TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Jenis Teh Unik yang Ampuh Mencegah Peradangan, Bikinnya Gampang!

Yuk, ngeteh!

unsplash.com/@sabrituzcu

Jenis teh apa pun yang mampu mengurangi peradangan, yakni respon sistem kekebalan tubuh terhadap cidera atau ancaman yang dirasakan, dapat dianggap sebagai teh anti-inflamasi. Beberapa teh bahkan mampu mengatur respons sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dengan mengurangi bahaya kronis pada tubuh. Apa saja sih? Yuk, simak ulasan tentang beberapa jenis teh yang ampuh mencegah peradangan pada tubuh di bawah ini!

1. Teh jahe

unsplash.com/@dominikmartin

Teh jahe telah lama digunakan oleh orang-orang untuk mengatasi gangguan pencernaan. Jahe memiliki senyawa anti-inflamasi, dan gingerol, yakni bahan aktif yang dikenal untuk meningkatkan akurasi sistem kekebalan tubuh dan menghilangkan radikal bebas sebelum mereka dapat menyebabkan stres oksidatif.

2. Teh kunyit

thespruceeats.com

Kunyit merupakan rempah yang memiliki banyak manfaat. Kunyit mengandung salah satu zat antioksidan paling kuat, yakni curcumin yang dapat menyembuhkan perut yang sakit dan meningkatkan keseimbangan bakteri dalam usus yang dapat membantu seluruh sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: 3 Resep Kue Favorit Ratu Elizabeth II  untuk Teman Minum Teh

3. Teh dandelion

steptohealth.com

Meskipun beberapa orang menganggap dandelion sebagai gulma, tetapi daun ini ternyata dapat diseduh menjadi teh anti-inflamasi yang dapat mengurangi retensi air dan meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh.

4. Teh adas

lifealth.com

Adas dikenal sebagai ramuan anti-spasmodik dan anti-inflamasi sehingga sering digunakan untuk menghilangkan stres dalam sistem saraf. Teh adas juga dapat mengurangi stres oksidatif ke seluruh tubuh.

5. Teh peppermint

rd.com

Terkenal untuk menenangkan perut, teh peppermint juga mampu mengurangi peradangan di saluran usus serta efek serupa pada sendi dan otot.

6. Teh hijau

archanaskitchen.com

Teh hijau memiliki pasokan senyawa polifenol yang sehat yang bersifat anti-inflamasi dan antioksidan sehingga dapat dengan cepat membantu mengatur sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: 6 Manfaat Teh Rosella, Cegah Depresi hingga Meremajakan Kulit

Verified Writer

Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya