Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagih

Rasanya bikin pengin selalu nambah terus! #LokalIDN

Siapa nih yang doyan banget sama petai? Ya, makanan satu ini banyak diminati oleh masyarakat Indonesia, lho. Di sisi lain petai itu sendiri memiliki beberapa manfaat dalam dunia kesehatan, salah satunya ialah mencegah depresi.

Nah, selain rasanya yang sangat enak petai sangat bermanfaat untuk kesehatanmu, kamu pun bisa mengonsumsi petai dengan mengolahnya menjadi sambal.

Berikut adalah cara membuat olahan petai tumis sambal terasi yang bisa kamu coba.

1. Siapkan bahan yang dibutuhkan

Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagihinstagram.com/garasi.pete

Bahan:

  • 150 gram petai
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Bumbu:

  • 12 biji bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 3 buah cabai merah besar
  • 1 sdt terasi
  • 1 buah tomat
  • Gula secukupnya
  • Gatam dan penyedap rasa secukupnya

2. Membersihkan petai

Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagihinstagram.com/garasi.pete

Bersihkan petai dari kulitnya, kemudian belah menjadi dua bagian atau sesuai selera.

Baca Juga: Resep Sambal Bawang ala Bu Rudy, Pedasnya Nampol Sis!

3. Menghaluskan bumbu

Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagihinstagram.com/byaidamohamad

Haluskan bumbu yang telah disiapkan, bisa menggunakan blender atau alat penghalus bumbu lainnya

4. Cara membuat petai tumis sambal terasi

Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagihinstagram.com/makcikmanggis

Cara membuat:

  1. Goreng petai yang telah dikupas kulitnya, sebentar saja lalu tiriskan
  2. Tumis bumbu yang telah dihaluskan
  3. Beri gula, garam, dan penyedap rasa sesuai selera
  4. Aduk secara merata hingga harum
  5. Masukkan petai ke dalam bumbu
  6. Tambahkan sedikit air dan tunggu hingga matang
  7. Koreksi rasa, angkat, dan sajikan

5. Petai siap untuk disajikan

Cara Membuat Olahan Petai Tumis Sambal Terasi yang Bikin Nagihinstagram.com/funwithculinary

Petai tumis sambal terasi siap untuk disajikan. Sajikan selagi hangat bersama nasi maupun lauk lainnya. Selain rasanya yang enak, petai ini sangat bermanfaat bagi kesehatan. 

Nah itulah cara membuat petai sambal tumis terasi yang sangat mudah dan enak. Sajian petai bisa kamu buat dengan berbagai macam yang tidak hanya ditumis, namun bisa dijadikan sebagai lalapan, dibakar, maupun dicampurkan dengan bahan lainnya.

Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Resep Olahan Sambal Matah yang Pedas Menggigit, Sedap Banget!

Rahmi Ayu Photo Writer Rahmi Ayu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya