akustik dekoratif berbentuk bunga lily air. 

Kamu bisa memanfaatkannya untuk berfoto, karena semua sudutnya tampak sangat Instagramable. Meski berada di Singapura, mungkin banyak yang akan mengira kalau kamu sedang berfoto di Jepang. 

Hal ini sejalan dengan pernyataan Boles, "KOMA menyajikan pengalaman unik dan tak terlupakan, bukan cuma buat warga Singapura, tapi juga para turis."

4. Menu-menunya dihasilkan dari tangan para ahli

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Sesuai dengan tagline-nya, "The Many Faces of Japanese Cuisine," KOMA bisa leluasa dalam berkreasi dengan berbagai teknik, bahan baku, dan jenis masakan dari seluruh dunia. 

Adapun Chef Eksekutif KOMA, Kunihiro Moroi, yang mahir dalam beberapa gaya masakan Jepang, termasuk sushi, sashimi, robotayaki, dan tempura. Ia mengumpulkan ide dan inspirasi dari pengalaman kulinernya selama tiga dekade ke berbagai wilayah di Asia Tenggara. 

Terang saja makanan-makanan yang disajikan di sini tak perlu diragukan lagi rasanya. Bisa dibilang semuanya enak! Contohnya Salmon Pillow yang terdiri dari cangkang pastri garing yang diisi alpukat asap, salmon sashimi, dan paprika jalapeño yang dibakar.

Chef Eksekutif Kunihiro berkata, “Saya sangat senang menjadi bagian dari KOMA yang
memungkinkan saya untuk menggabungkan kedua gairah hidup saya, kuliner dan perjalanan."

Baca Juga: 7 Kumpulan Resep Makanan Jepang ala HokBen, Lebih Hemat Beb!

5. Rekomendasi menu yang bisa kamu pesan

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Ada pula D.I.Y. Spicy Tuna (Do It Yourself) yang terdiri dari bulatan nasi krispi yang diletakkan di atas tangan manekin, serta dilengkapi dengan tartar tuna yang pedas dan saus kecap asin.

Selanjutnya ada Surf & Turf Roll yang terdiri dari daging sapi wagyu, Hokkaido uni, dan kaviar. Wild Mushroom Fried Rice dengan berbagai jenis jamur, termasuk shiitake, enoki, shimeji, dan maitake dengan nasi koshihikari juga gak boleh terlewatkan dari pengalaman lidahmu.

6. Proses memasak yang unik menghasilkan cita rasa berkualitas tinggi pula

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Tak hanya menyajikan salmon berkualitas terbaik, KOMA juga menyediakan wagyu dalam rupa Snow Aged Niigata Wagyu Beef. Daging sapi wagyu A5 ini telah melalui proses
menarik yang dikenal sebagai Yukimuro atau snow-aging, metode pelestarian alam tradisional Jepang berusia 200 tahun.

Daging sapi ini memakan proses 30 hari untuk mendapatkan rasa umami, serta menghasilkan tekstur yang sangat lembut. Sekali gigit, rasanya seperti meleleh di dalam mulut.

"Melalui hidangan yang tersedia, saya berharap dapat memberikan esensi tersendiri dari
petualangan saya, dan mendapat tepat tersendiri di hati para tamu," ujar Chef Kunihiro.

7. "There is always room for dessert."

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Jangan dulu beranjak ketika sudah menyantap hidangan utama, karena ada beberapa dessert yang akan menggoyang lidahmu. Di antaranya seperti Bonsai, Lemon Yuzu, dan Japanese Rice Pudding

Bonsai terdiri dari molten dark chocolate dan crunchy paraline. Sedangkan, Lemon Yuzu terdiri dari lemon mousse, yuzu jam, dan cacao crumble. Terakhir ada Japanese Rice Pudding dari macerated raspberry with Amaretto dan caramelized almond.

8. "Japanese decadence in design."

Review KOMA Singapore, Restoran Jepang dengan Sejuta Pengalaman UnikIDN Times/Dewi Suci

Secara keseluruhan, KOMA membuat pengalaman makan kita gak sekadar makan tengah biasa. Kita bisa mendapatkan pengalaman lebih dari yang dibayangkan. Nuansa asli Jepang, makanan khas Negeri Sakura langsung dari tangan sang ahli, hingga beragam spot yang Instagenic bisa kamu dapatkan di sini.

"Dari sekadar menikmati cocktail dan mocktail, romantic dinner, business meeting, hingga pesta bisa kamu lakukan di sini," kata Jerad Boles. Ketika diminta menggambarkan KOMA dalam tiga kata, Boles mengatakan, "Japanese decadence in design."

Itulah pengalaman IDN Times mengunjungi KOMA secara langsung dan mencicipi berbagai menu-menu andalannya. Bisa jadi rekomendasi kulineran selama di Singapura, nih!

Baca Juga: 10 Makanan Jepang Terpopuler di Indonesia, yang Mana Favoritmu?

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya