Resep Affogato Boba ala Yummy yang Simpel Sekaligus Mewah

Resep ini membuktikan kalo #MasakItuGampang banget

Betah ataupun tidak, gerakan stay at home, WFH dan physical distancing masih wajib kamu lakukan demi membantu barisan medis tetap fokus dengan perannya dalam merawat pasien di fasilitas kesehatan. Nah, biar gak mudah bosan saat di rumah, lebih baik kamu kembali #MasakDiRumahAja dan mencoba resep kuliner di Yummy App supaya tambah #JagoMasak. 

Rekomendasi resep kali ini menggunakan bahan-bahan yang cukup berkelas alias premium. Tapi, pasti mudah kamu dapatkan. Selain itu, tahapan mengolahnya juga sangat mudah. Affogato boba menggunakan perpaduan tiga bahan yang bikin segar di kerongkongan, cocok dinikmati di siang hari dan cuaca panas. 

Yuk, simak resep dan tahapan pengolahannya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Affogato Boba ala Yummy yang Simpel Sekaligus MewahDokumentasi Pribadi/Uswatun Niswi
  • 3 scoop es krim vanila
  • 2 shoot kopi espresso
  • Daun mint secukupnya
  • Boba brown sugar matang
  • Stroberi secukupnya

3. Tambahkan boba

Resep Affogato Boba ala Yummy yang Simpel Sekaligus MewahYummy App

Tambahkan 2 sdm boba brown sugar matang ke dalamnya.

4. Tuangkan kopi espresso

Resep Affogato Boba ala Yummy yang Simpel Sekaligus MewahYummy App

Tuangkan kopi espresso ke dalam gelas saji.

5. Sajikan dengan hiasan cantik

Resep Affogato Boba ala Yummy yang Simpel Sekaligus MewahYummy App

Di tahap akhir, letakkan daun mint dan potongan stroberi di atasnya. Sajikan dan nikmati selagi dingin. 

Nah, itulah resep dan tahapan pengolahan affogato boba yang simpel sekaligus mewah. #MasakItuGampang banget, 'kan? Pasti bisa kamu coba sendiri di rumah.

Baca Juga: 5 Dessert Serba Boba Favorit di Malang Raya, Yuk Coba!

Uswatun Niswi Photo Verified Writer Uswatun Niswi

Penyuka fiksi dan animasi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya