Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus Lezat

Kombinasi gurih dan segarnya bikin tambah nasi

Kita bisa menjumpai aneka olahan kangkung yang lezat di berbagai tempat makan, baik di warteg hingga restoran mahal. Tak terkecuali di restoran seafood atau Chinese food.

Salah satu olahan kangkung yang populer di restoran Chinese food yakni kangkung hot plate. Ditambah irisan daging sapi yang juicy jadi semakin nikmat. Kalau kamu ingin membuatnya di rumah, bisa lho. Simak resep kangkung hot plate ala restoran Chinese food berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus LezatIlustrasi kangkung (instagram.com/dngancinta)

Bahan-bahan:

  • 2 ikat kangkung
  • 3 siung bawang putih
  • 100 gram daging sapi, iris
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan air
  • 2 buah cabai merah besar, iris
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 1/2 siung bawang bombay, iris
  • minyak secukupnya
  • 1 sdm saus tiram
  • garam secukupnya 
  • 1/2 sdt minyak wijen
  • 1 sdt kecap asin
  • 1/2 sdm angciu
  • 75 ml kaldu air

2. Tumis semua bawang

Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus LezatIlustrasi menumis bawang bombay (youtube.com/dinastiranti)

Panaskan sedikit minyak di dalam wajan, kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay. Masak hingga layu dan harum, kemudian masukkan kecap asin. Aduk semuanya hingga merata. 

3. Masukkan irisan daging dan bumbu lainnya

Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus LezatIlustrasi menumis daging (youtube.com/dinastiranti)

Selanjutnya, masukkan irisan daging, masak hingga berubah warna. Setelah itu, tambahkan cabai merah, masak sebentar hingga layu. 

Baca Juga: Resep Tumis Kangkung Tauco Seenak Restoran, Dijamin Ketagihan

4. Tambahkan bahan-bahan lainnya

Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus LezatIlustrasi memasak kangkung hot plate (youtube.com/dinastiranti)

Berikutnya, tambahkan saus tiram, minyak wijen, angciu, dan kaldu air. Masak hingga mendidih. Setelah itu, masukkan larutan maizena, masak hingga mengental. 

5. Masak kangkung hot plate hingga matang

Resep Kangkung Hot Plate ala Chinese Food, Menu Sehat Sekaligus LezatIlustrasi kangkung hot plate ala chinese food (instagram.com/c3n7on9)

Terakhir, masukkan kangkung yang sudah dicuci bersih. Beri garam secukupnya, masak kangkung hot plate hingga matang. Setelah matang, angkat dan sajikan kangkung hot plate buatanmu. 

Itulah resep kangkung hot plate ala restoran Chinese food. Jadi, kamu bisa menikmati makanan ala restoran bersama keluarga meski di rumah saja. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Plecing Kangkung Khas Lombok, Cara Membuatnya Mudah Lho!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya