5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang Praktis

Tertarik mencoba ants on a log?

Seledri merupakan tanaman kaya manfaat yang sering kali dijadikan komponen penambah aroma dan rasa pada masakan tertentu, namun hal tersebut tidak berlaku bagi seledri berukuran besar.

Khusus untuk seledri jenis ini, biasanya lebih sering diolah menjadi makanan pembuka dengan sebutan celery stick, di mana batang seledri akan dibagi dua lalu diisi menggunakan aneka lauk tertentu.

Nah, bila kamu memiliki seledri yang dimaksud, berikut ini terdapat lima kreasi yang bisa diolah di rumah.

1. Tuna celery sticks

5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang PraktisTuna celery sticks (carbmanager.com)

Olahan stik seledri pertama ini dikolaborasikan bersama daging ikan kaya manfaat, yakni tuna. Sehingga rasa yang dihasilkan menjadi lebih nikmat dan gurih. Tentunya dalam pembuatan olahan tersebut, batang seledri berukuran besar perlu dibersihkan dan potong dua terlebih dahulu.

Sementara tuna yang digunakan bisa berupa tuna kaleng dan masak bersama sedikit bumbu serta tambahan keju bila kamu ingin ada rasa asin khas dari produk olahan susu tersebut.

2. Cream cheese stuffed celery

5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang PraktisCheese stuffed celery (foodnetwork.ca)

Sajian yang satu ini dihidangkan bagi kamu penggemar keju yang senang bereksperimen dengan aneka makanan tertentu, cream cheese stuffed celery sendiri dapat dijadikan inspirasi makanan pembuka dalam suatu acara.

Cara pembuatan makanan ini pun tergolong mudah, sebab kamu hanya perlu mencampurkan krim keju bersama sedikit rempah dan perasa kemudian simpan dalam batang seledri besar yang telah dibagi dua.

Baca Juga: Resep Membuat Stick Tempe ala Yummy, Camilan Sehat di Akhir Pekan

3. Chicken celery stick

5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang PraktisChicken celery sticks (tasty.co)

Sebuah olahan belum lengkap rasanya jika tidak melibatkan daging ayam sebagai salah satu varian rasa, stik seledri misalnya, dengan sedikit olahan dari dada ayam dan blue cheese sudah bisa membuat chicken stick celery yang nikmat.

Untuk memudahkan isian agar bisa menempel ke dalam batang seledri, ada baiknya ayam dicincang terlebih dahulu menjadi bagian-bagian kecil sesaat sebelum dimasukan ke dalam seledri.

4. Ants on a log

5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang PraktisAnts on a log (parents.com)

Olahan stik seledri selanjutnya berlanjut pada kolaborasi antara batang seledri besar bersama selai kacang bernama ants on a log, oleh sebab itu, makanan ini bisa dijadikan camilan sekaligus hidangan pembuka yang praktis.

Selai kacang yang digunakan bisa berbagai jenis sesuai kesukaan, seperti peanut butter manis ataupun asin. Bila suka, kamu pun bisa menaburkan kacang-kacangan ataupun kismis sebagai topping ekstra.

5. Egg salad stick celery

5 Sajian Stik Seledri untuk Referensi Hidangan Pembuka yang PraktisEgg salad celery sticks (incredibleegg.org)

Stik seledri satu ini diolah dengan campuran egg salad sehingga rasa yang dihasilkan cenderung gurih dan agak padat, telur yang digunakan pun disarankan memakai telur rebus yang telah dihancurkan.

Tidak cuma telur, tambahkan pula mayones ke dalam adonan supaya rasa isian menjadi seimbang dan makin klop saat dikunyah bersama batang seledri yang segar.

Nah, itu dia kelima kreasi celery stick yang bisa diolah menjadi makanan pembuka nikmat sekaligus menyegarkan di rumah. Gimana, tertarik mencoba?

Baca Juga: Resep Sup Seledri yang Praktis, Bisa untuk Menghangatkan Badan

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya