TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Memilih Sex Therapist yang Tepat untuk Kamu dan Pasangan

Jika asal memilih justru tidak bisa membantu permasalahanmu

Ilustrasi pasangan berkonsultasi (Pexels/Anthony Shkraba)

Setiap pasangan memang pada umumnya memiliki kehidupan seks yang berbeda-beda. Hal ini tentu saja tidak bisa disamakan antara satu pasangan dengan pasangan lainnya.

Ada pasangan yang memiliki kehidupan seksual yang mulus-mulus saja, namun ada pula yang justru memiliki masalahnya tersendiri. Biasanya jika sudah bermasalah, maka akan meminta penanganan dari sex therapist yang akan membantu menyelesaikannya. Untuk memperoleh hasil yang baik, maka kamu perlu memilih sex therapist yang tepat dengan beberapa pertimbangan penting berikut ini.

1. Ketahui alasanmu dalam membutuhkan sex therapist

Ilustrasi pasangan bertengkar (Pexels/Alex Green)

Hal pertama yang harus kamu ketahui adalah alasanmu dan pasangan dalam menggunakan jasa sex therapist. Alasannya tentu saja karena sex therapist pada umumnya memiliki spesialis tersendiri dalam menyelesaikan suatu masalah yang dihadapi pasangan.

Dengan memahami apa yang menjadi masalah, setidaknya kamu dapat menentukan sikap untuk memilih sex therapist yang cocok. Jangan sampai justru kamu salah sasaran dalam memilihnya.

2. Pastikan sex therapist sudah memiliki kualifikasi yang baik

Ilustrasi seorang sex therapist (Pexels/cottonbro)

Tentunya semua pasangan pasti menginginkan seorang sex therapist yang berpengalaman dan dapat menyelesaikan persoalan dengan baik. Dalam memperoleh hal ini, maka kamu harus mencari profesional yang sesuai dengan kualifikasi tersebut.

Dilansir Psychology Today, pastikan kamu sudah mengetahui kualifikasi dari sex therapist yang akan dipilih. Dengan demikian, maka kamu tak akan khawatir sampai salah memilih.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Melakukan Oral Seks

3. Pastikan memiliki beberapa opsi

Ilustrasi seorang sex therapist (Pexels/cottonbro)

Kadang kala memiliki satu opsi saja tidak cukup untuk membuatmu merasa tepat dapat memilih. Hal ini karena setiap sex therapist biasanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Menurut artikel yang dilansir Procaffenation, sebaiknya kamu punya beberapa opsi. Tidak masalah apabila kamu sudah mempersiapkan opsinya terlebih dahulu. Jika sudah, maka kamu dapat langsung memilihnya nanti.

4. Tanyakan bagaimana perencanaan sex therapist

Ilustrasi mengobrol dengan sex therapist (Pexels/cottonbro)

Apabila kamu sudab memilih sex therapist yang sesuai dengan keinginan, tentunya kamu dapat langsung beralih pada proses konsultasinya. Artikel dari Everyday Health menyarakan untuk selalu menanyakan perihal perencanaan terlebih dahulu sebelum beralih pada hal lainnya.

Kamu dapat menilai seorang sex therapist berdasarkan perencanaan yang dilakukan. Dengan perencanaan yang baik, maka dapat menilai sex therapist tersebut sebagai opsi yang cocok.

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya