4 Tips Praktis Membuat Ayam Bakar Bumbu Kacang ala Devina Hermawan

Wajib kamu ikuti untuk hasil yang lebih maksimal

Membuat ayam bakar bumbu kacang yang lezat dan menggugah selera bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan di dapur. Bagi pencinta kuliner Indonesia, sajian ini tentu menjadi favorit. Perpaduan cita rasa gurih, manis, dan sedikit pedasnya menggoda.

Meskipun terdengar rumit, sebenarnya ada beberapa tips praktis yang dapat membantumu menciptakan hidangan ayam bakar bumbu kacang yang sempurna di rumah. Tips ini dibagikan Devina Hermawan melalui kanalnya. Berikut panduannya!

1. Marinasi dengan santan

4 Tips Praktis Membuat Ayam Bakar Bumbu Kacang ala Devina HermawanBahan marinasi. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Marinasi dengan santan adalah salah satu rahasia di balik kelezatan hidangan ini. Ketika daging ayam direndam dalam campuran santan, bumbu, dan rempah-rempah, santan akan meresap ke dalam serat-serat daging. Hal ini menghasilkan tekstur yang lebih juicy.

Ayam pun akan lebih lembut saat proses pemanggangan berlangsung. Selain itu, santan juga berperan dalam menghadirkan aroma yang harum dan menggugah selera pada ayam bakar. Setiap gigitannya akan terasa begitu nikmat.

Oleh karena itu, penting untuk memberi waktu yang cukup agar marinasi meresap dengan baik. Hal ini agar citarasa yang diinginkan dapat tercapai secara maksimal. Marinasi dengan santan juga membantu dalam proses mematangkan daging ayam secara merata.

2. Marinasi ayam selama 2 jam agar bumbunya meresap

4 Tips Praktis Membuat Ayam Bakar Bumbu Kacang ala Devina HermawanAyam yang dimarinasi. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Marinasilah ayam selama 2 jam. Hal ini juga merupakan kunci utama untuk mencapai hidangan ayam bakar memiliki tekstur yang empuk. Saat direndam selama dua jam, bumbu-bumbu memiliki kesempatan untuk meresap ke dalam serat-serat daging.

Proses ini memungkinkan citarasa yang kaya dan kompleks. Selain itu, marinasi juga membantu melunakkan daging ayam. Hal ini akan membuat proses pemanggangan berlangsung menjadi empuk dan mudah dikunyah.

Menyediakan waktu yang cukup untuk marinasi ayam berperan penting dalam mencapai hasil yang maksimal. Dua jam adalah waktu yang ideal untuk membiarkan bumbu dan rempah-rempah bekerja. Hidangan akan lebih lezat dan memikat.

Baca Juga: 10 Resep Ayam Bakar dan Bumbu Ayam Bakar yang Enak serta Meresap

3. Pastikan ayam sudah di suhu ruang

4 Tips Praktis Membuat Ayam Bakar Bumbu Kacang ala Devina HermawanPanggang ayam di suhu ruang. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Sebelum memulai proses membakar, pastikan untuk ayam mencapai suhu ruang terlebih dahulu. Hal ini adalah langkah penting karena dapat membantu dalam memastikan ayam matang lebih cepat dan merata. Panas dari proses memabakar akan lebih meresap.

Hal ini mengurangi risiko bagian luar ayam terlalu garing sementara bagian dalamnya belum matang. Dengan melakukan langkah ini, tekstur daging akan dipastikan empuk. Cita rasanya juga akan optimal pada ayam bakar bumbu kacang.

Tips ini juga dapat membantu menghindari perubahan suhu yang drastis saat dimasak. Ayam biasanya berada di suhu dingin ketika diambil dari lemari es. Memasaknya dalam kondisi dingin dapat menyebabkan proses memasak menjadi tidak merata.

4. Panggang ayam tanpa dibolak-balik

4 Tips Praktis Membuat Ayam Bakar Bumbu Kacang ala Devina HermawanProses pemanggangan. (YouTube.com/Devina Hermawan)

Ketika memanggang ayam, ada tips praktis agar hasilnya lebih juicy dan lezat. Salah satu tips tersebut adalah dengan memanggang ayam tanpa perlu dibolak-balik. Menghindari pembolakan ayam membantu menjaga kelembapan daging.

Tips ini juga mencegah ayam kehilangan juice-nya. Saat ayam dibolak-balik, ada kemungkinan juice dan lemak keluar dari daging. Hal tersebut membuat kelembapan alami dari ayam akan hilang dan bisa menyebabkan daging menjadi lebih kering.

Dengan memanggang ayam tanpa dibolak-balik, dapat dipastikan bahwa kelembapan alami dan cita rasa bumbu yang meresap dalam ayam tetap terjaga. Tips ini akan menghasilkan hidangan yang lebih juicy dan menggugah selera.

Dengan mengaplikasikan tips tersebut, kamu akan menciptakan hidangan yang luar biasa lezat. Mulai dari marinasi hingga menghindari pembolakan saat memanggang, hidangan ayam bakar bumbu kacang kamu akan lebih mantap. Gak ada tandingan!

Baca Juga: Resep Ayam Bacem Bakar yang Sedap dan Bumbunya Meresap Sempurna

Porcelain Photo Verified Writer Porcelain

꒰ঌ ig: nndf_prcl ໒꒱

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya