Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosan

Gak pakai oven juga bisa, lho!

Siapa, sih yang gak suka dengan bolu kukus? Apalagi bila warnanya cantik seperti pelangi. Pasti semuanya suka termasuk anak-anak. Bikinnya juga mudah dan gak butuh waktu lama, sehingga cocok buat yang ingin menjadikan makanan manis ini sebagai ide usaha.

Bagi yang ingin membuat bolu kukus pelangi sendiri di rumah tapi gak punya oven, kamu bisa coba resep ini. Jangan lupa perhatikan tips-tipsnya agar hasilnya lembut. Yuk, dicatat! 

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosanilustrasi bahan kue (pexels.com/id-id/@felicity-tai/)

Bahan utama:

  • 5 butir telur
  •  250 gram gula pasir
  • 1 sdt sp
  • 240 gram tepung 
  • 1/2 sdt baking powder
  • 150 ml susu cair
  • 150 ml minyak sayur
  • 1 sdm pasta vanilla
  • Garam secukupnya

Pewarna makanan:

  • Merah
  • Orange
  • Kuning
  • Hijau
  • Biru
  • Ungu

2. Aduk adonan sampai mengembang

Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosanilustrasi mengaduk tepung (pexels.com/@shvets-production/)

Campurkan telur dan sp menggunakan mixer. Kemudian masukkan gula ke dalamnya secara bertahap sambil diaduk. Aduk sampai adonan kental putih dan berjejak. 

Setelah itu, barulah masukkan tepung terigu yang sudah diayak ke dalam wadah. Campurkan semuanya dengan teknik aduk balik memakai spatula. Tambahkan juga baking powder, lalu aduk kembali. 

Baca Juga: Resep Kue Bolu Ketan Hitam Kukus, Sajian Natal yang Lembut

3. Beri pewarna pada adonan

Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosanadonan yang sudah diwarnai (unsplash.com/sincerelymedia)

Masukkan susu cair, pasta vanila dan minyak sayur, aduk sampai semuanya tercampur rata. Bagi adonan menjadi enam wadah. Beri setiap adonan dengan pewarna yang berbeda. Tetesi pewarna secukupnya. Aduk sebentar sampai larut.

Siapkan loyang, olesi dengan mentega dan taburi tepung secukupnya pada seluruh permukaan. Panaskan kukusan hingga airnya mendidih. Lapisi tutupnya dengan kain lap agar air tidak menetes. 

4. Kukus secara bertahap hingga matang semuanya

Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosanilustrasi mengukus bolu (instagram.com/rondut)

Tuang adonan berwarna merah pada loyang. Kukus selama 15 menit. Lanjutkan dengan warna lain dengan waktu kukus yang sama.Lakukan hingga semua adonan habis. Namun, untuk adonan warna terakhir, kukus selama 20 menit. 

Setelah semua matang. Angkat dan biarkan dingin. Kemudian potong-potong sesuai selera. 

5. Tips-tips membuat bolu

Resep Bolu Kukus Pelangi, Lembut dan gak Pernah Bikin Bosanbolu kukus pelangi (instagram.com/lysa_tangkulung)

Membuat bolu kukus mudah, tapi ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar hasilnya lembut:

  • Hindari mengaduk adonan terlalu lama karena bisa membuat teksturnya bantat
  • Selalu lapisi tutup kukusan dengan lap, agar air tidak menetes ke atas kue
  • Bila menggunakan minyak goreng untuk mengolesi loyang, jangan terlalu banyak agar permukaan bolu tidak berlubang

Selain dibuat berlapis-lapis dalam loyang, kamu juga bisa membuat bolu pelangi dengan cetakan, sehingga lebih menghemat waktu. Rasanya lembut dan warnanya cantik, bolu kukus pelangi cocok banget buat camilan semua acara, lho. Sudah pernah bikin belum? 

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Matcha yang Soft dan Enak, Siap Goyang lidahmu!

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya