Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!

Bikinnya mudah, rasanya dijamin lezat

Pineapple bun merupakan salah satu jenis pastry yang cukup populer di Hong Kong. Sekilas tampilan serta bahan pembuat roti nanas ini memang cukup mirip dengan melon pan khas Jepang, namun selebihnya kedua hidangan ini sangat jauh berbeda.

Meski memiliki nama nanas, uniknya roti nanas ini sama sekali tidak menggunakan buah nanas sebagai bahan utamanya, lho. Melainkan hanyalah nama untuk hidangan roti ini.

Kamu penasaran gimana cara bikinnya? Berikut resep pineapple bun Khas Hongkong yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah.

1. Bahan-bahan yang perlu disiapkan

Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!ilustrasi bahan roti (tasteofhome.com)

Bahan tangzhong :

  • 25 gram tepung protein tinggi
  • 125 gram air 

Bahan adonan roti :

  • 360 gram tepung protein tinggi
  • 70 gram gula 
  • 1/2 sdt garam
  • 7 gram ragi instan
  • 120 gram susu cair
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 120 gram tangzhong
  • 30 gram mentega tawar 

Bahan topping :

  • 125 gram tepung protein rendah
  • 90 gram gula kastor
  • 50 gram mentega
  • 15 gram susu bubuk
  • 1 kuning telur
  • 1 sdm susu cair
  • 1/4 sdt baking soda
  • 1/4 sdt baking powder 

2. Campurkan bahan untuk adonan roti

Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!ilustrasi mencampur adonan (bakefromscratch.com)

Pertama, campurkan bahan tangzhong, lalu masak hingga mengental. Pindahkan dalam wadah. Tunggu sebentar hingga dingin. 

Masukkan semua bahan untuk adonan roti ke dalam mixer. Lalu, kocok dengan kecepatan sedang selama 2 menit hingga adonan tercampur rata. 

Kemudian, masukkan mentega tawar ke dalam adonan. Aduk bersama bahan lainnya. Ubah kecepatan menjadi high speed. Lalu, aduk selama 8 menit hingga adonan kalis. 

Baca Juga: 5 Toko Hot Cross Buns Terlezat di Hong Kong, Cocok untuk Teman Ngopi!

3. Diamkan hingga mengembang sempurna

Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!ilustrasi membuat adonan (thekitchn.com)

Pastikan tekstur adonan sudah benar-benar elastis. Kemudian, bentuk menjadi satu bulatan. Letakkan di dalam wadah. Tutup dengan plastik atau kain lap. 

Diamkan selama 45 menit hingga adonan mengembang dua kali lipat. Kemudian, potong menjadi 12 bagian sama rata. Bentuk bulat, lalu diamkan selama 60 hingga 90 menit. 

4. Buat adonan untuk toppingnya

Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!ilustrasi mencampur bahan (tasteofhome.com)

Pertama, siapkan telur yang sudah dikocok lepas. Lalu, tambahkan semua bahan lainnya. Aduk dengan spatula hingga rata untuk memastikan tidak ada adonan yang masih menggumpal. 

Diamkan adonan selama 15 menit. Lalu, potong menjadi 12 bagian sama rata. Pipihkan masing-masing adonan. Lalu, sisihkan. 

5. Panggang roti nanas hingga matang

Resep Pineapple Bun Khas Hongkong, Pastry Klasik Bertekstur Lembut!ilustrasi menyusun adonan di loyang (instagram.com/bakingintheuk)

Jika adonan roti sudah mengembang, letakkan topping yang sudah di pipihkan sebelumnya di atas adonan. Lalu, olesi permukaan atasnya dengan kuning telur. 

Panaskan oven terlebih dahulu. Masukkan adonan ke dalam oven. Lalu, panggang dalam suhu 190°C selama 15 menit. Jika sudah matang, keluarkan dari oven dan sajikan! 

Teman minum teh hangat yang paling pas tentu tak lain sambil menikmati roti. Untuk itu, ide camilan ini cocok banget buat menemani waktu istirahatmu. Selamat mencoba! 

Baca Juga: 5 Dessert dengan Penampilan Estetik di Hong Kong, Yummy!

Salsabila Iffah Photo Verified Writer Salsabila Iffah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya