10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!

Dari yang murah meriah sampai bercita rasa otentik khas Jepang ada di sini

Pecinta makanan Jepang pasti doyan banget sama nasi gulung berbalut nori dengan aneka macam isi di dalamnya. Apa lagi namanya kalau bukan sushi! Tapi jangan salah, sushi yang asli dari Jepang justru berupa potongan sea food mentah saja, atau diberi nasi kepal di bawahnya yang disebut nigiri.

Varian sushi roll yang otentik hanya berupa nasi berisi potongan sea food segar, lalu dibalut dengan nori. Nah, untuk menyesuaikan lidah masyarakat dari negara selain Jepang, sushi roll jadi banyak varian isinya mulai dari daging ayam, sayuran sampai keju.

Kalau kamu adalah warga Semarang atau sedang berkunjung ke ibu kota Jawa Tengah ini, berikut adalah 10 rekomendasi tempat makan sushi yang enak dan wajib dicoba. Mulai dari yang harga ala kantong mahasiswa, sampai yang bercita rasa otentik khas Jepang ada.

1. Sushi Story.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/sushi_story

Berlokasi di kawasan Kampus Undip Tembalang, sushi dengan harga yang ramah di kantong mahasiswa ini cukup ramai dipadati pengunjung. Cita rasanya pun disesuaikan dengan lidah Indonesia. Mulai dari sushi dengan topping abon, sampai sushi pedas dengan potongan cabai rawit di dalamnya.

Harganya pun murah mulai dari Rp 10 ribu saja untuk seporsi sushi roll. Bagi yang kurang suka sushi, di sini juga tersedia menu nasi, ramen dan takoyaki.

2. Warung Wasabi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!tripadvisor.co.id

Tak jauh dari Sushi Story, masih di kawasan Tirto Agung, Tembalang juga terdapat resto sushi yang tak kalah enak dan murah meriah. Warung Wasabi juga membuka gerai di Jalan MGR Soegiyopranoto yang tak jauh dari Tugu Muda ikon Kota Semarang. Varian sushi roll di sini sangat pas untuk lidah orang Indonesia. Lebih banyak menu sushi matang ketimbang mentahnya.

Bagi yang kurang suka sushi roll berisi ikan atau sea food, di sini banyak varian dengan isian daging ayam. Mulai dari Rp 12 ribu, kamu sudah bisa menikmati seporsi sushi roll. Ada menu bento box juga yang berisi nasi, chicken atau fish katsu, salad yang dibanderol mulai Rp 24 ribu saja sudah termasuk es teh gratis. Murah, kan?

3. Ichiban Sushi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/ichibansushi_id

Resto sushi yang satu ini tersebar juga gerainya di beberapa kota lain. Dengan harga yang sedikit lebih mahal ketimbang warung sushi di kawasan kampus, menu-menu di Ichiban Sushi memang benar-benar worth to try. Dengan interior resto yang dominan kayu, nuansa Jepang makin kental terasa.

Beberapa menunya juga menyediakan sashimi dan nigiri dengan cita rasa otentik khas Jepang. Resto yang berlokasi di Citraland Mall Semarang ini juga menjual aneka ramen, udon dan donburi.

Kalau berkunjung ke Ichiban Sushi, jangan lupa mencicipi favourite roll yang murah dan rasanya Indonesia banget. Ada Katsu Mentai Roll dan Fish Roll yang dibandrol Rp 25 ribu saja per porsinya. Tertarik mencoba?

4. Shibuya.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/shibuyaa.id

Sama-sama berlokasi di Citraland Mall Semarang, resto Shibuya juga menawarkan varian sushi yang tak kalah menarik dari Ichiban Sushi. Hanya berbeda satu lantai saja, Shibuya mengusung konsep unik dengan memasang beberapa lampion bercahaya redup yang bikin suasana makan jadi romantis.

Harganya pun terbilang standar mulai Rp 25 ribu seporsi sushi rollnya. Ada bento box yang komplit dan mengenyangkan, juga beberapa varian ramen. Dijamin kenyang dan puas deh!

5. De Sushi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/desushi_id

Resto sushi yang terletak di Jalan Kawi ini terbilang cukup classy dengan harga agak tinggi. Variannya cukup banyak dan cita rasanya benar-benar enak, sebanding dengan harganya. Ada menu Giant Roll yang seporsi hanya berisi 3 potong sushi roll, tapi dengan ukuran yang sangat besar hampir 4 kali sushi roll biasa.

Harga makanan di De Sushi mulai dari Rp 35 ribu, tak hanya sushi saja tapi juga ada ramen, okonomiyaki, gyoza dan nasi. Selain di Semarang, De Sushi juga punya cabang di Yogyakarta yang sering mengadakan promo all you can eat.

6. Warkoshi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/warkoshi

Tak hanya kawasan Kampus Undip Tembalang saja yang punya resto Jepang. Di sekitar Kampus Undip Pleburan atau lebih sering disebut Undip Bawah, ada juga warung sushi murah yang lumayan enak dengan cita rasa khas Indonesia. Warkoshi adalah singkatan dari warung kopi dan sushi, di sini memang menjual beberapa varian racikan kopi dan sushi roll.

Porsinya pas, sebanding dengan harga yang ramah di kantong. Bisa order lebih dari satu porsi biar kenyang, tanpa bikin kantong jebol. Warkoshi berlokasi di Jalan Hayam Wuruk, dekat gedung Fakultas Ilmu Budaya Undip Pleburan.

7. Orenji Sushi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/orenjisushisemarang

Tak jauh dari Warkoshi, ada resto Orenji Sushi yang terletak di Jalan Singosari 2. Resto bercat dominan oranye ini memiliki interior yang beraksen Jepang kental. Beberapa varian menunya cenderung manis, cocok dengan lidah orang Jawa asli yang katanya doyan makanan manis. Ada menu fresh sushi yang tak kalah lezat juga.

Untuk pembelian dengan jumlah tertentu, pihak manajemen Orenji biasanya memberikan compliment berupa buah segar atau beberapa potong sushi roll, lho. Seru, kan? Untuk harganya tak perlu khawatir, Orenji menyediakan porsi setengah dan porsi full. Bisa mencoba banyak varian tanpa perlu takut kekenyangan.

8. Kedai Oishi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/kedaioishisemarang

Masih di kawasan Kampus Undip Pleburan, ada Kedai Oishi yang berlokasi di satu ruas jalan yang sama dengan Warkoshi. Kedai yang baru buka beberapa bulan ini menyajikan sushi rollnya dengan piring unik berbentuk bulat dari rotan.

Menu favorit yang banyak dipean pengunjung di sini adalah Fried California, sushi roll berisi sayuran dan potongan crabstick yang digoreng dalam balutan tepung. Untuk harganya tak perlu khawatir, mulai dari Rp 20 ribu saja, sudah bisa menjajal seporsi sushi roll atau ramen.

9. Hangiri Sushi.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/hangirisushi

Masih di kawasan Kampus Undip Tembalang, kedai sushi yang satu ini murah banget dan cocok buat mahasiswa. Hangiri Sushi terletak di kawasan Ngesrep, dekat Patung Diponegoro yang ikonik di gerbang masuk kawasan kampus.

Bahkan ada menu yang dibandrol Rp 5 ribu saja lho per porsinya. Meski gerainya berukuran kecil dan berdempetan dengan ruko lain, Hangiri Sushi selalu ramai pengunjung karena harganya murah dan rasanya enak. Mahasiswa wajib coba, nih!

10. Kobe Garden.

10 Rekomendasi Tempat Makan Sushi di Semarang, Murah & Enak!instagram.com/kobegardenresto

Tak jauh dari kawasan Kampus Undip Tembalang, tepatnya di sekitar Perumahan Bukit Sari ada resto Jepang yang tak kalah worth to try. Resto bernama Kobe Garden ini tak hanya menjajakan aneka menu sushi roll, tapi juga beef tepanyaki dan shabu dengan sistem all you can eat.

Nama “Kobe” terinspirasi dari Sapi Kobe dari Jepang yang dagingnya lezat dan harganya mahal. Kalau kurang kenyang menyantap sushi, kamu bisa pilih menu all you can eat dan makan sepuasnya.

Hmm, jadi lapar ya? Selamat berburu sushi!

Dian Arthasalina Photo Verified Writer Dian Arthasalina

bukan orang penting, kecuali anda mementingkan saya. kadang-kadang ngoceh di instagram @arthasalina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya