Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas China

Nama lainnya roti zaman perang, lho!

Tak lama lagi kita akan memperingati Hari Pahlawan, tepatnya pada tanggal 10 November mendatang. Berbicara soal hari pahlawan, tahukah kamu bahwa bahwa ada roti yang juga dijuluki dengan nama roti zaman perang? Kudapan tersebut bernama roti kompyang karena memiliki tekstur keras pada bagian luarnya. 

Roti ini memiliki bentuk seperti bun burger dengan dominasi biji wijen pada bagian atasnya. Kompyang paling cocok dihidangkan bersama minuman hangat seperti susu, kopi, teh, dan lain-lain. 

Kalau kamu penasaran dengan roti tradisional khas China ini, simak resepnya di bawah ini, yuk!

1. Siapkan bahan-bahan

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas Chinailustrasi tepung (pexels.com/@kaboompics)

Bahan roti:

  • 300 gram tepung terigu protein sedang
  • 2 sendok makan gula halus
  • 175 ml air putih
  • ½ sendok teh garam
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • 3 gram ragi

Bahan topping:

  • 1 sendok makan gula pasir
  • 3 sendok makan air panas
  • Biji wijen secukupnya

Bahan isian:

  • 1 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 300 gram daging ayam cincang
  • Garam dan kaldu bubuk secukupnya
  • 100 gram rumput laut
  • Cabai rawit iris secukupnya
  • 3 sendok makan minyak wijen

2. Tumis bawang, ayam dan bumbu

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas Chinailustrasi menumis bumbu (olivemagazine.com)

Untuk membuat isian, pertama masukkan bawang putih dan merah yang sudah dicincang ke dalam wajan, lalu tumis hingga wangi. 

Setelah itu, masukkan daging ayam cincang, aduk hingga berubah warna. Bumbui tumisan ayam dengan merica, garam, dan kaldu bubuk, kemudian masak hingga matang.

3. Masukkan irisan rumput laut dan bahan lain ke dalam tumisan ayam

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas Chinailustrasi tumis ayam (samanthachua.com)

Cuci bersih rumput laut, kemudian iris halus, dan peras airnya hingga tiris. Masukkan irisan rumput laut ke dalam tumisan daging. Tambahkan juga cabai rawit secukupnya dan minyak wijen. Aduk semua bahan sampai matang merata, lalu angkat dan diamkan hingga dingin.

4. Buat adonan roti kompyang

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas Chinailustrasi adonan (instagram.com/linagui.kitchen)

Untuk membuat adonan roti, campurkan semua bahan, lalu uleni dengan tangan hingga kalis dan elastis. Selanjutnya, bagi adonan menjadi 10 bagian masing-masing dengan berat ±50 gram. Bulatkan adonan lalu diamkan selama ±10 menit.

Baca Juga: 10 Fakta Camilan Kenyal Zhaliang, Dim Sum Roti Goreng Asal China

5. Isi adonan dengan tumis ayam lalu tutup dan baluri wijen

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas Chinamenaburi adonan dengan wijen (instagram.com/ping_novi82)

Masukkan bahan isian ke dalam setiap bulatan adonan lalu tutup dengan rapat. Olesi permukaan roti dengan gula yang sudah dilarutkan dengan air panas, setelah itu gulingkan pada biji wijen.

6. Panggang kue kompyang sampai matang

Resep Roti Kompyang, Camilan Ganjal Perut Khas ChinaRoti kompyang (instagram.com/shirleyliem)

Tata adonan kue kompyang pada loyang yang sudah dioles margarin, setelah itu diamkan selama 1 jam hingga mengembang. Terakhir, panggang kue kompyang pada oven bersuhu 175°C selama 25 menit hingga warnanya berubah kecokelatan. Kue kompyang siap diangkat dan disajikan!

Cara membuat roti kompyang tidak terlalu sulit, bukan? Sajikan bersama segelas susu atau teh hangat agar semakin nikmat, ya. Jika ingin disimpan untuk waktu lama, masukkan ke dalam toples kedap udara agar bisa dinikmati kemudian hari.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Romantis di Tiongkok, Suasananya Syahdu

Hello Me Photo Verified Writer Hello Me

Ain't your, their, her, his, or ours, but only mine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya