5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kue

Kamu tim no bake atau japanese cheesecake, nih?

Tak bisa dipungkiri bahwa kepopuleran cheesecake saat ini sudah mendunia. Bahkan banyak membuka peluang usaha baru bagi para pegiat kuliner untuk mempersembahkan kudapan terbaik bagi para pencinta keju.

Walau begitu, cheesecake juga tidak cuma terdiri dari satu jenis saja. Melainkan banyak sekali varian kue serupa yang terkadang datang dari berbagai bahan baku dan cara pembuatan.

Oleh sebab itu, kamu bisa mengenal lima tipe cheesecake best-seller yang biasa dijual di toko kue dan dinikmati oleh para pencinta keju.

1. No bake cheesecake

5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kueilustrasi no baked cheesecake (pixabay.com/9210148)

No bake cheesecake adalah salah satu pilihan makanan penutup yang begitu laris manis di berbagai toko kue. Hal ini karena kudapan tersebut memiliki kombinasi rasa unik sekaligus teksturnya yang super lembut, sehingga mudah saat dikunyah.

Kelebihan dari no bake cheesecake ini adalah proses pembuatannya yang tidak melibatkan tahap pemanggangan sama sekali. Itu yang membuat kudapan ini lebih unggul dibanding beberapa kue keju lain. Belum lagi rasanya juga ringan dan tidak ada telur di dalamnya.

Walau demikian, komponen yang diperlukan untuk menunjang cheesecake ini biasanya didominasi oleh cream cheese dengan sour cream, susu kental manis, atau whipping cream sebagai pengganti telur. Setelah itu, makanan juga akan diolah dengan cara dimasukkan ke dalam lemari es sebelum disajikan.

2. Burnt basque

5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kueilustrasi burnt basque (pixabay.com/insdi666)

Burnt basque atau dikenal juga dengan basque cheesecake adalah makanan yang terkenal di Spanyol. Sajian tersebut juga sampai ke Indonesia dan saat ini sedang digandrungi, karena menjadi alternatif cheesecake yang unik dan enak.

Karakteristik dari cheesecake ini sangat menonjol karena bisa dibedakan berdasarkan bagian luarnya saja. Burnt basque terkenal karena bagian luarnya yang agak sedikit kecokelatan mirip seperti kue gosong.

Bahan utama pembuatan cheesecake ini juga didominasi oleh penggunaan cream cheese serta telur. Proses pemanggangan dengan suhu tinggi membuat bagian luarnya seakan-akan terbakar namun bagian dalamnya cenderung seperti adonan yang belum matang tetapi enak dinikmati.

Baca Juga: 5 Spot Makan Cheesecake yang Terkenal Lezat di Yogyakarta

3. Cotton cheesecake

5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kueilustrasi cotton cheesecake (pixabay.com/M. M.)

Cotton cheesecake atau dikenal juga dengan Japanese cheesecake merupakan makanan yang berasal dari Negeri Sakura. Makanan ini sering kali menduduki jajaran hidangan penutup best-seller di berbagai toko kue dan roti, termasuk di Indonesia.

ciri khas dari cotton cheesecake terletak pada teksturnya yang jiggly namun tidak selembut cheesecake yang lain. Hal itu karena di dalam proses pembuatan makanan ini, terdapat tambahan bahan baku dari tepung dan adonan meringue.

Walau begitu, kelembutan dan kekenyalan kue ini menjadi ciri khas tersendiri. Bahkan sensasi krim keju yang ditambahkan ke dalamnya tidak akan hilang, justru semakin nikmat terutama jika makanan tersebut disajikan dalam kondisi hangat.

4. Baked cheesecake

5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kueilustrasi baked cheesecake (pixabay.com/Gundula Vogel)

Baked cheesecake atau sering juga disebut sebagai regular cheesecake merupakan makanan mengandung krim keju dan punya tekstur super lembut. Hidangan dilengkapi memakai crust yang renyah, dari biskuit atau komponen lainnya.

Perbedaan makanan ini terletak pada proses akhir, di mana baked cheesecake akan melalui tahap pemanggangan untuk mematangkan bagian adonan keju. Ini dilakukan supaya teksturnya terasa lebih nikmat dan juga lembut maksimal.

Hal tersebut juga perlu dilakukan mengingat bahan utama yang digunakan sebagai isian bukan cuma terdiri dari krim keju. Tetapi ada juga telur dan biasanya ditambah dengan sedikit tepung supaya lebih set.

5. Savory cheesecake

5 Tipe Cheesecake Paling Favorit, Best-seller di Toko Kueilustrasi savory cheesecake (pixabay.com/Bernadette Wurzinger)

Kalau kamu beranggapan bahwa rasa cheesecake hanya manis, maka kamu salah. Itu karena di dalam dunia cake and bakery, terdapat variasi savory cheesecake atau makanan yang memiliki sensasi asin dan kerap dikombinasikan bersama aneka daging hingga sayur-mayur.

Makanan ini menjadi sangat diincar di beberapa wikayah, terutama para pencinta keju. Hidangan tersebut biasanya disajikan sebagai penunda lapar saat menuju sarapan dan makan siang atau dapat pula dijadikan pelengkap untuk minum teh.

Jenis keju yang digunakan dalam savory cheesecake biasanya cream cheese atau ada yang menggantinya dengan hard cheese maupun feta. Kemudian ada juga yang membuat crust kue memakai biskuit asin dengan berbagai topping gurih lainnya.

Kreasi cheesecake menjadi salah satu makanan yang paling ditunggu-tunggu oleh para pencinta keju. Belum lagi dengan variatifnya pilihan yang ada, membuat sajian tersebut tidak gampang bosan untuk dikonsumsi.

Kira-kira di antara lima macam cheesecake di atas, mana yang merupakan tipe kue kesukaan kamu?

Baca Juga: 9 Tips Bikin Cheesecake Mewah ala Devina Hermawan, Wajib Banget Dicoba

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya