6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di Rumah

Saatnya racik kopi favoritmu sendiri!

Bagi pencinta kopi, menikmati kopi buatan sendiri mungkin akan terasa lebih puas, karena bisa dikreasikan sesuai selera. Supaya lebih maksimal, sesekali cobalah kopi hasil roasting sendiri. Kami yakin ada kepuasan tersendiri yang tak bisa diungkapkan dengan kata-kata. 

Jika tak punya mesin roasting kopi, kamu masih bisa menyangrai biji kopi secara manual. Dari situ, kamu bisa menyesuaikan tingkat kematangan kopi berdasarkan seleramu. Menarik, bukan?

Berikut IDN Times bagikan langkah-langkah menyangrai kopi manual tanpa mesin yang bisa kamu praktikkan di rumah. Kamu bakal puas dengan hasil racikanmu sendiri, deh!

1. Siapkan biji kopi mentah

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di Rumahbiji kopi (ANTARA FOTO/Adeng Bustomi )

Langkah pertama, siapkan biji kopi mentah. Kamu bisa membeli biji kopi mentah dalam jumlah yang kecil terlebih dahulu.

Takaran 500 gram biji kopi rasanya sudah cukup untuk mulai menyangrai biji kopi di rumah. Dengan takaran tersebut, kamu bisa coba-coba dulu, sehingga tak akan mubazir jika kurang sesuai dengan ekspekstasimu. 

2. Pilih metode sangrai

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di RumahIlustrasi oven tangkring (pexels.com/cottonbro studio)

Berikutnya, pilih metode untuk menyangrai biji kopi. Perlu diketahui bahwa teknik menyangrai biji kopi terbilang cukup beragam.

Teknik tersebut meliputi alat, serta sumber panas yang akan digunakan. Jika kamu memilih menggunakan kompor atau oven, bisa jadi proses menyangrai akan butuh waktu yang lebih lama.

3. Tentukan tingkatan sangrai

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di RumahIlustrasi menyangrai (unsplash.com/@cassianobarletta)

Satu hal yang tak kalah penting adalah menentukan tingkatan menyangrai biji kopi. Sebelum memulai proses sangrai, kamu harus mempelajari bagaimana tingkatan sangrai berpengaruh terhadap profil rasa kopi.

Sesuaikan dengan seleramu, apakah kamu memilih tingkatan dark atau light. Namun, itu juga tergantung pada biji kopinya. Untuk roasting dalam jumlah kecil, waktu yang diperlukan biasanya sekitar 10-15 menit.

Baca Juga: 5 Tips Minum Kopi untuk Pemula, Nyaman di Lambung

4. Mulai proses sangrai

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di RumahIlustrasi menyangrai kopi (pexels.com/Aleksandar Pasaric)

Tak jauh berbeda dengan proses sangrai menggunakan mesin sangrai, menyangrai manual juga perlu ketelitian. Untuk menyangrai 50 gram biji kopi, mulai proses di suhu 250 derajat Celsius. Lakukan hingga warna biji kopi mulai berubah kecokelatan.

Ada baiknya kamu menurunkan suhu dan tetap menjaga panas menyeluruh ke biji kopi secara merata. Pada proses roasting, akan terlihat beberapa fase yang terlihat dari tampilan biji kopi, yakni dengan drying, yellowing, dan first crack.

5. Normalkan suhu biji kopi

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di RumahIlustrasi biji kopi (pixabay.com/uroburos)

Setelah proses roasting selesai, diamkan biji kopi di dalam wadah untuk menormalkan suhunya.  Beberapa orang memilih untuk mendiamkannya saja. Namun, ada juga yang mendinginkan suhu dengan kipas agar lebih cepat.

6. Nikmati kopi yang baru disangrai

6 Langkah Menyangrai Kopi Manual Tanpa Mesin, Bisa Dilakukan di RumahIlustrasi dua orang minum kopi (unsplash.com/priscilladupreez)

Yang terakhir adalah nikmati biji kopi yang baru disangrai . Kamu akan merasakan sensasi yang berbeda antara kopi yang baru disangrai dengan yang sudah lama disangrai. 

Nah, supaya tahu perbedaannya, cobalah menyeduh biji kopi yang baru beberapa menit disangrai, beberapa jam setelah disangrai, serta beberapa hari setelahnya. Dari situ, kamu bisa tahu mana yang paling kamu suka. 

Nah, itulah beberapa cara menyangrai kopi secara manual tanpa mesin. Gimana, tertarik untuk mempraktikannya sendiri di rumah? Semoga berhasil, ya!

Baca Juga: 7 Tips Minum Kopi untuk Diet dan Menurunkan Berat Badan

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya