5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selera

Kenikmatannya tidak bisa tergantikan, deh!

Bolu meses adalah makanan legendaris dengan butiran cokelat hitam dan warna-warni yang bikin penampilan makin cantik. Makanan ini selalu jadi idola walaupun sudah lama menjadi sajian andalan.

Terdapat sekitar lima kreasi bolu meses yang tetap disukai walau terkesan jadul. Sebab, rasanya benar-benar bikin siapa pun tergoda untuk menikmatinya secara terus-menerus.

1. Bolu pisang meses 

5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selerailustrasi bolu pisang meses (yummy.co.id/Mama Queen)

Bolu pisang selalu jadi pilihan pertama ketika hendak mengolah buah berkulit kekuningan tersebut agar lebih nikmat dan tidak membosankan. Punya sensasi rasa manis dan bertekstur lembap bikin bolu pisang memiliki penggemar yang banyak.

Walau begitu, perpaduan antara bolu pisang dan meses menjadi salah satu sajian legendaris yang patut dilestarikan. Dengan begini, kue akan semakin terasa manis dan memiliki kombinasi tekstur yang cenderung lebih berwarna.

2. Bolu kukus meses 

5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selerailustrasi bolu kukus meses (yummy.co.id)

Pada beberapa tradisi memasak di Indonesia, cara penyajian bolu kukus biasanya lebih sering dibuat dengan menuangkan adonan di dalam cetakan berbentuk mungil. Dengan begitu, makanan ini dapat dinikmati secara praktis, mirip dengan muffin.

Bolu kukus pun sering dikombinasikan dengan beraneka macam rasa unik biar penggemarnya selalu bertambah. Di antara berbagai olahan bolu kukus yang ada menjadikan taburan meses sebagai penambah rasa adalah pilihan yang paling nikmat.

3. Bolu cokelat meses 

5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selerailustrasi bolu cokelat meses (unsplash.com/Rachael Gorjestani)

Bolu cokelat adalah salah satu alternatif yang tidak bisa dipisahkan dalam kue-kue kesukaan orang Indonesia. Makanan ini punya warna eksotik dengan rasa yang lebih legit karena penggunaan cokelat bubuk hingga dark chocolate.

Biar penampilan kue tetap cantik dan tidak monoton, hasil akhir dari kue bolu cokelat ini bisa dilengkapi menggunakan meses. Baik itu pilihan meses cokelat maupun warna-warni yang bikin bolu tersebut semakin maknyus untuk dicicipi.

Baca Juga: 10 Olahan dari Nasi yang Mudah Dibuat di Rumah, Ada Bolu!

4. Bolu meses pandan 

5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selerailustrasi bolu pandan meses (yummy.co.id/diansriastuti)

Bolu pandan punya posisi spesial tersendiri di masyarakat sampai saat ini. Wangi dari dedaunan tersebut memang gak pernah gagal untuk membuat kudapan jadi lebih sedap.

Bolu pandan juga sering dibuat berlapis-lapis dengan tambahan butter cream yang manis dan lembut. Namun, untuk menghasilkan penganan yang lebih klasik dan bertekstur, bolu pandan ini bisa ditambahi memakai meses juga.

5. Bolu gulung moka dan meses

5 Kreasi Bolu Meses yang Nikmat dan Menggugah Selerailustrasi bolu gulung moka dan meses (pixabay.com/RayMark)

Penampilan bolu satu ini agak berbeda dibandingkan beberapa kudapan sebelumnya. Sebab, olahan tersebut perlu digulung, sehingga perpaduan antara tebal isi dan bolu bisa dimaksimalkan agar lebih sedap.

Isian dari bolu ini sebaiknya dipadukan bersama krim rasa moka biar terasa semakin legendaris. Kemudian, bagian luar kue bisa dihujani dengan meses cokelat untuk menyumbang sensasi rasa manis dan tampilan cantik.

Meskipun olahan-olahan tersebut tampak sudah lama eksis, tapi soal rasa tidak perlu diragukan lagi. Gimana, adakah bolu kesukaan kamu di antara berbagai sajian di atas?

Baca Juga: Resep Bolu Ketan Hitam Panggang, Hanya Butuh 4 Telur Aja!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya