5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!

Manfaatkan sumber panas, ya

Mentega merupakan salah satu sumber lemak yang kerap digunakan dalam pembuatan kue ataupun hidangan lain. Salah satu syarat yang sering diterapkan untuk memakai mentega adalah suhu ruang. Dengan demikian, mentega bisa dicampur dengan lebih mudah dan mampu menyatu bersama adonan lain, sehingga hasilnya jadi lebih maksimal. 

Lantaran tekstur mentega yang sangat sensitif terhadap suhu, maka banyak orang yang kerap menyimpan bahan tersebut di dalam kulkas. Sehingga, mentega menjadi membeku dan agak sulit ketika hendak digunakan untuk proses pembuatan kue ataupun hidangan lain yang memerlukan mentega suhu ruang. 

Meski begitu, kamu tetap bisa mendapatkan mentega suhu ruang dengan cepat. Lima cara mengubah mentega buku menjadi suhu ruang dengan cepat, bisa kamu intip melalui informasi berikut ini. Yuk, simak!

1. Potong menjadi bagian kecil

5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!ilustrasi mentega (pixabay.com/Aline Ponce)

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan mentega suku ruang dengan cepat dari kondisi baku adalah dengan memotong mentega menjadi bagian kecil. Cara ini akan memudahkan mentega lebih cepat lunak hingga ke bagian tengah karena diameternya yang cenderung lebih kecil dibandingkan mentega ukuran normal.

Gunakan pisau yang memiliki ketajaman cukup intens untuk memotong-otong mentega tersebut, mengingat mentega beku terkadang sangat keras di bagian tengahnya. Setelah itu kamu bisa menempatkan mentega tersebut di dalam wadah dan tunggu selama beberapa saat sampai bagian mentega mulai melunak. 

2. Letakkan di sudut dapur yang agak panas

5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!Tempat penyimpanan di dapur (pexels.com/Dominika Roseclay)

Kamu bisa memperoleh mentega suhu ruang dengan cepat bila meletakkan mentega beku di tempat yang tepat. Lokasi tersebut bisa berada di dapur, dengan catatan kamu memilih lokasi yang agak panas. Biasanya tempat tersebut dekat dengan jendela atau bisa juga di dekat kompor yang sedang menyala. 

Namun, ada hal yang harus kamu perhatikan bila menyimpan mentega beku di dekat sumber panas yang berasal dari kompor. Hal itu karena jika kamu tidak mengawasinya dengan baik, maka bukan mentega suhu ruang yang didapat melainkan mentega cair. Sehingga, kamu harus pastikan bahwa panasnya cukup untuk membuat mentega lunak seperti ruang tetapi tidak cair seperti sedang dipanaskan dengan maksimal. 

Baca Juga: Resep Ayam Bakar Mentega yang Gurih dan Lembut, Lezatnya Bikin Ngiler

3. Simpan dekat penanak nasi

5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!Ilustrasi rice cooker (unsplash.com/Katherine Chase)

Salah satu benda yang selalu dalam kondisi hangat setiap waktu adalah penanak nasi, berupa rice cooker atau sejenisnya. Tempat tersebut bisa dimanfaatkan untuk dijadikan alternatif membuat mentega beku agar cepat mencapai suhu ruang. Dengan demikian, kamu bisa langsung menggunakan mentega tanpa menunggunya terlalu lama. 

Namun, perlu diperhatikan bahwa suhu hangat yang ada di dekat penanak nasi bisa berbeda dari satu alat dengan alat lain. Oleh sebab itu, sebaiknya kamu tidak meninggalkan proses tersebut dan mengawasi mentega dengan baik. Sebab, salah-salah, kamu bisa membuat mentega mencair dan bukannya lunak seperti suhu ruang. 

4. Oven dengan suhu rendah

5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!ilustrasi oven di dapur (pexels.com/Max Rahubovskiy)

Kalau kamu punya oven di rumah, maka alat tersebut bisa dimanfaatkan untuk membantu melunakan mentega beku supaya lebih mudah untuk melunak dan mencapai suhu ruang. Namun, perlu diperhatikan bahwa suhu yang digunakan juga harus tepat, karena jika terlalu panas maka mentega bisa mencair dengan cepat sehingga kamu tidak mendapatkan tekstur yang sesuai. 

Setel oven dengan suhu paling rendah kemudian masukan mentega beku ke dalamnya. Kamu harus selalu mengawasi proses tersebut agar mentega tidak berubah menjadi cair. Biasanya durasi untuk melunakan mentega di dalam oven juga tidak terlalu lama, sehingga perlu perhatian penuh untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

5. Pakai uap air panas

5 Cara Cepat Lunakkan Mentega Beku Menjadi Suhu Ruang, Simpel!ilustrasi air dalam mangkuk (pixabay.com/Waldemar Zielinski)

Cara yang satu ini terbilang simpel dilakukan. Kamu bisa memanfaatkan air panas untuk membantu melunakan mentega beku agar mencapai suhu ruang yang diinginkan. Namun, air tersebut tidak dicampurkan ke dalam mentega melainkan kamu hanya perlu memanfaatkan uapnya saja, agar hasilnya maksimal. 

Letakkan air panas di dalam sebuah mangkuk besar, kemudian simpan wadah berisi mentega di atasnya. Kamu bisa membalik mentega dari satu sisi ke sisi lain untuk mencapai tekstur lunak yang diinginkan. Namun, hampir sama dengan yang lain, kamu juga tidak boleh meninggalkan proses ini karena panas dalam air bisa membuat mentega mencair. 

Memperoleh mentega suhu ruang setelah teksturnya membeku bisa dilakukan dengan cepat melalui lima cara di atas. Namun, kamu juga perlu memperhatikan bahwa mentega merupakan salah satu bahan yang sensitif terhadap suhu. Jika tidak diperhatikan dengan baik, mentega bisa mencair bukannya lunak seperti suhu ruang. 

Selain itu, perlu diperhatikan bahwa kecepatan proses melunakkan mentega beku menjadi mentega suhu ruang bisa tergantung pada banyak faktor. Misalnya besaran mentega atau kualitas produk yang digunakan. 

Baca Juga: 5 Perbedaan Mentega Putih dan Mentega Kuning, Sudah Tahu? 

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya