Resep Telur Ceplok Bumbu Rujak, Menu Sahur yang Nikmat dan Menggoda

Sahur jadi lebih bersemangat, nih

Telur ayam memang tidak pernah gagal diolah dengan cara apa pun. Diceplok, didadar, atau direbus saja, sudah membuat nafsu makan meningkat. 

Lebih nikmat lagi kalau telur tersebut dimasak dengan bumbu-bumbu khas Indonesia. Salah satunya bumbu rujak. Dijamin gak akan ada yang bisa menolaknya, deh.

Nikmat dan menggoda, berikut resep telur ceplok bumbu rujak yang bisa langsung kamu recook untuk menu sahur nanti. Yummy!

Bahan Telur Ceplok Bumbu Rujak

Resep Telur Ceplok Bumbu Rujak, Menu Sahur yang Nikmat dan MenggodaIlustrasi telur ceplok (pexels.com/Ketut Subiyanto)
  1. 5 buah telur ayam negeri
  2. 3 buah cabai merah besar, iris serong tipis
  3. 1 cm ruas lengkuas, digeprek
  4. 3 lembar daun salam
  5. 2 lembar daun jeruk
  6. 1 batang serai, digeprek
  7. 100-150 ml air
  8. garam secukupnya
  9. lada bubuk secukupnya
  10. kaldu bubuk secukupnya
  11. minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  1. 4 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 3 buah cabai merah besar
  4. 3 buah cabai merah keriting
  5. 5 buah cabai rawit
  6. 1 buah tomat ukuran sedang
  7. 2 butir kemiri, sangrai
  8. 1 cm kunyit, kupas
  9. 1/2 sendok makan gula merah

Cara Membuat

  1. Panaskan sedikit minyak. Ceplok telur satu per satu hingga matang di kedua sisinya. Sisihkan.
  2. Panaskan kembali minyak secukupnya. Tumis bumbu halus sampai harum baunya.
  3. Tambahkan cabai merah iris, daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk merata.
  4. Tuang air sedikit demi sedikit, garam, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Aduk rata dan masak sampai mendidih, lalu koreksi rasanya.
  5. Masukkan telur yang sudah diceplok dan masak sampai bumbu meresap serta menyusut. Matikan kompor.
  6. Tata telur dan kuahnya ke piring saji.
  7. Telur ceplok bumbu rujak siap disajikan untuk lauk sahur.

Baca Juga: 6 Cara dan Trik Memasak Telur dengan Sempurna, Dijamin Makin Lezat

Tips Membuat

  1. Selain telur ayam negeri, kamu bisa menggunakan telur ayam kampung atau bahkan telur bebek mentah yang belum diasinkan
  2. Kalau pengin kuahnya lebih gurih dan kental, kamu bisa menambahkan santan instan sebanyak 2-3 sendok makan. Campurkan santan dengan air terlebih dahulu, baru dimasukkan ke wajan setelah bumbu matang.
  3. Tingkat kepedasan bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.

Resep telur ceplok bumbu rujak di atas bisa menghasilkan lima porsi atau bisa kamu sesuaikan dengan jumlah keluarga di rumah. Estimasi waktu pembuatannya sekitar 45-60 menit. Selamat berkreasi!

Baca Juga: Resep Telur Ceplok Kuah Santan, Lauk Pencuri Nasi yang Super Simpel

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya