TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Girls, Ini 4 Gejala Kanker Payudara yang Harus Kamu Sadari Sejak Dini!

Deteksi sedini mungkin untuk meningkatkan harapan hidup

lifesitenews.com

Dengan reputasinya sebagai salah satu penyakit penyebab kematian tertinggi, kanker payudara menjadi semakin ditakuti oleh wanita. Sayangnya, hingga kini, masih banyak wanita yang terlambat menyadari bahwa ada sel-sel kanker yang berkembang di payudaranya sehingga penanganan yang dilakukan pun juga terlambat.

Padahal, angka harapan hidup bagi penderita kanker payudara akan tinggi jika dilakukan deteksi dan perawatan sedini mungkin. Untuk itu, jangan sampai mengabaikan gejala tubuh akan keberadaan sel-sel tumor ganas ini di dalam jaringan payudara seperti berikut.

1. Benjolan di payudara atau ketiak

health.com

Perlu diketahui, kanker payudara tidak berarti bahwa sel-sel kanker berada di sekitar payudara saja. Sesuai dengan tahap perkembangan sel kanker payudara, sel-sel agresif tersebut juga bisa ditemui di ketiak yang tidak lain merupakan bagian dari kelenjar getah bening.

Hal ini bisa kamu amati dengan menemukan benjolan yang berada di payudara maupun ketiak. Ukurannya tidak selalu besar. Bila disentuh, teksturnya cukup keras dan posisinya tidak bergerak (bedakan dengan kelenjar).

Untuk memastikan ini, dokter akan melakukan pemeriksaan mamograf. Proses pemeriksaan ini menggunakan sinar X dengan dosis yang rendah. Bilamana dinyatakan positif kanker, maka dokter akan menyarankan untuk segera melakukan pengangkatan benjolan tersebut.

Baca Juga: 7 Cara Mencegah Terserang Kanker Payudara, Penting untuk Diketahui!

2. Arah puting yang berlawanan

medicalnewstoday.com

Gejala klasik lain dari kanker payudara adalah arah puting yang terbalik. Bilamana biasanya puting menghadap ke arah luar, kondisi ini justru memperlihatkan puting yang masuk ke dalam.

Tanda fisik ini mungkin terlihat aneh dan memalukan bagi wanita sehingga kerap merasa enggan membicarakannya dengan orang lain. Padahal, arah puting yang berlawanan jelas-jelas menunjukkan kondisi yang serius dan biasanya menjadi tanda bahwa kanker telah memasuki stadium lanjut.

3. Perubahan warna payudara

abcnews.go.com

Coba perhatikan warna pada payudaramu. Gejala lain yang dapat ditunjukkan dari kondisi kanker payudara adalah perubahan warna di bagian payudara yang terserang (terutama di bawah puting). Setiap orang bisa berbeda, ada yang menjadi kemerahan seperti meradang, berwarna seperti merah muda, atau bahkan menjadi lebih gelap.

Tanda ini biasanya kerap diabaikan sampai kemudian muncul rasa nyeri yang membuat tidak nyaman. Bahkan tidak jarang orang yang menganggap bahwa perubahan warna ini disebabkan pemilihan bra yang kurang tepat. Namun, bila kondisi ini tidak segera hilang dalam waktu beberapa hari, jangan tunda untuk segera berkonsultasi ke dokter.

Baca Juga: Inilah Detail yang Terjadi di Setiap Tahap Stadium Kanker Payudara

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya