TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Membuat Macaron yang Lezat dan Renyah, Anti Gagal!

Gak kalah lezat dari beli di luar 

Pexels/Brigitte Tohm

Macaron merupakan sejenis camilan yang berasal dari Prancis. Ciri khas dari camilan ini adalah kerenyahan dua biskuit berbentuk bundar yang di tengahnya di isi oleh adonan selai.

Warnanya yang sangat menarik dan cita rasanya yang memanjakan lidah memang seakan membuat siapapun penasaran untuk mencicipinya lagi dan lagi sehingga cocok menjadi camilan asyik. Namun, kamu dapat membuatnya sendiri di rumah, lho. 

Untuk kamu yang penasaran apa saja tips dalam membuatnya sendiri di rumah, berikut lima daftarnya. 

1. Memilih bahan berkualitas

Pexels/Monserrat Soldú

Sama halnya dengan membuat beragam jenis olahan, membuat macaron harus lah memerhatikan bahan-bahan yang akan digunakan. Tentu akan lebih baik bila dapat menggunakan bahan-bahan yang berkualitas dan tepat sehingga hasilnya pun akan jauh lebih maksimal.

Sebagai contoh, bahan-bahan seperti telur segar, gula berkualitas bagus, dan bubuk almond yang baru saja dibuat sudah tentu akan membuat hasil macaron menjadi lebih bagus. 

Baca Juga: 5 Tips Membuat Kue Pastry yang Renyah dan Mengembang Sempurna, Lezat!

2. Peralatan membuat kue harus bersih

Pexels/Taryn Elliott

Memang cukup sulit dalam menentukan kebersihan suatu alat, namun setidaknya kamu telah membersihkannya terlebih dahulu dan telah mengeringkan bahan-bahan berbahan stainless steel. Tentunya dengan menggunakan alat-alat yang bersih, maka kualitas macaron pun juga akan jauh lebih baik. Cita rasanya pun akan terjaga secara penuh. 

3. Pecampuran bahan harus sesuai takaran

Pexels/Skitterphoto

Tentu tak boleh melewatkan takaran yang tepat untuk memasukkan bahan-bahan menjadi satu adonan. Sebagai contoh, apabila kamu akan mengocok putih telur, maka pastikan mengocoknya hingga benar-benar kaku. Bila kamu ingin menggunakan bubuk almond, maka ayak lah terlebih dahulu untuk memastikan tak ada bahan-bahan lain yg menempel. 

4. Mendiamkan macaron sebelum dipanggang 

Pexels/Acharaporn Kamornboonyarush

Macaron memang memiliki cetakan khusus untuk memanggangnya. Namun, pastikan untuk tidak langsung meletakkan di dalam oven. Diamkan sejenak macaron yang telah dicetakan hingga berubah suhunya menjadi suhu ruang. Hal ini dilakukan agar hasilnya tak rapuh, mulus, serta berhasil. 

Baca Juga: 10 Tips Membuat Soto Ayam yang Gurih dan Gak Berminyak, Simak Caranya!

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya