7 Makanan Enak dan Unik yang Muncul di Film Terkenal, Pernah Coba?

Gak cuma menghayati alur cerita dan aktornya, makanan yang muncul di film pasti juga akan menarik perhatian kita. Contohnya seperti tujuh makanan di bawah ini, salah satunya bisa jadi makanan favoritmu!
1. Butterbeer - Harry Potter
Pecinta film Harry Potter pasti sangat familiar dengan minuman yang satu ini. Yup, butterbeer! Dalam film Harry Potter, minuman ini sering dijual di bar khusus penyihir. Warnanya yang cokelat dengan busa di atasnya bikin ngiler banget.
Kalau kamu pengin buat di rumah, bisa banget lho. Tinggal siapkan kuning telur, mentega, gula merah, vanili, dan soda. Tambahkan whipped cream biar makin creamy, Enak!
2. Ratatouille - Ratatouille
Film Ratatouille yang diproduksi Pixar ini sempat hits banget! Dengan tema makanan, Ratatouille berhasil bikin kita penasaran sama makanan-makanannya. Highlight dari film ini adalah ratatouille yang berasal dari Perancis.
Makanan ini terbuat dari aneka sayuran seperti terong, zucchini, tomat, paprika, dan bawang yang dipanggang. Sudah pernah coba?
3. Fish fingers and custard - Doctor Who
Salah satu serial Inggris, Doctor Who, pernah bikin makanan ini jadi hits di sana. Namanya fish fingers and custard. Terbuat dari fillet daging ikan yang digoreng dengan tepung roti, lalu dicocol pakai custard. Beuh...bikin ngiler!
4. Dorayaki - Doraemon
Editor’s picks
Saat kita kecil, pasti pengin coba roti yang satu ini. Dorayaki, roti asal Jepang ini adalah makanan kesukaan Doraemon. Teksturnya hampir mirip pancake, tapi yang membedakan adalah dorayaki berisi kacang merah. Oishii!
Baca Juga: 7 Makanan Cepat Saji yang Paling Tidak Sehat, Padahal Semuanya Favorit
5. Turkish delight - The Chronicles of Narnia
Buat kamu yang pernah nonton The Chronicles of Narnia, pasti gak asing sama makanan yang satu ini. Kesukaan dari Edmund Pevensie, Turkish delight merupakan permen asal Turki. Permen ini memiliki rasa yang legit dan sedikit lengket, sehingga ditambahkan tepung. Sekilas mirip mochi ya.
6. Ayam goreng - Upin Ipin
Betul betul betul! Pecinta serial Upin-Ipin pasti langsung ingat sama makanan yang satu ini. Makanan kesukaan Upin-Ipin ini hampir selalu muncul setiap episode. Sedapnya...ayam golek (ayam goreng)!
7. Krabby patty - SpongeBob Squarepants
Makanan andalan SpongeBob ini sekilas mirip burger pada umumnya. Lebih fresh, isian krabby patty ini terdiri dari banyak sayur. Sehat banget gak sih?!
Nah, dari tujuh makanan di atas, mana yang paling kamu suka? Tulis di kolom komentar ya!
Baca Juga: 10 Makanan Antimainstream yang Dicelup Cokelat, Mind Blowing Banget!
