6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!

Awas ketagihan! #LokalIDN

Selepas bekerja seharian yang melelahkan, perut minta diisi, tapi tanggal gajian masih lama, warung penyetan adalah jawaban terbaik. Di sana kamu bisa makan dengan lauk yang enak tapi dengan harga miring. Seperti 6 warung penyetan di Surabaya ini, murah meriah yang punya lauk beragam. Rasanya? Enak!

Gak perlu ragu mendatangi semua rekomendasi di bawah ini dan jangan lupa ajak orang tersayangmu untuk makan bersama biar makin mantap!

1. Depot Gito

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/depotgito

Salah satu warung penyetan legendaris di Surabaya, apalagi kalau bukan Depot Gito? Sudah berdiri sejak 1996, rasa masakan dan sambalnya sama sejak dulu kala. 

Aneka lauk di sini dimasak dengan bumbu kuning sampai meresap sehingga menghasilkan rasa yang nikmat saaf dipadukan dengan nasi putih hangat. Depot Gito ini punya 2 cabang, yaitu di Jalan Kedungdoro dan Jalan Wonorejo, kamu bisa pilih mana yang terdekat dengan lokasimu sekarang. 

Alamat: Jalan Kedungdoro, Surabaya dan Jalan Wonorejo II No. 130, Surabaya

Jam buka: 17.00 - 04.00

Harga: Rp15.000

2. Penyetan Sambel Bledek

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/cecekuliner

Mana nih suaranya yang suka banget makan sate usus dan ati ampela? Sepertinya kamu akan cocok makan di Penyetan Slamet Bledek yang terkenal murah meriah dan punya sate usus yang mantap. 

Selain bisa jadi rujukan saat tanggal tua, warung penyetan di Surabaya ini juga baik sekali. Mulai dari sup dan es teh di sini bisa kamu dapatkan dengan gratis! 

Alamat: Jalan Panjaringan Asri I, Surabaya

Jam buka: 17.00 - 22.00

Harga: Rp20.000

3. Pecel Lele Cak Di Nganjuk

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/amazingindonesiafood

Gak kalah legendaris dari warung penyetan sebelumnya, ada Pecel Lele Cak Di Nganjuk yang sudah buka sejak 1997! Gak usah heran kalau ingin mencicipi penyetan di sini selalu antre dan penuh. 

Yang istimewa dari warung Pecel Lele Cak Di Nganjuk ini adalah punya beragam menu ikan, mulai dari ikan lele, ikan patin, pun ikan bandeng. Mau ayam goreng? Di sini juga ada!

Alamat: Jalan Dr. Moetopo No. 91, Surabaya

Jam buka: 17.00 - 01.00

Harga: Rp20.000

Baca Juga: 5 Sambal dan Saus yang Cocok Dinikmati Bersama Gorengan, Pedas Nikmat!

4. Penyetan Lamongan

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/laparlagimakanlagi

Ini dia penyetan andalan para mahasiswa dan masyarakat sekitar kampus UPN Surabaya, namanya Penyetan Lamongan yang bersebelahan dengan Warkop Surya. 

Di sini kamu akan dapat aneka lauk nikmat yang bisa dipilih sendiri dan ditambah serundeng yang gurih nikmat. Kalau tanya apa menu paling enak, maka jawabannya adalah ayam goreng yang sudah plus tahu dan tempe. 

Alamat: Jalan Penjaringan Asri PS2 Blok D1, Surabaya

Jam buka: 17.00 - 23.00

Harga: Rp20.000

5. Dua Putri Jaya

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/laparlagimakanlagi

Kalau kamu suka bingung pilih lauk saat makan di luar, mending jangan datang ke Penyetan Dua Putri Jaya. Jangan! Kenapa? Karena di sini pilihan lauknya akeh pol! 

Ayam goreng, bebek rica-rica, ayam bakar, sampai tahu dan tempe juga ada. Nah, bebek rica-rica di sini yang paling favorit dan selalu habis duluan. Jadi, kalau mau icip rica-ricanya, datang saat baru buka ya! 

Alamat: Jalan Penjaringan Sari II, Surabaya

Jam buka: 17.00 - 24.00

Harga: Rp20.000

6. Sego Sambel Sahara

6 Warung Penyetan di Surabaya yang Termantap, Wareg e Pol!instagram.com/laparlagimakanlagi

Pentol goreng pakai nasi? Duh, pasti enak banget sih ini. Kalau kamu penasaran, bisa langsung datang ke Sego Sambel Sahara yang lokasinya dekat UPN Surabaya. 

Nah, perpaduan yang paling mantap apalagi kalau dicampur dengan ikan goreng. Eits, jangan lupa tambah kol goreng, bumbu ijo dan sambalnya, ya? Maknyus!

Alamat: Jalan Rungkut Raya, Surabaya

Jam buka: 16.30 - 22.30

Harga: Rp20.000

Nah, itu dia 6 warung penyetan di Surabaya yang perlu kamu coba dengan keunikannya masing-masing. Mana nih yang kamu pengin banget coba?

Baca Juga: 9 Jenis Sayuran yang Paling Cocok untuk Menu Lalapan, Segar!

Dyar Ayu Photo Verified Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya