TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hati-hati, Ini 7 Dampak Minum Susu Berlebihan pada Kesehatan Tubuhmu

Siapa yang suka susu?

nirogyadairy.com

Sejak kecil, kamu pasti minum susu. Lalu, diberitahu oleh orang tua kalau minum susu menjadi penting. Apalagi perannya dalam membantu pertumbuhan kamu.

Namun, apakah pernah terpikiran apakah semakin sehat saat minum susu yang banyak?. Ternyata ada alasan kenapa kamu jangan mengonsumsi susu terlalu banyak! Berikut dampak dari terlalu banyak minum susu.

1. Sakit perut

Pixabay/HansMartinPaul

Rasa sakit perut ketika terlalu banyak minum susu, diakibatkan oleh kandungan gula laktosa di susu sapi. Jadi, penguraian gula laktosa saat di dalam ususmu, menyebabkan iritasi. Ususmu bisa jadi kram juga. Untuk mengobatinya, biasanya akan ada obat yang diberikan dokter, dilansir dari livestrong.com.

2. Mual

reportshealthcare.com

Mual menjadi hal yang terjadi, mungkin setelah perut kamu rasa sakit. Bisa juga yang terjadi duluan. Sama halnya dengan sakit perut, mual yang kamu rasakan akibat gula laktosa yang ada dalam susu. Jadi, mual terjadi karena perut kamu iritasi laktosa, itu yang dikatakan oleh Institusi Nasional Diabetes, Digestive dan Kidney Diseases, melansir livestrong.com.

Hal ini bisa kamu cegah dengan berhenti minum susu dengan melihat mereknya. Jika kamu mual dengan merek tertentu, coba cari merek yang lain. Untuk lebih aman lagi, boleh tanyakan ke dokter.

Baca Juga: Risiko Kesehatan Serius 8 Jam Berada di Bawah AC, Ini 8 di Antaranya!

3. Diare

premierhealth.com

Diare terjadi ketika usus yang kram, akhirnya mendorong pengelolaan usus terlalu cepat. Ini efek yang bersangkut paut dengan mual dan rasa sakit perut. Jadi, kalau memang kamu tidak cocok dengan kandungan dalam susu, kamu harus berhenti. Untungnya, diare ini biasanya terjadi beberapa hari saja.

4. Perut berisi gas dari susu

thehealthsite.comw

Kandungan gula laktosa dari susu ternyata punya gas. Gas tersebut juga dapat menyebabkan iritasi pada perut kamu. Seperti perutmu akan menjadi besar, dan rasanya celana terasa ketat. Lalu, perutmu akan terlihat sangat bulat.

5.Perut kembung

Indopos.co.id

Masih berkaitan dengan gas yang dihasilkan oleh gula laktosa, perutmu akan kembung. Perut kembung terasa akibat jumlah gas yang ada di dalam perut semakin banyak. Biasanya kembung akan lebih besar daripada hanya berisi gas. Untuk mencegahnya, kurangi konsumsi minum susumu.

6. Berat badan naik

unsplash.com/Gesina Kunkel

Tidak hanya akan membuat sakit perut, dan perut jadi besar, berat badanmu bisa naik. Suatu penelitian, dikutip dari peta.org, menunjukkan sekitar 12 ribu anak mengalami kenaikan berat badan dengan konsumsi susu yang berlebihan.

Hasil penjabaran penelitian, 1 persen dari susu skim lebih banyak membuat anak-anak naik berat badannya daripada minum 2 persen susu murni. Tak hanya itu, penelitian ini juga menunjukkan bahwa soda dan susu tidak untuk penurunan berat badan.

Baca Juga: 7 Risiko Kesehatan Serius jika Kamu Tak Jaga Kesehatan Gigi dan Mulut

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya