5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!

Sensasi seret bisa diakibatkan oleh kurangnya lemak

Bolu terkadang mengalami masalah seret yang membuat hidangan ini terasa kering dan nyangkut di tenggorokan. Hal tersebut tentunya membuat penikmatnya tidak nyaman karena harus minum banyak air setelah mengonsumsi sedikit bolu tersebut.

Ternyata, penyebab bolu seret bisa diakibatkan oleh berbagai faktor. Untuk itu, apabila kamu merasa sudah mengerjakan resep yang tepat tapi bolu kamu masih terasa seret, maka mungkin pemicunya bisa berasal dari lima penyebab berikut ini. Yuk, simak supaya tidak terjadi lagi di kemudian hari!

1. Penggunaan tepung terigu secara berlebihan

5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!ilustrasi adonan tepung terigu (pexels.com/Felicity Tai)

Penggunaan tepung terigu secara berlebihan ketika kamu membuat adonan bolu merupakan salah satu pemicu kenapa hidangan tersebut seret. Maka dari itu, sangat penting untuk menimbang tepung terigu yang hendak dimasukkan ke dalam adonan utama supaya perkiraan tidak meleset dari resep yang kamu gunakan.

Khawatir jika kamu menggunakan tepung secara berlebihan, maka bahan di dalamnya tidak mampu bekerja sama dengan baik lantaran rasio yang kurang seimbang tersebut. Alhasil, kamu hanya akan mendapatkan bolu yang terlalu padat dan serat bahkan cenderung crumbly ketika dipotong, membuat tampilannya jadi kurang menarik.

2. Kurangnya sumber lemak pada adonan

5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!mencampur adonan kue pakai mikser (pixabay.com/ulleo)

Bukan cuma tepung yang digunakan secara berlebihan, tetapi jika kamu mengurangi sumber lemak tanpa perkiraan yang tepat, maka hal tersebut juga bisa menyebabkan bolu buatan kamu terasa kering dan seret. Lemak menjadi salah satu bahan penting dalam pembuatan bolu yang bisa meningkatkan tekstur, rasa, maupun aroma hidangan. Sehingga jika elemen ini dipangkas dengan jumlah yang sangat jauh, maka hasilnya pun jadi tidak maksimal.

Sumber lemak bisa berasal dari banyak bahan, beberapa yang populer misalnya minyak, mentega, margarin, dan sebagainya. Oleh sebab itu, perhatikan lagi jenis lemak dan jumlahnya di dalam resep kamu. Bila ingin melakukan pergantian, pastikan rasionya sudah tepat agar nantinya hasil dari hidangan pun jadi lebih lembap dan nikmat, bukannya kering dan seret.

Baca Juga: 10 Tips Membuat Bolu Gulung Pandan Kukus, Lembut dan Mulus

3. Overmixing

5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!Adonan kue (pexels.com/Mi De Matos)

Overmixing adalah musuh bagi banyak orang, apalagi pemula yang baru saja mencoba dunia baking. Sebab overmixing ini sangat merugikan karena bisa menyebabkan kue buatanmu jadi kurang menarik, baik itu dari sisi tampilan, tekstur, bahkan bisa merusak rasanya.

Overmixing secara sederhana merujuk pada proses pengadukan yang dilakukan terlalu lama atau secara berlebihan. Hal itu membuat beberapa adonan yang ada di dalam mangkuk pengocokan rusak sehingga tidak mampu bekerja dengan baik ketika proses memasak berlangsung.

Oleh karenanya, kamu harus memperhatikan lagi apa yang tertera dalam resep. Apakah kamu harus menggunakan kecepatan rendah, sedang, atau tinggi ketika mengocok suatu bahan untuk menghindari terjadinya overmixing, yang juga berpotensi membuat bolu kamu terasa seret.

4. Suhu oven terlalu tinggi

5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!Adonan di dalam oven (pexels.com/Furkan İsmail Dokuzlar)

Kalau yang satu ini biasanya lebih sering dialami apabila seseorang menggunakan oven tangkring atau oven kompor. Diketahui oven seperti ini tidak memiliki display suhu otomatis sehingga terkadang kamu memerlukan perkiraan yang tepat untuk memanggang bolu.

Hal yang sering terjadi adalah kamu menyetel suhu terlalu tinggi pada oven tersebut. Ini bisa berakibat fatal karena kue menjadi gampang kering lantaran kelembapannya menguap begitu cepat. Lama-kelamaan kue yang kamu panggang pun akan gosong di bagian bawah namun masih cenderung mentah di bagian tengah hingga permukaan.

Jika hal ini sering terjadi maka mau tidak mau kamu harus membeli termometer suhu secara terpisah yang memang bisa digunakan untuk oven tangkring. Dengan begitu, kamu bisa memperkirakan suhu yang tepat supaya kedepannya bolu buatanmu tidak seret atau gosong lagi.

5. Pemanggangan terlalu lama

5 Penyebab Umum Bolu Terasa Seret, Pemula Harus Catat!Bolu panggang (pixabay.com/pixel1)

Waktu adalah salah satu hal yang bisa menyebabkan bolu buatanmu terasa seret, hampir mirip dengan masalah sebelumnya. Waktu memanggang yang terlalu lama juga perlahan-lahan bisa membuat kelembapan di dalam kue menguap dan meninggalkan kudapan yang kering.

Oleh sebab itu, kamu lagi-lagi harus melihat resep yang digunakan, apakah mereka memberikan perkiraan waktu untuk memasak adonan tersebut. Selain itu, faktor-faktor yang membuat hidangan kamu tidak matang tepat waktu seperti resep yang digunakan adalah ukuran loyang. Sebab jika ukuran loyangnya berbeda, waktu memasaknya pun bisa tidak sama dengan resep yang kamu pakai.

Oleh karena itu, penting sekali untuk mencocokkan beberapa aspek supaya hidangan ini sesuai dengan yang kamu harapkan dan tidak seret saat dimakan.

Bolu merupakan salah satu hidangan klasik yang memang sangat tricky dibuat bagi pemula yang baru terjun ke dunia baking. Hal itu karena bolu rentan menjadi seret ketika dimakan, lantaran di dalamnya sangat kering, padat, bahkan cenderung crumbly.

Maka dari itu, untuk mengetahui penyebabnya, kamu bisa menyimak lima informasi di atas dan kemudian dievaluasi agar bisa dicarikan solusinya ketika kamu hendak mengolah hidangan tersebut ke depannya.

Baca Juga: Resep Bolu Gulung Labu Kuning Krim Keju, Lumer Menggoyang Lidah! 

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya