5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerang

Bisa dicoba sebelum meminum obat..

Penyakit sakit kepala bisa datang kapan saja dan di mana saja. Keadaan seperti ini akan membuat badan tidak enak dan semua agenda menjadi kacau. Apalagi jika datangnya di saat kita sedang tidak membawa obat, rasa sakitnya dapat terus-menerus berlanjut.

Sulit beraktivitas, sulit bergerak, dan kesulitan lainnya sampai perubahan mood dapat terjadi ketika sakit kepala menyerang. Tak perlu khawatir, rasa sakit kepala ini ternyata dapat diredakan dengan melakukan lima hal sederhana di bawah ini. Apa saja ya?

1. Minum air putih

5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerangpexels.com/pixabay

Minum air putih dipercaya dapat membantu meredakan rasa sakit kepala yang datang tak diundang. Sebuah penelitian dari seorang ilmuwan Belanda membuktikan bahwa seseorang yang sering meminum air putih akan terhindar dari sakit kepala. Hal ini dikarenakan kebutuhan cairan dalam tubuh yang terpenuhi saat minum air putih. Anjurannya minimal 1,5 liter air putih setiap hari.

2. Makan buah semangka

5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerangpexels.com/rawpixel.com

Buah semangka memiliki banyak kandungan air di dalamnya. Oleh sebab itu, dengan mengonsumsi buah semangka ini juga dapat membantu mengatasi sakit kepala. Terlebih buah semangka juga dapat mencegah kita dari dehidrasi. 

Baca Juga: 6 Penyebab Demam dan Sakit Kepala yang Sering Tidak Disadari 

3. Tempelkan es batu pada bagian leher belakang

5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerangpexels.com/pixabay

Jika sakit kepala mulai menyerang, kamu dapat mencoba meredakannya dengan menempelkan es batu pada bagian leher belakang. Caranya, masukkan beberapa buah es batu ke dalam handuk dan letakkan pada leher bagian belakang. Terapi ini dapat membantu mengembalikan keseimbangan tubuh dan meredakan sakit kepala perlahan-lahan.

4. Minum secangkir kopi

5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerangpexels.com/pixabay

Hal sederhana lainnya yang dapat meredakan sakit kepala adalah dengan meminum secangkir kopi. Banyak yang mengira mengonsumsi kopi akan membuat sakit kepala semakin parah. Akan tetapi, sebuah penelitian mengatakan bahwa meminum kopi dikombinasikan dengan obat sakit kepala dengan dosis yang cukup justru akan membuat sakit kepala hilang. Kopi mengandung zat antinyeri yang terdapat di dalam kafein. Akan tetapi, perlu diingat ya, dosisnya jangan sampai berlebihan.

5. Makan makanan pedas

5 Cara Sederhana Meringankan Sakit Kepala yang Sering Menyerangpexels.com/pixabay

Makan makanan pedas juga dapat membantu meredakan sakit kepala. Kandungan capsaicin yang terdapat di dalam cabai dapat mengobati sakit kepala akibat migrain dan sinusitis. Ketika mengonsumsi makanan pedas, tubuh akan lebih banyak menghasilkan lendir yang dapat mengurangi sumbatan pada saluran pernapasan dan dapat meredakan sakit kepala.

Itulah lima hal sederhana yang dapat kamu lakukan ketika sakit kepala datang secara tiba-tiba. Mudah dilakukan dan dapat membantu kamu di mana saja.

Baca Juga: Sering Sakit Kepala? Yuk, Coba 5 Terapi Rumahan Ini

isro ima Photo Verified Writer isro ima

Penikmat Sastra, Penonton Ulung, Hobi Makan.. Follow @isroima

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya