6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang Korea

Mulai dari orem-orem sampai sego sambel

Setelah puas jalan-jalan dan kulineran di Surabaya, Noona Rosa dan suaminya, Mas Bambang, melanjutkan road trip mereka ke Malang, Jawa Timur. Ia pun mencicipi beragam kuliner khas Kota Apel, terutama kuliner-kuliner legendaris dan populer.

Penasaran di mana tempat yang ia tuju dan menu apa saja yang mereka cicipi? Simak rekomendasi tempat makan di Malang ala Noona Rosa di bawah ini, yuk!

1. Orem-orem AREMA

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaWarung Orem-orem Arema (instagram.com/foodnotestories)

Begitu tiba di Malang, Noona Rosa langsung mampir ke kedai bernama Orem-Orem AREMA. Selain Noona Rosa, banyak netizen penasaran dengan orem-orem.

Makanan khas Malang ini terbuat dari irisan tempe, taoge, daging ayam, telur asin, kemudian disiram dengan kuah santan berwarna kuning. Sekilas, orem-orem ini mirip banget dengan opor.

Kuahnya sendiri terbuat dari santan yang dimasak dengan berbagai rempah-rempah, termasuk kunyit yang menjadikan warnanya kuning.

Alamat: Jalan Blitar Nomor 14A, Sumbersari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

Jam operasional: Sabtu-Kamis pukul 09.30-15.30 WIB (Jumat tutup)

Harga: Rp20.000.

2. Puthu Lanang

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaPotret menu di Puthu Lanang, Malang (instagram.com/puthulanangmlg)

Beberapa tahun lalu, rupanya Noona Rosa pernah mengunjungi Puthu Lanang ini. Namun, ia kehabisan padahal sudah antre selama dua jam. Karena penasaran, ia pun datang ke sini lagi bersama suaminya.

Puthu Lanang ini merupakan salah satu jajanan legendaris di Kota Malang dan sudah ada sejak 1935. Selain puthu, tersedia pula lupis, cenil, dan klepon. Kamu juga bisa membelinya dengan cara dicampur dalam satu porsi.

Alamat: Jalan Jaksa Agung Suprapto Nomor 73, Samaan, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Jam operasional: setiap hari pukul 17.30-22.00 WIB.

Harga: Rp15.000.

3. Bakso President

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaBakso President Malang (instagram.com/baksoclubid)

Belum lengkap ke Malang kalau belum mencicipi baksonya. Noona Rosa pun mampir ke Bakso President. Ia pun penasaran dengan berbagai macam isiannya yang menggugah selera. Ada bakso bakar, bakso udang, jeroan, gorengan, siomay, dan sebagainya.

Kalau makan di sini, pastikan kamu duduk di bagian luar dan di samping rel kereta api. Saat kereta lewat, ada sensasi yang seru dan menyenangkan. 

Alamat: Jalan Batanghari Nomor 5, Rampal Celaket, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-21.30 WIB (Sabtu dan Minggu buka pukul 08.45 WIB).

Harga: mulai dari Rp25.000 per porsi.

Baca Juga: Reaksi Gemas Orang Korea Makan Makanan Khas Surabaya

4. Warung Mekar Jaya

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaNasi cakalang di Warung Mekar Jaya Malang (instagram.com/wrg.mekarjaya)

Warung Mekar Jaya di kawasan Suhat (Soekarno-Hatta) menjadi tempat kulineran Noona Rosa selanjutnya. Ia memesan nasi genjes atau nasi gurih daun jeruk dengan lauk cumi-cumi sambal korek dan telur dadar serta nasi cakalang dengan lauk telur dadar.

Menurut Noona Rosa, nasi genjes dengan telur dadar saja sudah enak, lho. Kalau ke sini, pastikan kamu harus banyak bersabar karena antreannya cukup panjang.

Alamat: Jalan Soekarno Hatta Nomor 24, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-14.00 WIB dan buka lagi pukul 19.00-01.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp4.000.

5. Ronde Titoni 1948

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaPotret menu di Ronde Titoni 1948 Malang (instagram.com/katalogmalang)

Setelah kenyang makan, saatnya mencicipi minuman yang hangat. Noona Rosa mampir ke Ronde Titoni 1948 yang berada di Lowokwaru. Konon, warung ini sudah ada sejak 1948 dan gak pernah sepi, lho.

Selain wedang ronde, tersedia pula angsle. Noona Rosa yang penasaran dengan rasa angsle pun langsung memesannya. Dalam semangkuk angsle berisi roti tawar, putu mayang, pacar cina, biji delima, dan disiram kuah santan gurih.

Alamat: Jalan Letjen Sutoyo Nomor 58, Lowokwaru, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

Jam operasional: Minggu-Sabtu pukul 19.00-23.00 WIB (Minggu tutup).

Harga: Rp 12.000.

6. Sego Sambel Cak Uut

6 Tempat Makan Hits di Malang Favoritnya Orang KoreaPotret menu di Sego Sambel Cak Uut Malang (instagram.com/segosambelcakuut)

Saat di Surabaya, Noona Rosa mencicipi Sego Sambel Mak Yeye, maka di Malang ia mencicipi Sego Sambel Cak Uut yang sangat populer. Bahkan, ia rela mengantre selama 1,5 jam untuk bisa menikmati sego sambel cakalang dan sego sambel cumi di sini.

Dia juga memesan menu-menu pendamping. Mulai dari sambal tempe, bakwan jagung, serta minuman berupa es cincau dan es blewah untuk menghilangkan rasa pedasnya.

Alamat: Jalan Simpang Raya Langsep Nomor 30, Pisang Candi, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Jam operasional: Sabtu-Kamis pukul 09.00-21.00 WIB (Jumat tutup)

Harga: mulai dari Rp26.000.

Nah, itu dia rekomendasi tempat makan di Malang ala Noona Rosa yang bisa jadi inspirasi kulineranmu. Semuanya tampak menggiurkan, ya? 

Baca Juga: 10 Tempat Makan di Surabaya Favoritnya Orang Korea

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya