5 Resep Teh Kekinian di Indonesia, Murah dan Gak Perlu Antre!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Teh memang telah menjadi minuman kekinian yang sangat populer di Indonesia. Bahkan, beberapa di antaranya membuat orang-orang harus rela mengantre hingga berjam-berjam.
Eits, tapi tenang, sebenarnya ada resep untuk membuat teh kekinian tersebut. Rasanya tidak akan kalah enak dan kamu tidak perlu repot-repot mengantre berjam-jam. Mulai penasaran, kan? Yuk, simak 5 resep teh kekinian yang sangat populer di bawah ini.
1. Bubble tea
Bahan membuat bubble:
- 7 sendok makan tepung kanji
- 1 bungkus jely bubuk
- 3 sendok makan coklat bubuk atau pasta coklat
- air putih secukupnya
Bahan membuat teh susu:
- 2 kantong teh celup
- ½ gelas air panas
- 2 sendok makan gula pasir putih
- 1 bungkus susu kental manis putih
- es batu secukupnya
Cara membuat bubble tea:
- Pertama, kamu buat bubble terlebih dahulu. Caranya masukkan tepung kanji, jelly bubuk, dan pasta coklat.
- Tuangkan sedikit air saja, sambil terus diaduk dan adonan bisa digulung. Jangan terlalu encer, uleni terus sampai adonan jadi.
- Bentuklah adonan menjadi bulat kecil-kecil seukuran kelereng atau lebih kecil.
- Kemudian rebus terlebih dahulu adonan bubble hingga mengapung ke permukaan.
- Sambil menunggu, kamu bisa membuat teh susunya.
- Masukkan air panas setengah gelas saja, lalu tambahkan teh celup, gula pasir, dan susu. Aduk sampai larut.
- Setelah bubble siap, campurkan ke dalam teh susu dan tambahkan es batu.
2. Green tea latte
Bahan-bahan:
- 2 sendok makan teh hijau bubuk
- 50 gram gula pasir
- 120 ml air
- 1 liter susu segar
- es batu secukupnya
Cara Membuat es green tea latte :
- Larutkan teh hijau dan gula dengan air panas.
- Panaskan susu hingga mendidih. Kocok susu menggunakan whisk atau milk froter sampai berbuih dan volumenya menjadi 2 kali lipat.
- Campurkan es batu, susu, dan larutan teh hijau ke dalam blender.
- Blender semua campuran tersebut hingga lembut.
- Es green tea latte siap untuk kamu sajikan ke dalam gelas.
3. Taro milk tea
Editor’s picks
Bahan-bahan:
- 70 gram bubuk taro
- 180 ml air panas
- 2-3 sendok makan creamer atau susu rendah lemak
- 2-4 sendok makan gula cair atau sesuai selera
- 60 gram es batu
Cara membuatnya:
- Larutkan bubuk taro dengan air panas, aduk hingga larut.
- Tuangkan ke dalam gelas shaker atau gelas tertutup. Tambahkan creamer, es batu, dan gula cair.
- Kocok hingga semua campuran tersebut menyatu.
- Taro milk tea siap disajikan di gelas. Kamu bisa menambahkan topping sesuai selera.
- Sajikan di atas bubble yang sudah disiapkan dalam gelas saji.
4. Thai tea
Bahan-bahan:
- 1 sendok makan teh bubuk atau teh celup hitam
- 2 sendok makan cincau hitam dipotong dadu
- 100 gram es batu
- 2 sendok makan susu kental manis
- 150 ml susu evaporasi
Cara membuat Thai tea:
- Seduh teh ke dalam 200 ml air hangat, aduk rata dan saring.
- Campurkan susu kental manis, larutan teh, susu evaporasi, potongan cincau hitam, dan es batu.
- Aduk hingga menyatu dan segelas Thai tea siap disajikan.
5. Teh madu
Bahan-bahan:
- 2 kantong teh celup
- 3 sendok makan madu asli
- 200 ml air
- gula pasir secukupnya
- 10 lembar daun mint
- es batu serut secukupnya
Cara membuat teh madu:
- Rebus air dengan daun mint sampai mendidih.
- Masukkan teh celup ke dalam rebusan air mendidih tersebut.
- Tuangkan madu serta gula pasir. Aduk sampai merata.
- Sambil menunggu suhunya mulai dingin, siapkan gelas saji dan masukkan es batu.
- Terakhir, kamu tinggal menuangkan campuran teh, gula, dan daun mint ke dalamnya.
Gimana beneran gampang banget, kan? Kamu gak perlu buang-buang waktu dan uangmu untuk bisa mendapatkan 5 teh kekinian di atas. Yuk, bikin sendiri!