5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di Surabaya

Tempat makan nasi kebuli terbaik!

Surabaya adalah kota yang multikultural dan multietnis. Hal ini tercermin dalam makanannya yang sangat bervariasi. Jika kamu ingin mencari masakan khas Timur Tengah, maka kamu perlu berkunjung ke Jalan KH Mas Mansyur di daerah Surabaya Utara. Tempat ini banyak ditinggali oleh keluarga keturunan Arab, lho!

Mau tahu, rekomendasi kuliner apa saja yang wajib kamu coba di Jalan KH Mas Mansyur, Surabaya? Temukan jawabannya di bawah ini! 

1. Yaman Kuliner

5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di Surabayainstagram.com/selvidjong

Tempat pertama yang wajib kamu coba adalah Yaman Kuliner yang terletak di Jalan KH Mas Mansyur No. 92 Surabaya. Menu andalan di Yaman Kuliner adalah kambing oven yang berukuran sangat besar dan lezat.

Ada empat variasi kambing oven, yakni kambing oven jumbo, kambing oven rica-rica, kambing oven madu dan kambing oven lada hitam. Harganya dibandrol mulai Rp80 ribu sampai Rp83 ribu.

Selain itu, kamu juga bisa mencoba nasi kebuli, nasi tomat, nasi samin, nasi kabsah, nasi briyani, nasi mandhi dan masih banyak lagi. Ada pula hidangan khas kambing yang diolah jadi gule, krengsengan dan tongseng.

Jangan khawatir, masakan kambing di sini empuk dan tidak bau kok! Yaman Kuliner buka setiap hari mulai pukul 09.00-22.00. Tertarik untuk mampir?

2. Ayla Resto & Cafe

5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di Surabayainstagram.com/fit179

Jika kamu ingin menyantap kuliner khas Timur Tengah di tempat yang nyaman, maka Ayla Resto & Cafe adalah jawabannya. Lokasinya terletak di Jalan KH Mas Mansyur No. 131 Surabaya. Menu yang wajib kamu coba di sini adalah nasi mandhi kambing yang dijual dengan harga Rp60 ribu. Nasi di sini memakai jenis long grain rice, berbeda dengan nasi yang kita santap sehari-hari.

Kamu juga bisa mencoba nasi ayla, nasi dengan tiga macam warna, yakni kuning, oranye dan putih. Lalu, pilih lauk ayam atau kambing, sesuai seleramu. Jangan lupa mencoba gule maryam yang dibandrol dengan harga Rp30 ribu.

Meski masakannya enak, namun beberapa pelanggan mengeluhkan minimnya tempat parkir dan karyawan yang kurang ramah. Ayla Resto & Cafe buka setiap hari mulai pukul 10.00-23.00.

Baca Juga: 9 Kuliner Legend Ini Wajib Kamu Icip Saat Berada di Pasar Gede Solo

3. Kebab Layali

5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di Surabayainstagram.com/kebab_layali

Sesuai dengan namanya, restoran ini menjadikan kebab sebagai menu utama. Ada beberapa varian kebab yang bisa dicoba, yakni beef kebab, chicken crispy kebab hingga kebab special layali jumbo. Kebab ini dijual dengan variasi harga antara Rp12 ribu sampai Rp28 ribu. Kamu juga bisa mencoba menu lain seperti shawarma, chicken tandoori, nasi kebuli dan nasi tomat.

Jika kamu ingin makan ramai-ramai bareng teman atau keluarga, maka kamu perlu memesan talam rice, yang dibandrol dengan harga Rp180 ribu untuk ayam dan Rp220 ribu untuk kambing.

Pilihannya ada talam briyani, talam mandhi dan talam kabsah. Talam rice ini diletakkan di wadah bundar berukuran besar, sehingga cocok jika dimakan ramai-ramai. Kebab Layali terletak di jalan KH Mas Mansyur No. 160 Surabaya dan buka setiap hari mulai pukul 11.00-23.00. 

4. Sate Karak KSDP

5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di Surabayainstagram.com/dad_dish

Jika lidahmu mulai bosan dengan masakan khas Timur Tengah, kamu bisa mencoba Sate Karak KSDP yang terletak di jalan Ampel Lonceng No. 60 Surabaya, gang kecil yang tak jauh dari jalan KH Mas Mansyur.

Di sini, kamu bisa menikmati sate dari usus sapi yang disajikan dengan nasi putih dan dicampur dengan ketan hitam. Lalu, nasi dengan warna ungu ini diberi serutan kelapa serta bubuk kedelai di atasnya. Mantap!

Jangan berekspektasi lebih karena sate karak ini berbentuk kaki lima, sehingga sebagian orang mungkin merasa kurang nyaman. Harga per porsinya adalah Rp12 ribu yang terdiri dari 5 tusuk sate dan nasi.

Kamu harus memakannya selagi hangat, karena apabila dibiarkan terlalu lama, satenya akan ngendal'. Sate Karak KSDP ini buka setiap hari mulai jam 17.00-22.00. Berani coba?

5. Nasi Madura

5 Referensi Kuliner di Jalan KH Mas Mansyur, Kawasan Arab di SurabayaPanca Budi Prasetya

The last one, kamu bisa mencoba nasi Madura yang terletak di Jalan KH Mas Mansyur No. 139 Surabaya, tak jauh dari Bank Jatim Syariah. Keunggulannya adalah bumbu khas Madura yang otentik dan meresap di masakan.

Ada beberapa pilihan lauk yang bisa dicoba, yakni cumi hitam, ikan tongkol, perkedel, telur, udang goreng dan babat sapi. Tak lupa, disantap dengan sambal khas Madura yang pedas menggigit di lidah!

Harganya relatif murah, per orang cukup mengeluarkan uang antara Rp20 ribu sampai Rp25 ribu, tergantung lauk apa yang dipilih. Nasi Madura ini buka setiap hari dari pukul 06.30 sampai 20.00.

Kamu bisa memakannya di tempat atau membawanya pulang dengan cara dibungkus. Kamu pun bisa membeli lauknya saja alias tanpa nasi. Penasaran buat mencicipi langsung?

Nah, itulah 5 rekomendasi kuliner yang ada di Jalan KH Mas Mansyur, Surabaya. Kosongkan jadwalmu dan mari berwisata kuliner!

Baca Juga: 5 Makanan dari Tahu Ini Jadi Kuliner Khas Daerah, Legendaris Banget!

Nena Zakiah Photo Verified Writer Nena Zakiah

Online media writer (main job) Photographer & culinary content creator (side job) IG: @nenazakiah @foodgraphy_indonesia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya