5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?

Ada pastel berbentuk pizza yang bikin ketagihan

Pastel merupakan makanan dengan tekstur renyah yang umum dimasak melalui proses penggorengan. Hidangan ini memuat isian yang terdiri dari sayur, daging-dagingan, bahkan selai buah.

Di berbagai belahan dunia, ternyata pastel dibentuk dan diisi dengan komponen yang berbeda-beda. Hal ini membuat hidangan tersebut menjadi lebih variatif.

Berikut merupakan lima jenis pastel dari berbagai negara yang tidak cuma menarik, namun juga lezat dinikmati. Apa saja? Check this out!

1. Empanada

5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?delish.com

Empanada merupakan sajian pastel yang berasal dari Spanyol. Hidangan ini dikenal luas sampai hingga ke berbagai kawasan, seperti Amerika Latin, Eropa, dan Filipina.

Hidangan ini memiliki bentuk yang hampir sama dengan pastel yang biasa kita temui di Indonesia. Bentuknya setengah lingkaran, namun ada juga yang membentuk empanada serupa dengan muffin.

Sementara itu, perbedaan empanada dengan pastel di Indonesia terletak pada isiannya. Empanada cenderung menggunakan banyak bahan baku yang biasanya terdiri dari daging, sayur mayur, serta keju. Pemakaian keju dalam pastel ini sangat lumrah digunakan sebagai penambah rasa gurih yang cukup tajam.

2. Pastel de queijo

5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?gshow.globo.com

Pastel de queijo adalah sajian pastel asal Brazil yang juga disebut sebagai pastri keju. Hidangan tersebut merupakan salah satu jajanan street food terkenal dari negara ini yang bisa dibuat dengan bentuk setengah lingkaran, kotak, ataupun bulat.

Seperti namanya, olahan pastel de queijo menggunakan keju sebagai isian utamanya. Namun hidangan ini pun kembali terbagi dua, yaitu versi manis dan asin. Untuk pastel de queijo asin, keju akan ditambahkan dengan ayam. Sementara untuk versi manis isiannya dibuat dengan menggunakan keju dan selai.

Sementara itu versi originalnya hanya menggunakan keju yang mudah meleleh sebagai isian.

Baca Juga: Resep Pastel Renyah ala Rumahan yang Sederhana dan Pasti Enak

3. Puff borek

5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?toriavey.com

Puff borek atau puff boregi merupakan makanan dari Turki yang terbuat dari kulit puff pastri dengan isian bervariasi. Berbeda dengan empanada, puff borek tidak cuma disajikan dengan bentuk setengah lingkaran, melainkan dapat pula dibuat serupa lingkaran atau segitiga seperti piza.

Kebanyakan puff borek diisi oleh keju dan aneka ragam daging, seperti daging sapi cincang atau ayam. Namun, yang paling terkenal adalah penggunaan bumbu-bumbu dalam sajian yang membuat aromanya lebih sedap, seperti pemakaian parsley yang banyak.

4. Pasteis de carne

5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?ingredientes.pt

Masih dari kawasan Brazil. Kali ini sajian pastel mengusung rasa gurih dan lebih padat isi dibandingkan dengan sebelumnya. Kerap kali dijadikan sebagai makanan pembuka, hidangan bernama pasteis de carne ini mempunyai bentuk yang cukup beragam, mulai dari kotak sampai setengah lingkaran.

Berbeda dari rekannya pastel de queijo, khusus untuk pasteis de carne ini terdapat isian berupa daging giling yang dimasak bersama aneka bumbu, seperti bawang-bawangan dan paprika. Selain itu, penggunaan kulit juga lebih sering memakai kulit pastri yang sudah jadi.

5. Pastel bihun

5 Ragam Pastel dari Berbagai Negara dengan Bentuk Unik, Mau Coba?yummy.co.id/Susi Faniati

Nah, untuk pastel satu ini sendiri merupakan olahan dari Indonesia yang sering muncul di berbagai tempat. Salah satu pastel otentik yang masih digemari hingga saat ini ialah pastel bihun.

Kulit pastel khas Nusantara biasanya diproses agak lebih tipis dengan tekstur garing saat digoreng. Sementara untuk isiannya selalu dibuat gurih dengan tambahan wortel atau labu siam.

Nah, itulah kelima ragam pastel dari berbagai negara yang unik dan menggugah selera. Kira-kira kamu tertarik mengolah pastel-pastel dari negara lain, gak?

Baca Juga: Resep Membuat Pastel Kering Isi Abon yang Renyahnya Tahan Lama 

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya