5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakarta

Belum sah jika belum nyicip tempat-tempat ini.

Kafe, atau kedai memang tempat yang palis pas saat ingin melepas penat. Selain bisa menghabiskan waktu, berdua, atau sekaligus bareng teman. Sembari menyeruput kopi, kita juga bisa menyelesaikan tugas-tugas kuliah, dengan wifi gratis dari kafe/ kedai yang kita kunjungi. Sembari makan snack ringan pun juga bisa.

Begitu pun di sekitar Kampus UIN Jakarta, yang terletak di pinggiran kota metropolitan ramai aktivitas. Saat malam, kafe/kedai menjadi pelabuhan para mahasiwa UIN Jakarta yang lelah dengan aktivitasnya. Penasaran kan? Mau nyoba hangout disini?

1. Insomniak Cafe

5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakartarimma.co

Berlokasi di Jl. Tarumanegara No. 53 Pisangan, Ciputat. Tepatnya seberang Asrama Putri Kedokteran UIN Jakarta. Di kafe ini, setiap malam selalu ramai dikunjungi oleh mahasiswa UIN Jakarta, khususnya anak-anak kampus 2 UIN Jakarta.

Setiap malam, selalu ada live music di kafe ini yang menghibur para pengunjung. O iya, ada juga penampilan dari komunitas stand up comedy setiap seminggu sekali disini. Kamu bisa ikut open mic juga!

2. Merlion Cafe

5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakartatwitter.com/merlion_cafe

Selain nongkrong cantik sembari minum kopi, disini juga bisa sambil menghisap Shisha, rokok khas Persia.

3. Warung Teduh By SRA

5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakartainstagram.com/warungteduh.id

Sekitar 100 meter dari kampus 1 UIN Jakarta, kamu bisa mengunjungi kafe yang dimiliki oleh artis ternama Samuel Rizal ini.

4. Ngopi Kuy

5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakartainstagram.com/ngopi.kuy_

Letaknya persis di depan Polsek Ciputat. Ingin menikmati kopi berkualitas tanpa banyak cerita? Disini tempatnya. Kafe ini memang mengkhususkan diri untuk kopi, dan semacamnya.

5. Kedai Cengkeh

5 Tempat Nongkrong Hits di Sekitar Kampus UIN Jakartamindis.id

Kedai yang paling ekonomis di sekitar Kampus UIN Jakarta. Lokasinya yang terbuka, serta banyak pepohonan semakin membuat betah. Satu lagi, makanan dan wifi disini sangat kencang! Jangan takut kemahalan, disini murah.

Jika kamu adalah mahasiswa di Kampus UIN Jakarta, dan belum sempat menyicipi tempat ini. Silahkan mampir, karena akan menambah wawasan kuliner kamu, juga mengesahkan kamu sebagai mahasiswa di UIN Jakarta.

Nasrullah Alif Photo Verified Writer Nasrullah Alif

Semoga tulisan saya bisa bermanfaat. Aamiin

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya