TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Manfaat Teh Pu-erh, dari Turunkan Berat Badan hingga Cegah Kanker!

Manfaatnya juga datang dari proses fermentasi teh

blog.yanhoutang.com

Teh pu-erh, yang dikenal juga dengan nama teh puer atau pu’erh, termasuk teh fermentasi yang berasal dari provinsi Yunan, Tiongkok, dan sudah diminum selama ratusan tahun lamanya. Bukan cuma punya efek menenangkan saat diminum, teh ini juga dikenal membawa banyak manfaat bagi kesehatan.

Melansir Art of Tea, teh pu-erh sama seperti teh hijau dan teh hitam yang berasal dari daun tanaman Camellia sinensis. Hanya saja, teh pu-erh ini mempunyai sifat post-fermented; daun teh mengalami proses fermentasi mikroba setelah dikeringkan dan digulung hingga padat menyerupai kue bulat yang besar.

Proses pengolahan yang panjang hingga tahunan lamanya membuat teh pu-erh ini memiliki warna dan cita rasa yang unik. Tak hanya itu, teh ini pun mempunyai manfaat kesehatan yang bisa dirasakan jika meminumnya secara rutin.

1. Bisa menurunkan berat badan

innovativehomecare.com

Menurut sebuah penelitian dalam Journal of Clinical Interventions in Aging tahun 2016, ekstrak teh pu-erh dalam dosis tinggi bisa menurunkan berat badan, mengurangi lemak perut, serta menurunkan indeks massa tubuh.

Khasiat tersebut didapat karena kandungan asam galat pada teh pu-erh diketahui bisa membakar lemak lebih cepat.

Baca Juga: 6 Teh yang Terbukti Efektif Turunkan Berat Badan, Ampuh Usir Lemak!  

2. Menjaga kesehatan usus

orbisbio.com

Teh fermentasi seperti pu-erh memiliki kandungan polisakarida yang baik untuk kesehatan usus.

Berdasarkan sebuah laporan dalam jurnal International Journal of Biological Macromolecules tahun 2013, kandungan polisakarida dalam teh pu-erh mengandung gula alami yang dapat meningkatkan jumlah mikroba. Hal tersebut tentu saja dapat membantu melindungi usus.

3. Menstabilkan gula darah

pexels/PhotoMIX Ltd

Merujuk pada sebuah laporan dari Journal of Food Science and Technology tahun 2018, teh pu-erh yang diseduh tanpa gula dapat secara signifikan menurunkan kadar gula darah tinggi jika diminum secara teratur. Pastinya ini membawa kebaikan bagi orang-orang dengan diabetes.

4. Mengurangi kolesterol tinggi

mydr.com.au

Masih ada lagi, nih, manfaat teh pu-erh. Dari penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Nature Communications tahun 2019, teh pu-erh bisa mendukung tubuh dalam mengurangi kadar kolesterol tinggi dengan dua cara.

Pertama, teh pu-erh bertugas mengeluarkan asam empedu yang mengikat lemak agar tidak terserap aliran darah melalui tinja. Cara kedua, teh pu-erh juga mengurangi penumpukan lemak, sehingga bisa menurunkan risiko penyakit jantung.

5. Melindungi pembuluh darah

hackensackmeridianhealth.org

Kandungan antiinflamasi yang tinggi dalam teh pu-erh membuat pembuluh darah terjaga dengan baik.

Menurut sebuah laporan dalam Journal of Oxidative Medicine and Cellular Longevity tahun 2018, teh pu-erh bisa menjaga arteri lebih sehat dan mengurangi risiko aterosklerosis yang menjadi penyebab penyakit jantung.

Baca Juga: Siapa Doyan Teh Kombucha? Ini 5 Manfaat Sehatnya, Sumber Probiotik!

Verified Writer

IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya