5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih Sedap

Banyak alternatif pilihannya, kok

Lagi pengin membuat sayur sop, tapi stok kaldu ayam sedang habis di rumah? Eits, tak perlu bingung, karena ada beberapa bahan bisa kamu gunakan sebagai pengganti kaldu ayam, lho. 

Meski cita rasanya tak sama dengan kaldu ayam yang gurih dan khas, tapi kamu bisa menggunakannya dalam keadaan darurat. Apalagi kalau kamu harus buru-buru menyelesaikan proses memasaknya.

Berikut IDN Times bagikan beberapa rekomendasi bahan pengganti kaldu ayam yang bisa kamu gunakan. 

1. Kaldu sayur

5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih SedapIlustrasi kaldu sayur (loveandlemons.com)

Bahan pertama yang bisa menggantikan penggunaan kaldu ayam adalah kaldu sayur. Kamu bisa menggunakan sisa kulit bawang, kulit wortel, daun seledri, dan tulang ayam.

Masak campuran sayur tersebut hingga mengeluarkan kaldu. Nah, kaldu itulah yang bisa digunakan untuk memasak sop ayam kesukaanmu.

2. Kaldu sapi

5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih SedapIlustrasi kaldu daging (yemektarifleriniz.net)

Jika ingin rasa supmu lebih gurih dan pekat, sebenarnya kamu bisa menggunakan kaldu sapi. Gunakan kaldu sapi dalam bentuk kotak, bubuk, atau cair. Tambahkan kaldu sedikit demi sedikit, supaya rasanya tidak overpower.

3. Campuran mentega dan air

5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih SedapIlustrasi mentega kuning (vecteezy.com/seksanwangjaisuk565138)

Hah, campuran mentega dan air bisa jadi pengganti kaldu ayam? Memangnya bisa? Melansir dari laman Tasting Table, kamu bisa menggunakan mentega asin dan air untuk menggantikan kaldu ayam dalam sebuah resep.

Caranya, gunakan sekitar satu cangkir air biasa, lalu campurkan dengan 1 sdm mentega asin. Rasio tersebut bisa memberikan rasa berlemak tanpa memunculkan kesan berminyak saat dinikmati. Rasanya tetap clean!

Baca Juga: 5 Sajian Populer yang Dibuat dari Sisa Sayuran, Ada Kaldu!

4. Dashi

5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih SedapIlustrasi dashi (chopstickchronicles.com)

Tak hanya digunakan untuk campuran masakan Jepang, kamu bisa menggunakan dashi atau kaldu Jepang pada sup buatanmu.  Namun, gunakan dalam takaran yang sedikit, karena dashi rasanya lebih amis dari sup dan kaldu. Jadi, tak perlu banyak-banyak, ya. 

5. Air buncis

5 Bahan Pengganti Kaldu Ayam, Bikin Sup Jadi Lebih SedapIlustrasi buncis rebus (healthyrecipesblogs.com)

Air dari rebusan buncis juga bisa menjadi salah satu bahan pengganti kaldu ayam, lho. Cairan ini ternyata kaya rasa dan bisa menjadi penyedap dalam masakanu. Gunakan rasio sebanyak 1:1 untuk cairan buncis atau kacang hitam dengan dengan air, ya. 

Itu dia beberapa bahan pengganti kaldu ayam yang patut kamu coba di rumah. Murah meriah dan mudah ditemukan, bukan?

Baca Juga: 5 Makanan dengan Kuah dari Kaldu Sumsum Tulang, Gurihnya Nikmat!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci R.
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya