7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!

Sekali coba pasti ketagihan

Kamu tengah liburan ke Jepang dan berencana berburu kuliner? Pastinya mencoba hidangan khas Jepang akan menjadi pengalaman yang menyenangkan. Apalagi jika sudah menyusun rencana untuk mencoba apa saja saat di Negeri Matahari Terbit itu.

Selain makanan berat, dessert khas Jepang juga tak kalah memikat, lho. Berikut adalah beberapa dessert yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Jepang. Jangan sampai gak masuk list, ya!

1. Dango

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!dango (pixabay.com/12019)

Terbuat dari mochiko kukus dan tepung beras, dango dibentuk bulat. Ada beberapa variasi warna yang biasanya digunakan, yaitu putih, merah muda, dan hijau. Warna yang dipilih punya arti tersendiri, lho.

Cara penyajian dango hanya perlu membutuhkan tusuk sate yang diisi sebanyak tiga buah, lalu diletakkan dalam piring kecil. Dengan tekstur kenyal, kombinasi rasa yang dihasilkan manis dan gurih.

2. Daifuku

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!daifuku (pixabay.com/crissequeira89)

Secara harfiah, daifuku bisa diartikan bola mochi kecil dengan isian manis. Dessert ini termasuk salah satu yang paling populer di Jepang, lho. Kamu akan mudah menemukannya saat berjalan-jalan di Jepang

Agar tidak lengket, para penjual akan menaburi bola-bola mochi daifuku dengan tepung jagung atau tepung kentang. Selain itu, isian di dalamnya juga beragam, mulai dari mugwort, aprikot, es krim, cokelat, hingga krim stroberi.

3. Anmitsu

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!anmitsu (pixabay.com/haruharu)

Jika kamu suka agar-agar, anmitsu akan jadi dessert yang cocok untuk kamu coba. Terbuat dari agar-agar yang dilelehkan, kemudian dibentuk kotak, anmitsu biasa disajikan dengan pasta kacang manis, buah, dan jeli dalam sebuah mangkuk.

Bercita rasa manis, dessert ala Jepang ini cukup populer selama musim panas. Biasanya, para pelanggan juga meminta satu sendok es krim untuk disajikan bersama anmitsu.

Baca Juga: Resep Nerikiri, Dessert Imut Khas Jepang dengan Isian Kacang Merah

4. Dorayaki

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!dorayaki (pixabay.com/qiye)

Pencinta kartun Doraemon pasti sudah tidak asing dengan makanan satu ini. Makanan kesukaan kartun berbentuk robot kucing ini memang dikenal sangat nikmat dan jadi buruan wisatawan saat berkunjung di Jepang karena penasaran dengan rasa autentiknya.

Bisa ganjal perut yang tengah keroncongan, dorayaki umumnya berbentuk bulat seperti pancake double berisi pasta kacang merah dan berbagai pilihan isian lain, seperti custard cream hingga matcha.

5. Taiyaki

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!taiyaki (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Dikarenakan bentuknya yang ikonik, seperti ikan, taiyaki jadi salah satu dessert yang mudah dijumpai di Jepang. Mulai dari warung makan, toko bahan makanan, pedagang kaki lima, sampai acara festival banyak yang menjualnya.

Taiyaki sendiri terbuat dari adonan pancake yang dituangkan ke dalam cetakan ikan. Isian di dalamnya biasanya akan bercita rasa manis, seperti cokelat dan es krim. 

6. Monaka

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!monaka (pexels.com/Taryn Elliott)

Disebut sebagai salah satu street food yang populer di Jepang, monaka miliki bentuk yang hampir menyerupai taiyaki. Secara tradisional, monaka terbentuk dari dua wafer renyah yang terbuat dari mochi dan anko yang diapit tengahnya.

Tak seperti taiyaki yang hanya berbentuk ikan, monaka miliki beragam bentuk, entah itu bunga, kotak, hingga lingkaran. Isiannya juga beragam, tergantung darimana kamu membeli jajanan satu ini, tetapi yang paling populer adalah es krim matcha dan vanila.

7. Manju

7 Rekomendasi Dessert Khas Jepang, Wajib Coba saat Pelesiran ke Sana!manju (pixabay.com/subarasikiai)

Manju merupakan roti tepung beras yang dikukus dengan anko atau isian manis lainnya dan merupakan sajian tradisional populer. Biasanya berbentuk bulat, tetapi kini ada banyak manju dengan bentuk yang bervarisi.

Momiji manju jadi salah satu manju yang memiliki bentuk unik, yakni makanan penutupnya berbentuk daun maple cantik dan memiliki rasa enak serta beraroma. Patut dicoba!

Mengunjungi suatu negara tak akan lengkap bila tak mencoba salah satu makanan populernya. Dessert menjadi yang paling wajib kamu coba. Di Jepang sendiri banyak sekali dessert nikmat yang siap memanjakan lidahmu.

Baca Juga: 5 Bahan Makanan Ini Hanya Ada di Nasi Putih Jepang

Indrawati R Photo Verified Writer Indrawati R

Thank you!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya