Cara Membuat Seblak Kuah Pedas yang Nikmatnya Bukan Main!

Seblak jadi salah satu makanan khas Sunda yang disukai banyak orang. Cita rasa seblak yang cenderung pedas dan gurih memang paling pas dinikmati saat cuaca dingin. Dengan menikmati seblak, badan bakal segar kembali.
Nah, buat kamu yang ingin masak sendiri di rumah, resep seblak kuah pedas ini cocok banget untuk dijadikan panduanmu. Bahannya simpel dengan cara memasak yang gak membingungkan. Kuah pedasnya wajib enak, ya!
Bahan Seblak Kuah Pedas

- 1 buah sosis
- 4 buah bakso
- 4 buah chikuwa
- 2 buah dumpling keju
- 4 buah crab stick
- 1 bungkus jamur enoki
- 1 bonggol sawi hijau
- 50 gram kerupuk
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 15 buah cabai rawit keriting
- 2 ruas kencur
- 400 ml air
- 4 sdm saus sambal
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- minyak secukupnya
Cara Membuat

- Siapkan sawi hijau di atas talenan, lalu potong-potong. Kemudian, cuci sawi hijau sampai bersih, lalu tiriskan.
- Selanjutnya, masukkan kerupuk ke dalam panci berisi air. Rebus kerupuk sampai teksturnya lunak.
- Blender bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai rawit merah keriting, dan kencur sampai halus. Kemudian, panaskan minyak secukupnya, lalu tumis bumbu halus sampai harum matang.
- Bila bumbu sudah matang, lalu tambahkan air dan biarkan mendidih. Setelah mendidih, masukkan telur dan aduk rata.
- Kemudian, bumbui dengan saus sambal, gula pasir, garam, dan kaldu bubuk. Jangan lupa diaduk rata, lalu koreksi rasanya.
- Jika dirasa sudah pas, tambahkan kerupuk, sawi hijau, jamur enoki, sosis, bakso, crab stick, chikuwa, dan dumpling keju. Aduk sebentar, lalu lanjut masak sampai matang.
- Seblak kuah pedas siap disajikan.
Tips Membuat Seblak Kuah Pedas

- Pastikan untuk tidak merebus kerupuk terlalu lama, karena bisa membuat teksturnya lembek dan berpotensi hancur. Jika mau yang lebih simpel, cukup rendam kerupuk dengan air hangat atau air dingin hingga teksturnya melunak.
- Supaya lebih sedap, gunakan kerupuk bawang putih. Selain itu, kerupuk bawang putih teksturnya kenyal dan gak gampang hancur ketika direndam.
- Masukkan telur saat menumis bumbu supaya rasanya lebih lezat. Kemudian, masukkan sosis, bakso, dumpling keju, dan chikuwa. Nah, untuk sayurannya, pastikan dimasukkan pada langkah terakhir supaya gak terlalu layu.
Dengan mengikuti langkah memasak seblak kuah pedas seperti resep di atas, dijamin seblak buatanmu seenak beli di luar, deh. Langsung saja praktikkan di rumah, yuk. Selamat mencoba!
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.