5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putus

Dibuat dengan bahan-bahan yang mudah kamu temukan

Pernah gak, sih, ingin membuat mi sendiri di rumah? Mi menjadi salah satu bahan yang sering dikonsumsi kebanyakan orang. Olahan tepung terigu ini kenyal dan juga nikmat.

Harga yang murah dan beragam jenisnya membuat banyak orang lebih suka membelinya. Nyatanya, mi bisa dibuat sendiri di rumah, lho. Tentu bahan yang dibutuhkan simpel dan mudah ditemukan.

Hal yang perlu kamu perhatikan adalah bagaimana mi buatanmu teksturnya kenyal dan tidak mudah putus saat dimasak nanti. Nah, supaya berhasil, berikut beberapa tips membuat mi ala rumahan yang kenyal dan antigagal.

1. Pilih tepung terigu dengan kadar protein tinggi

5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putuscara membuat mi yang kenyal (pexels.com/Felicity Tai)

Kenapa harus menggunakan tepung terigu protein tinggi? Sebab, tepung dengan protein tinggi ketika dibuat menjadi mi akan kenyal dengan sendirinya meski tanpa pengawet.

Tentu ini menjadi keuntungan tersendiri bagi kesehatan tubuh. Namun begitu, jika kamu punya alergi dengan gluten, jangan sesekali untuk mencoba membuatnya, ya.

Tepung terigu dengan protein tinggi punya kadar gluten yang tinggi pula. Perlu diwaspadai oleh beberapa orang yang tidak bisa makan gluten. Kamu bisa membuatnya dengan tepung beras biasa.

2. Tambahakan beberapa sendok makan tepung kanji 

5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putuscara membuat mi yang kenyal (pixabay.com/Hans)

Menggunakan air abu saat membuat mi memang sudah biasa. Natrium karbonat di dalamnya bisa menghaluskan mi, sedangkan kalium karbonat digunakan untuk memberi tekstur kenyal.

Air abu memang aman, tetapi dalam penggunaan yang secukupnya. Jika ingin membuat mi yang kenyal dan halus tanpa menggunakan air abu, kamu bisa menggantinya dengan tepung kanji, lho.

Selain tepung kanji, kamu juga bisa menggunakan tepung sagu. Kedua bahan tersebut sangat bagus untuk membentuk tekstur mi yang kita buat. Selain itu, bahan tersebut juga membuat mi tidak bau.

3. Perhatikan penggunaan air saat membuat adonan 

5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putuscara membuat mi yang kenyal (pexels.com/Mikhail Nilov)

Ada dua jenis mi yang bisa kita buat, mi tanpa telur dan mi dengan telur. Untuk pembuatannya tentu berbeda.

Mi tanpa telur membutuhkan air sedikit lebih banyak dibanding mi dengan telur. Kamu perlu memperhatikan takaran airnya.

Supaya tidak lembek, gunakan air secukupnya saja. Tuangkan sedikit demi sedikit sampai teksturnya sesuai yang kita inginkan. Kemudian, uleni terlebih dahulu.

Sedangkan untuk mi yang menggunakan telur, adakalanya kita juga butuh penggunaan sedikit air dalam membuat adonan mi. Untuk takarannya jauh lebih sedikit, ya.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Mie Instan ala Abang-abang Warkop, Caranya Praktis!

4. Gunakan rolling pin untuk menggulung adonan mi

5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putuscara membuat mi yang kenyal (pexels.com/Malidate Van)

Dalam era modernisasi saat ini, sudah banyak alat digunakan untuk membuat mi. Bahkan, dari proses membuat adonan, memipihkan, hingga memotong mi sudah ada alatnya sendiri.

Namun, kalau tidak punya, kamu tetap bisa menggunakan rolling pin yang biasa kita gunakan untuk membuat kue. Rolling pin akan membuat mi buatanmu makin lentur dan juga kenyal.

Meski manual, tetapi mi buatanmu akan lebih bagus. Teksturnya bisa kamu buat semaksimal mungkin. Karena lentur, maka mi yang kamu buat tidak akan mudah putus saat dimasak.

5. Perhatikan tingkat ketebalan mi sebelum dipotong 

5 Tips Membuat Mie yang Kenyal dan Tidak Mudah Putuscara membuat mi yang kenyal (pixabay.com/Mrdidg)

Setelah adonan mi jadi, langkah terakhir adalah memotong memanjang. Saat proses ini dilakukan, perhatikan ketebalan mi ketika dipotong, ya. Jangan terlalu tebal ataupun tipis.

Proses membuat adonan menggunakan rolling pin juga perlu diperhatikan ketebalannya. Taburi terlebih dahulu dengan tepung sagu ataupun tepung kanji agar makin kenyal dan tidak mudah putus.

Selanjutnya, potong adonan menggunakan mesin pembuat mi atau secara manual dengan mengiris menggunakan pisau. Tentu akan butuh effort yang jauh lebih tinggi.

Mi buatanmu sendiri sudah jadi, nih. Tinggal direbus saja, lalu dimasak sesuai selera. Kamu bisa membuatnya menjadi mi goreng ataupun mi ayam yang super lezat. Kalau ada waktu, kamu bisa coba, lho.

Baca Juga: 10 Olahan Mie Kuah dari Berbagai Negara, Mie Ayam Gak Kalah Eksis!

Kiswanto Sugeng Photo Verified Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya